Putri Bill Gates Menikah Secara Islam

Putri Bill Gates Menikah Secara Islam di Peternakan, Coldplay Tampil Selama Resepsi

Liputan6.com 2021-10-17 13:30:00
Putri Bill Gates, Jennifer Katharine Gates bersama kekasihnya Nayel Nassar foto dengan latar belakang gedung bertingkat di Kuwait. Dalam beberapa kesempatan, Jennifer mengajak Nassar duduk sa

Jennifer Gates yang dikenal sebagai putri multi-jutawan Bill Gates dan Melinda French, baru saja menjalani upacara pernikahan dengan pria pilihannya, Nayel Nassar pada Jumat (15/10/2021) lalu.

Pernikahan Jennifer dan pria asal Kuwait keturunan Mesir itu pun berlanjut dengan acara resepsi yang menghadirkan band gaek asal Inggris, Coldplay, sebagai pengisi acara untuk sesi hiburan.

Melansir dari New York Post, Minggu (17/10/2021), Bill Gates dan Melinda ikut mendampingi putri mereka selama proses pernikahan yang dijalankan secara Islam di rumah peternakannya di Westchester County, North Salem, New York.


Penampilan Coldplay

Coldplay tampil menghibur 300-an tamu yang menghadiri pesta pernikahan anak pendiri Microsoft ini. Salah satu tamu yang terpantau adalah Georgina Bloomberg.

Selain penampilan Coldplay, musikus lain yang turut menghibur para undangan selama acara resepsi pernikahan ini adalah Harry Hudson.


Busana Jennifer

Selama pernikahan, Jennifer Gates mengenakan gaun pengantin putih rancangan Vera Wang. Ia pun menyempatkan diri untuk berpose bersama para pengiring pengantinnya.

Selain itu, terdapat juga kue pengantin dua tingkat berwarna putih yang dibeli dari toko kue terkemuka, Laduree. Berlangsung mewah, acara ini dikabarkan mencapai USD 2 juta atau setara Rp28,1 miliar.


Berlangsung Tertutup Namun Meriah

Menariknya, pesta pernikahan ini berlangsung secara tertutup, namun sejumlah media setempat melaporkan bahwa suasana peternakan sangat meriah dengan sorak sorai para undangan.


Sosok Nayel Nassar

Nayel Nassar yang kini sudah resmi menjadi istri suami Jennifer Gates, lahir di Chicago, Amerika Serikat, dari orangtua miliuner asal Mesir. Namun menurut biografinya di Global Champions League, Nayel besar di Kuwait.

Dalam biografi Global Champions League, diketahui adalah penunggang kuda Mesir handal yang berkompetisi di Olimpiade 2020. Orangtua Nayel berasal dari Mesir, sehingga ia bisa bertanding mewakili negara tersebut.

Menurut Al Arabiya English dan Emirates Woman, Nayel sempat menjalankan firma arsitektur dan desain di Kuwait hingga ia dan keluarganya pindah ke Amerika Serikat pada 2009. Setelah dekat dengan Jennifer, Nayel sempat mengajak putri Bill Gates itu ke kampung halamannya.

Merah Putih Dilarang Berkibar

Termasuk Thomas Cup, Bendera Indonesia Dilarang Berkibar di Ajang Olahraga Internasional

Liputan6.com 2021-10-17 16:06:34
Ganda Putra Indonesia Hendra Setiawan (kiri) dan Mohammad Ahsan membawa bendera Merah Putih usai memenangi babak final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Ming

Tim badminton Indonesia menghadapi China pada final Thomas Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Minggu (17/10/2021). Sayang, capaian ini terasa kurang lengkap dan akan terasa pada upacara juara.

Indonesia dilarang mengibarkan bendera Merah Putih, kecuali dalam ajang Olimpiade, dalam turnamen internasional. Hukuman tersebut datang dari Badan Antidoping Dunia (WADA) yang efektif per 7 Oktober lalu.

Sebagai gantinya, bendera yang dikibarkan dan mewakili Indonesia nanti menampilkan logo PBSI selaku induk bulu tangkis di Tanah Air.

"Kalau ada team kita naik podium (emas/perak/perunggu), Bendera Indonesia tidak dikibarkan. Kita harap MoU antara Menpora dan WADA secepatnya," tulis Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri PBSI, Bambang Roedyanto, di akun Twitter.


Sanksi WADA

Selain pengibaran bendera, Indonesia juga tidak bakal dianugehrahkan status tuan rumah kejuaraan level regional, kontinental, dan dunia selama masa penangguhan.

Selain itu, perwakilan Lembaga Antidoping Indonesia (LADI) juga dilarang duduk sebagai anggota dewan di komite sampai status sanksi dipulihkan, atau minimal menjalani masa penangguhan selama satu tahun.


Infografis

 

Suhu Indonesia Makin Panas

BMKG Ungkap Penyebab Suhu di Indonesia Panas Akhir-Akhir Ini

Liputan6.com 2021-10-17 08:02:10
Sejumlah kecamatan di Riau mengalami Hari Tanpa Bayangan Rabu siang ini. (Liputan6.com/M Syukur)

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membenarkan suhu di Indonesia sedang tinggi alias panas. Namun, bukan disebabkan oleh gelombang panas.

BMKG menyebut, suhu panas yang terjadi belakangan ini akibat dari gerak semu matahari.

"Suhu panas yang terjadi di wilayah Indonesia merupakan fenomena akibat dari adanya Gerak semu matahari yang merupakan suatu siklus yang biasa dan terjadi setiap tahun, sehingga potensi suhu udara panas seperti ini juga dapat berulang pada periode yang sama setiap tahunnya," jelas BMKG seperti dikutip Liputan6.com dari laman resminya, Minggu (17/10/2021).

Berdasarkan pantauan BMKG, memang suhu tertinggi siang hari ini meningkat dalam beberapa hari terakhir.

Tercatat suhu di atas 36 derajat Celcius terjadi di Medan, Deli Serdang, Jatiwangi dan Semarang pada catatan meteorologis pada 14 Oktober 2021. Suhu tertinggi pada hari itu yang tercatat di Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Wilayah I, Medan yaitu 37,0 C.

"Namun catatan suhu ini bukan merupakan penyimpangan besar dari rata-rata iklim suhu maksimum pada wilayah ini, masih berada dalam rentang variabilitasnya di Oktober," kata BMKG.


Terjadi 2 Kali

BMKG menyebut, pada Oktober, kedudukan semu gerak matahari adalah tepat di atas Pulau Jawa, Bali dan Nusa Tenggara dalam perjalannya menuju posisi 23 lintang selatan setelah meninggalkan ekuator.

Posisi semu Matahari di atas Pulau Jawa akan terjadi 2 kali yaitu di bulan September/Oktober dan Februari/Maret, sehingga puncak suhu maksimum terasa di wilayah Jawa hingga NTT terjadi di seputar bulan-bulan tersebut.

Cuaca cerah juga menyebabkan penyinaran langsung sinar matahari ke permukaan lebih optimal, sehingga terjadi pemanasan suhu permukaan. Kondisi tersebut berkaitan dengan adanya Siklon Tropis KOMPASU di Laut Cina Selatan bagian Utara yang menarik masa udara dan pertumbuhan awan-awan hujan serta menjauhi wilayah Indonesia sehingga cuaca di wilayah Jawa cenderung menjadi lebih cerah-berawan dalam beberapa hari terakhir.

Orang Terkaya Se-Asia

Berharta Rp 1.436 Triliun, Mukesh Ambani Resmi Jadi Orang Terkaya di Asia

Liputan6.com 2021-10-16 21:00:21
Mukesh Ambani/dok. indiatvnews.com

Saham perusahaan Reliance Industries yang melonjak lebih dari 30 persen mengantarkan Mukesh Ambani masuk ke klub eksklusif orang terkaya di dunia. Total kekayaannya diperkirakan mencapai USD 101,4 miliar (Rp 1.436 triliun).

Jumlah tersebut membuat Ambani menempati peringkat ke-10 orang terkaya di dunia sehingga bergabung bersama Elon Musk dan Jeff Bezos. Dengan demikian, ia juga menyabet gelar sebagai orang terkaya Asia.

Melansir dari Forbes, Sabtu (16/10/2021), sebagian besar kekayaan Ambani berasal dari sahamnya di Reliance, perusahaan yang bergerak dalam bidang penyulingan minyak dan petrokimia. Perusahaan yang dibangun oleh ayahnya, Dhirubhai Ambani diwariskan kepada sang anak pada 2002.

Reliance yang didirikan pada 1996 awalnya adalah produsen tekstil kecil. Kemudian, perusahaan berkembang dari waktu ke waktu dan membuatnya menjadi sebuah kerajaan kain, tekstil, dan energi.

Sejak mewarisi Reliance, Ambani berhasil mengembangkannya menjadi perusahaan konglomerat yang memiliki berbagai bisnis, seperti petrokimia, minyak dan gas, telekomunikasi, hingga retail.

Ketika terjun ke bisnis telekomunikasi pada 2016, ia membuat perusahaan Reliance Jio yang saat ini menjadi operator seluler terbesar India dan memiliki banyak pelanggan. Diketahui Jio baru saja mengembangkan smartphone buatan India yang bekerja sama dengan Google.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Rencana Bisnis Lainnya

Pada pertemuan pemegang saham tahunan yang dilaksanakan bulan Juni, Ambani memaparkan rencananya untuk mengubah bisnis energi miliknya ke energi hijau dengan investasi lebih dari USD 10 miliar (Rp 141,6 triliun) selama tiga tahun.

Reliance ingin mendirikan empat pabrik giga untuk membuat modul fotovoltaik, baterai penyimpanan energi, electrolyzer, dan sel bahan bakar. Rencananya, perusahaan akan memiliki 100 GW energi surya pada 2030.

Selanjutnya, Ambani juga melaporkan bahwa Reliance berhasil mengumpulkan USD 44,4 miliar (Rp 629 triliun). Jumlah tersebut menjadi peningkatan modal terbesar yang pernah diraih oleh perusahaan mana pun dalam setahun.

Dana dikumpulkan melalui penjualan saham di Jio Platforms dan Reliance Retail, Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau rights issue kepada pemegang saham, serta monetisasi aset.

Sebagai tambahan informasi, Jio Platforms adalah bisnis digital grup yang memegang unit telekomunikasi. Adapun para investor Jio Platform di antaranya termasuk pemain ekuitas swasta, seperti TPG, General Atlantic, dan KKR, serta raksasa teknologi Facebook dan Google.

"Peningkatan modal ini merupakan kepercayaan yang kuat dari investor global terhadap potensi pertumbuhan India. Ini mencerminkan keyakinan mereka pada kemampuan manajemen perusahaan untuk melaksanakan proyek-proyek ambisius dan rencana untuk menciptakan nilai jangka panjang," kata Ambani kepada para pemegang saham.

Reporter: Shania

Anjing Penyelamat MU

Kisah Anjing yang Selamatkan Nasib Manchester United dari Kebangkrutan

Liputan6.com 2021-10-15 19:10:44
Fans Manchester United membentangkan banner saat timnya melawan Manchester City pada laga International Champions Club di NRG Stadium, Houston, (20/7/2017).MU menang 2-0. (AP/David J. Phillip

Manchester United (MU) menjadi salah satu klub olahraga yang paling dihormati di dunia berkat Sir Alex Ferguson. Klub ini ternyata sempat nyaris bangkrut ketika memasuki abad ke-20.

Sejarah pun mencatat kisah unik MU ketika nasib klub ini diselamatkan dari kebangkrutan berkat seekor anjing.

Peristiwa ini terjadi sekitar tahun 1900-an. MU yang dulu bernama Newton Heath ini mengalami krisis finansial dan pemain ramai-ramai melakukan eksodus. Kebangkrutan sudah di depan mata.

Menurut catatan situs resmi Manchester United, Man Utd, kapten legendaris Harry Stafford bersama tim berinisiatif menggelar bazaar untuk menggalang dana demi klub mereka.

Bazaar digelar di pusat kota Manchester pada akhir Februari 1901. Targetnya adalah meraih keuntungan sebesar 1.000 pound sterling agar klub bisa survive.

Hasilnya gagal total. Lebih menyakitkan lagi, biaya bazaar bahkan lebih tinggi dari keuntungan yang diraup. Nasib Newton Heath makin tidak jelas.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Hilangnya The Major

Bazar yang digelar Newton Heath juga membuat kapten Stafford pusing sebab anjing kesayangannya hilang.

Anjing itu berjenis St. Bernard dan bernama The Major. Biasanya, The Major ikut hadir di pertandingan Newton Heath untuk menjadi maskot.

The Major berkeliaran di jalanan Manchester dan mendatangi sebuah restoran. Pesona anjing itu menarik perhatian seorang pebisnis bernama John Henry Davies.

Kapten Stafford untungnya berhasil membawa pulang The Major, akan tetapi John Henry Davies masih kepikiran. Akhirnya, ia malah menampilkan iklan di Manchester Evening Newsuntuk mencari anjing tersebut.


Anjing Hilang, Investasi Datang

John Henry Davies lantas berhasil melacak keberadaan The Major yang dimiliki oleh Kapten Stafford.

Pebisnis itu menawarkan untuk membeli anjing St. Bernard tersebut. Kontan saja, tawaran sang pebisnis ditolak habis-habisan oleh sang kapten.

Akan tetapi, Kapten Stafford melihat nasib klub kesayangannya yang butuh dana. Ia pun akhirnya melepas anjing kesayangannya. The Major diberikan sebagai hadiah untuk anak perempuan Davies.

Sikap lapang dada Harry Stafford ternyata menjadi ladang rezeki. Pasalnya, Davies jadi memerhatikan keadaan Newton Heath dan memutuskan menyuntik dana.

Singkat cerita, Davies memiliki saham di Newton Heath, kemudian Harry Stafford menjadi direktur, dan muncul diskusi agar nama Newton Heath diganti. Setelah melalui perdebatan, akhirnya muncul nama Manchester United (nama lain yang diajukan adalah Manchester Celtic).

Beberapa tahun setelah nyaris bangkrut, Manchester United kembali bangkit di liga Inggris. Nasib MU seabad lalu mirip dengan nasib Manchester City bangkit usai disuntik dana dari royal family Abu Dhabi.

Dua klub Manchester itu kini masih mendominasi sepak bola di Inggris dan dunia.


Infografis Putri Diana

 

Favorit Putri Diana di NTB

Indahnya Pulau Moyo di NTB, Tempat Wisata Favorit Putri Diana dan Para Pesohor Dunia

Liputan6.com 2021-10-17 05:02:54
Indahnya Pulau Moyo di NTB, Tempat WIsata Favorit Putri Diana dan Para Pesohor Dunia. (dok.Instagram @pulau_moyo/https://www.instagram.com/p/Bo-aQCSg6YM/Henry)

Indonesia punya banyak keindahan alam yang seperti tidak ada habisnya. Begitu pula di Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB), yang mampu menarik perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara.

Salah satunya destinasi wisata favorit di sana adalah Pulau Moyo, yang disebut-sebut sebagai tempat liburan favorit para artis dunia. Ibarat surga tropis yang indah, pulau ini berhasil memikat hati para pesohor dunia.

Dilansir laman resmi Dinas Pariwisata Provinsi NTB, Pulau Moyo merupakan destinasi wisata lengkap yang menawarkan banyak hal. Di pulau seluas 350 kilometer persegi ini, Anda akan dimanjakan dengan hutan tropis yang hijau, pantai dan laut yang indah, air terjun yang memukau, serta pemandangan bawah laut yang mempesona.

Di sana ada banyak destinasi wisata yang menyajikan pemandangan alam memukau, di antaranya Air Terjun Mata Jitu, Air Tejun Sengalo, Air Terjun Diwu Mbai, Pantai Tanjung Pasir, dan Pantai Tekat Sagele. Namun, yang paling sering diburu di Moyo adalah Air Terjun Mata Jitu yang bentuknya bertingkat.

Banyak stalaktit dan stalagmit menghiasi permukaan air terjun. Ada empat undak dan tujuh kolam yang menyusun air terjun ini. Sesuai dengan namanya "Mata Jitu" yang bermakna mata air yang jatuh ke kolam di bawahnya, terdapat kolam-kolam indah yang tercipta secara alamiah.

Pulau Moyo ternyata pernah disambangi Putri Diana pada 1993. Ibu dari Pangeran William dan Pangeran Harry itu berkunjung ke Pulau Moyo untuk menenangkan diri, karena rumah tangganya bersama Pangeran Charles sedang tidak harmonis. Ia diketahui pernah diam-diam berlibur dan menginap di salah satu resor yang ada di sana.

Konon, Diana sangat menyukai Air Terjun Mata Jitu. Ia sering berendam di sana dengan menikmati suasana kehijauan di sekeliling air terjun itu. Selain Putri Diana, beberapa artis top dunia juga kedapatan pernah berlibur di Pulau Moyo, di antaranya adalah Mick Jagger (vokalis grup musik Rolling Stones), David Bowie, David Beckham, Jason Statham, Maria Sharapova, sampai mantan kiper klub sepak bola Manchester United, Edwin van der Sar.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Akomodasi Super Mewah

Selain karena keindahan alamnya, mereka sepertinya juga nyaman untuk melakukan aktivitas secara privat sehingga dikenal sebagai "Great Escape" para pesohor dunia. Sama seperti Pulau Komodo di NTT, Pulau Moyo juga salah satu destinasi wisata khusus bagi mereka yang berkantong tebal.

Pemerintah setempat menjadikan pulau ini sebagai komoditas internasional setelah hadirnya akomodasi eksklusif Amanwana Resort. Tempat tersebut merupakan akomodasi super mewah yang menawarkan sensasi bermalam di tenda glamping.

Terdapat sekitar 12 tenda glamping yang menempati area seluar 32 ribu hektare, Resor ini dikelilingi oleh hutan rindang yang asri dan pemandangan Laut Flores yang indah. Berada di pulau terpencil, privasi para tamu tentu sangat terjamin.

Terletak di tengah hutan tropis dan laut Sumbawa, Amanwana Resort ada di lokasi yang sama dengan habitat sejumlah satwa langka, mulai dari Paus, Penyu Sisik, Penyu Hijau, Moray, dan Ikan Kakatua. Anda juga bisa menikmati panorama bahari laut Pulau Moyo dengan snorkeling atau diving. Terdapat juga aktivitas lain, seperti memancing dan kayak.


Tak Perlu ke Luar Negeri

Akomodasi ini memiliki dua tipe kamar, yaitu Jungle Tent yang berada di tengah hutan dan Ocean Tent yang berada di tepi lautan. Meskipun sangat terpencil, seluruh area Amanwana Resort terhubung oleh akses internet gratis. Harga sewa per malamnya cukup mahal yaitu berkisar Rp 20 juta, itu sudah termasuk sarapan, makan siang, dan makan malam.

Untuk menuju Pulau Moyo, wisatawan harus menggunakan perahu motor carteran selama 1,5 jam dari Pantai Jembatan Polak di kota Sumbawa Besar menuju Labuan Aji di Pulau Moyo. Setelah sampai, dilanjutkan dengan ojek yang mengarah ke destinasi Air Terjun Mata Jitu yang berjarak 15-30 menit. Total perjalanan bisa lebih dari dua jam.

Jadi, tidak perlu jauh-jauh berlibur ke luar negeri, kalau hanya ingin merasakan dan memamerkan cantiknya keasrian alam. Pulau Moyo di NTB membuktikan bahwa di dalam negeri sangat banyak keindahan alam yang bisa dieksplorasi para wisatawan Nusantara.


5 Tips Liburan Aman Saat Pandemi

 

Donald Trump Jadi Pelukis?

Kalah Pilpres, Donald Trump Ingin Jadi Pelukis?

Liputan6.com 2021-10-17 08:00:48
Donald Trump joget sambil mengajak warga memilih di Pemilu AS 2020. Dok: Twitter @realdonaldtrump

Mantan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump melempar wacana ingin menjadi pelukis. Ia yakin harga lukisannya bisa laku jutaan dolar.

Ucapan Trump itu sedang meledek Hunter Biden, putra dari Presiden Joe Biden. Hunter Biden baru saja memulai karier sebagai pelukis.

Akan tetapi lukisan Huter Biden langsung laku dengan harga fantastis. Muncul kritik bahwa uang itu bisa muncul dari sumber-sumber mencurigakan.

"Meski sebetulnya saya tidak pernah melukis, Hunter menginspirasi saya untuk segera memulai lukis karena saya selalu merasa punya bakat untuk itu, dan tentunya bisa meraup setidaknya US$ 2 juta per kanvas, dan mungkin lebih," ujar Donald Trump dalam keterangan resmi, dilansir New York Post, Sabtu (16/10/2021).

Donald Trump pun berkata akan "memulai" secepatnya dan menyindir situasi AS saat ini sedang korup.


Lukisan Hunter Biden

Sebelumnya, New York Post melaporkan lukisan Hunter Biden laku US$ 75 ribu (Rp 1 miliar). Padahal, Hunter Biden tak punya rekam jejak di bidang kesenian.

Kritik menyebut pembelian tersebut bisa menimbulkan masalah etika, sebab bisa saja pembelinya berusaha dekat dengan pemerintahan Joe Biden.

Namun, Gedung Putih berdalih bahwa Hunter Biden tidak tahu siapa yang membeli lukisannya.

Ini bukan kontroversi pertama yang mendera Hunter Biden. Sebelumnya, ia pernah bekerja di perusahaan migas di Ukrania yang tersangkut masalah korupsi.

Beberapa bulan sebelum pilpres 2020, isi laptop Hunter Biden juga bocor, dan terkuak foto-fotonya yang sedang pesta narkoba dengan PSK. Hunter Biden sendiri mengaku tidak tahu apakah laptop tersebut miliknya atau bukan.

(US$ 1: Rp 14.073)

Misteri Situs Watucukur

Teka-Teki Situs Watucukur Jombang Mulai Terpecahkan

Liputan6.com 2021-10-17 13:00:00
Ilustrasi batu bata, cara membuat telur asin. (Photo by anncapictures on Pixabay)

Teka-teki situs Watucukur yang berada di Jombang pelan-pelan mulai terpecahkan. Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jatim sudah meneliti situs yang berada di di tengah perkebunan tebu Dusun Penanggalan, Desa Dukuhdimoro, Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang ini selama 10 hari.

Arkeolog BPCB Jatim menggali area seluas 15x15 meter persegi di kawasan itu sejak 7 sampai 16 Oktober 2021. Target ekskavasi BPCB Jatim adalah menampakkan denah, bentuk, dan ukuran situs Watucukur.

Situs Watucukur di Jombang terdiri dari tiga struktur berbentuk bujur sangkar yang semakin ke tengah semakin kecil dan memusat atau konsentris. Struktur paling luar atau yang paling besar mempunyai ketebalan 120 sentimeter dengan tinggi 49 sentimeter.

Panjang bagian utara 11,6 meter, selatan 11,47 meter, timur 11,46 meter dan barat 11,56 meter. Bangunan ini mengelilingi struktur yang lebih kecil atau struktur kedua. Struktur kedua terpisah 82 sentimeter dari struktur paling luar.

Bangunan kedua juga berbentuk bujur sangkar dengan ketebalan tembok 87 sentimeter dan tinggi 49 sentimeter. Panjang struktur sisi utara 7,53 meter, selatan 7,4 meter, barat 7,5 meter dan timur 7,43 meter.

Struktur kedua mengelilingi bangunan paling kecil yang juga berbentuk persegi. Bangunan tengah ini terpisah 105 sentimeter dari struktur kedua.

Struktur tengah situs Watucukur di Jombang ini berukuran 350x350 sentimeter, tebal 58 sentimeter dan tinggi sembilan lapis bata merah. Bangunan dari bata merah kuno ini mengelilingi sebuah lubang berukuran 240x240 sentimeter dengan kedalaman 118 sentimeter.


Situs Hindu

"Kami temukan sebuah yoni, biasanya berpasangan dengan lingga. Namun, belum kami temukan. Yoni sendiri identik sebagai tempat suci persembahan bagi umat Hindu," ujar Ketua Tim Ekskavasi Situs Watukucur BPCB Jatim, Muhammad Ichwan, seperti yang dikutip dari TIMESIndonesia, Sabtu (16/10/2021).

Pada sudut tenggara di atas struktur kedua terdapat sebuah batu yoni dengan dimensi panjang 100 sentimeter, lebar 100 sentimeter dan tinggi 96,5 sentimeter. Terdapat lubang tempat batu lingga tepat di tengah permukaan yoni. Lubang ini berukuran 25,5 x 25,5 sentimeter dan sedalam 49 sentimeter.

Batu lingga dan yoni identik dengan Hindu beraliran Siwa. Dari aspek Siwaistis, Lingga representasi Dewa Siwa laki-laki, sedangkan yoni representasi Dewi Parwati perempuan. Menyatunya laki-laki dan perempuan melambangkan kesuburan.

Menurut Ichwan, situs Watucukur mempunyai nilai penting untuk ilmu pengetahuan, kebudayaan dan pariwisata. Oleh sebab itu, BPCB Jatim akan melakukan upaya pemugaran dan pelindungan.


Saksikan video pilihan berikut ini:

19 Kali Keguguran, Akhirnya Punya Bayi

Kisah Perempuan Melahirkan Bayi dengan Berat 6 Kg Setelah 19 Kali Keguguran

Liputan6.com 2021-10-16 20:02:00
Ilustrasi bayi. (dok. Unsplash.com/Alex Pasarelu/@bellefoto)

Kegembiraan sebuah keluarga ternyata semakin bertambah dari yang mereka duga. Cary dan Tim Patonai menyambut putra mereka yang baru lahir Finnley awal bulan ini dan beratnya 14,1 pon atau enam kilogram.

Finnley lahir tak lama setelah pemindaian pertumbuhan terakhirnya pada Senin, 4 Oktober, kata Cary. "Air ketuban saya pecah di timbangan saat saya ditimbang, jadi saya harus menjalani operasi caesar yang dijadwalkan sehari," kata Cary Patonai. "Dia diperkirakan memiliki berat 13,8 pon," dikutip dari laman Fox News, Sabtu (16/10/2021).

Patonai hamil 38 minggu ketika dia melahirkan di Banner Thunderbird Medical Center di Glendale, Arizona. "Dia sangat besar ditambah saya memiliki hampir dua kali lipat cairan ketuban, jadi untuk mengatakan saya memiliki perut bayi yang besar dan saya benar-benar tidak nyaman tidak cukup," kata Patonai. "Namun, saya akan melakukannya lagi jika harus, untuk mendapatkan berkah ini."

Kakak laki-laki Finnley, Devlen yang berusia 10 tahun dan Everett berusia dua tahun, juga lahir melalui operasi Caesar, tetapi mereka melahirkan sesuai jadwal. Finnley termasuk yang paling berat di antara dua kakaknya.

Dia melanjutkan ketiga putranya dilahirkan oleh dokter yang sama dan Finnley dilaporkan adalah bayi terbesar yang dia lahirkan dalam 27 tahun. Perwakilan di Banner Thunderbird Medical Center tidak segera menanggapi permintaan Fox News untuk mengomentari apakah Finnley memecahkan rekor rumah sakitnya.

"Finnley adalah selebritas kecil di rumah sakit. Perawat dan dokter terus membicarakannya," kata Patonai. "Dia juga cukup tinggi dengan 23,75 inci."

Karena ukuran tubuhnya, Patonai mengatakan keluarganya harus kehabisan dan membeli popok dan pakaian yang lebih besar untuk mendandani Finnley. "Dia sangat besar dibandingkan dengan yang biasa, mereka harus memesan popok ukuran 2 karena mereka hanya membawa ukuran bayi prematur untuk bayi baru lahir dan ukuran 1," kata Patonai.

Dia melanjutkan, "Saya ingin dia cocok dengan pakaian yang kami selamatkan dari dua saudara laki-lakinya yang lain, tetapi semua yang kami miliki terlalu kecil."

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


19 Kali Keguguran

Awalnya Patonai dan suaminya membawa pakaian yang berukuran untuk bayi antara usia 0 dan 3 bulan. Finnley saat ini mengenakan pakaian ukuran antara enam dan sembilan bulan. Finnley menghabiskan delapan hari di NICU, tetapi sekarang berada di rumah bersama keluarganya. Pemisahan sementara itu sangat menantang bagi Patonai.

"Ini memicu banyak dari 19 keguguran saya sebelumnya - meninggalkan rumah sakit tanpa bayi," kata Patonai. "Saya tahu itu untuk tujuan yang baik dan dia dalam perawatan yang sangat baik, tetapi masih sangat sulit bagi saya untuk menangani secara emosional."

"Alasan saya mengalami 19 kali keguguran adalah karena gangguan pembekuan darah dan fibroid," lanjutnya. "Ini sangat sulit untuk dilalui."


Bersyukur

Patonai dapat mengunjungi Finnley dan merawatnya saat bayi itu dirawat di Thunderbird Banner. Pada saat yang sama, dia mengatakan dia merasa lelah secara fisik.

"Dia adalah bayi manis yang baik. Saya sangat bersyukur semuanya berakhir dengan sisi positif yang luar biasa," ujar Patonai.

Keluarga Patonais sekarang menikmati waktu mereka sebagai keluarga baru beranggotakan lima orang. Sementara kelahiran Finnley tentu saja luar biasa, Patonai mengatakan kepada Fox News bahwa dia ingin orang-orang mendengar ceritanya dan mengingat bahwa masa-masa sulit tidak berlangsung selamanya.

"Setiap wanita memiliki jalan yang berbeda dari yang berikutnya, ada yang lebih mudah dan ada yang lebih sulit. Yang penting adalah kita saling mendukung, dengan cinta, perhatian, dan rasa hormat," kata dia.


Infografis 8 Cara Cegah Bayi Baru Lahir Tertular Covid-19

 

Fenomena Joki Kartu Prakerja

Journal: Joki Kartu Prakerja, Celah dalam Sistem atau Fenomena Saling Bantu?

Liputan6.com 2021-10-18 00:00:08
Banner Journal Praktik Ilegal Joki Kartu Prakerja (Liputan6.com/Trie Yasni)

Laporan tentang joki Kartu Prakerja kembali mencuat. Kali ini datang dari salah satu alumni penerima Kartu Prakerja asal Bantul, Nurul. Ia mengaku beberapa kali bertemu joki Kartu Prakerja di kampung-kampung.

Para joki ini menyasar warga lansia dengan meminjam KTP-nya untuk didaftarkan ke Program Kartu Prakerja dengan iming-iming mendapat uang setiap bulan.

"Kalau yang saya temui itu modusnya mereka memakai KTP dan KK milik Si Mbah-Si Mbah (lansia) sambil diimingi-imingi dapat Rp200 ribu per bulan, seperti bagi hasil," ungkap Nurul ketika berrtemu Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dalam acara alumni penerima kartu prakerja Yogyakarta, di Kabupaten Sleman, DIY, Jumat (8/10/2021).

Para lansia itu pun tergoda bujuk rayu, karena membutuhkan uang yang dijanjikan para joki sehingga mengizinkan KTP mereka dipinjam. Nurul berharap para alumni Kartu Prakerja dapat mengedukasi masyarakat untuk mendaftar program ini sesuai jalur tanpa melalui joki.

Di media sosial seperti Facebook dan Instagram pun berseliweran akun-akun yang menawarkan jasa joki Kartu Prakerja. Salah satunya akun Instagram dengan nama @jasajokiprakerja yang memiliki 16 ribu followers. Dalam caption unggahan akun tersebut tertera bahwa jasa mereka telah terpercaya sejak tahun 2020.

"Kami siap membantu Anda dalam proses mengurus pembuatan Prakerja sampai pencairan dana dijamin aman, amanah proses cepat dan akan lolos 100%," janji akun tersebut.

Liputan6.comberhasil menemui salah satu sosok yang pernah menjadi joki Prakerja, Okky (namanya disamarkan), yang mengaku beroperasi dari Mei 2020 sampai November 2020. Dia sendiri merupakan alumni program Kartu Prakerja gelombang ketiga. Keputusannya menjadi joki tidak lain karena ingin membantu keluarga dan orang-orang terdekatnya supaya ikut memperoleh dana pemerintah dari Kartu Prakerja.

Dia mendaftarkan kakak, adik, hingga ibunya untuk masuk Kartu Prakerja. Saudara dan teman-temannya juga dia bantu dari tahap pendaftaran hingga mengisi questioner motivasi berisi 25 pertanyaan. Bahkan ada teman yang begitu percaya sampai memberikan password email pribadi kepada Okky demi memudahkannya dalam melakukan pendaftaran masuk Kartu Prakerja.

Menurut Okky, apabila dipersentase, dari total orang yang dia bantu mendaftar ke Kartu Prakerja, setidaknya sekitar 70 persen lolos seleksi. Kebanyakan orang yang minta bantuannya adalah mereka yang tidak mengerti bagaimana mendaftar secara digital sekaligus proses lanjutannya. Selain itu, ada pula yang terlalu sibuk mengurus anak, rumah atau pekerjaan, seperti kakaknya, sehingga perlu bantuan dirinya untuk mendaftar sampai mengerjakan soal-soalnya.

"Karena yang saya bantu itu teman dan saudara, saya tidak mention (sebut) berapa (kasih komisi). Cuma mereka ya tahu lah. Ya kadang mereka kasih. Example (contoh) nih, saya tidak menyebutkan nominal, exactly nominalnya, example minta Rp 100 ribu," ujar Okky kepada Liputan6.com.

"Mereka kasih setiap insentif itu turun. Misalnya, dalam sebulan mereka cair Rp600 ribu, kasih saya Rp100 ribu. Tapi, saya balikin separuh, jadi saya ambil Rp50 ribu saja. Ada yang memang tidak kasih sama sekali, but that's ok. That's fine (tidak apa-apa). Karena saya memang pure-nya membantu saja, tidak ada niat buat cari duit dari situ," bebernya.

Okky juga mengaku tidak mau secara terang-terangan membuka jasa joki daftar Kartu Prakerja. Namun, apabila ada orang yang memang membutuhkannya untuk mendaftar Kartu Prakerja, dia siap membantu.

Di sisi lain, sejak tahun lalu, pihak manajemen Program Kartu Prakerja telah menemukan sejumlah tindak penipuan yang mengatasnamakan program Kartu Prakerja. Salah satu yang terbanyak adalah situs palsu pendaftaran Kartu Prakerja, yang meminta data-data pribadi masyarakat.

Head of Legal Project Management Office Program Kartu Prakerja, Gabriel Mukuan, menyatakan, pihaknya telah menginformasikan ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) agar situs-situs tersebut diblokir dan juga melapor ke Bareskrim Polri untuk diselidiki. Gabriel juga meminta masyarakat melapor apabila ada joki-joki yang meminta data secara paksa dan memungut biaya sambil menjanjikan pasti lolos seleksi program ini.


Animo Tinggi

Program Kartu Prakerja sendiri merupakan program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan/atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil. Persyaratan untuk bisa mengikuti program Kartu Prakerja tidak sulit yakni, harus Warga Negara Indonesia, berusia di atas 18 tahun, dan tidak sedang sekolah atau kuliah.

Pemerintah membuka program ini sejak April 2020. Hingga saat ini, program Kartu Prakerja sudah melewati gelombang ke-21. Peminat mesti mendaftar terlebih dahulu sebelum mengikuti seleksi masuk jika ada gelombang berikutnya.

Mereka yang lolos seleksi diminta segera membeli pelatihan pertama dengan dana pelatihan Rp1 juta yang sudah disiapkan manajemen. Pembelian pelatihan merupakan salah satu syarat Anda bisa mendapat insentif Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan.

Hal ini ternyata dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk meraup untung. Pada tahap pendaftaran program ini, para joki Prakerja biasanya berdalih membantu dengan kesepakatan mendapat komisi. Selain itu, ada pula yang mengiming-imingi jaminan 100 persen lolos seleksi apabila membayar uang jasa di muka.

Jumlah pendaftar Kartu Prakerja mencapai 75 juta orang. Terakhir, pengumuman kelolosan kartu prakerja gelombang 21 sudah diumumkan pada Rabu 22 September 2021. Penerima Kartu Prakerja tersebut tersebar di 514 kabupaten dan kota. Dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote.

Tata Kelola Carut-Marut

Pengamat Kebijakan Publik Universitas Trisaksi, Trubus Rahadiansyah, menilai fenomena joki Kartu Prakerja menunjukkan tata kelola yang masih carut-marut. Ia percaya joki bisa dihindari dengan sistem yang lebih baik dan pengawasan ketat.

"Itu kan karena sistemnya. Sistemnya yang terbuka, sehingga memungkinkan ada joki. Semua orang bisa bikin. Jadi misalnya, saya mengerjakan tugas Anda atau pakai KTP Anda, kan bisa," kata Trubus kepada Liputan6.com.

Trubus mengakui, pengawasan dalam sistem Kartu Prakerja yang terbuka memang sulit. Sebab, masyarakat bisa mendaftar dari mana saja. Akan tetapi, pemerintah harusnya bisa membuat aplikasi yang lebih baik, dan melakukan pengawasan lebih ketat.

"Harusnya pengelola atau penyelenggara Kartu Prakerja itu melakukan verifikasi, apakah orangnya sama atau tidak dengan yang mendaftar. Harusnya ada yang mendeteksi misalnya wajahnya. Jadi tidak bisa menggunakan orang lain dan peluang menggunakan jokinya kecil."

Ke depannya, kata Trubus, sistem Kartu Prakerja harus diubah. Hal ini demi meredam fenomena joki yang makin marak. "Joki ini akan tetap muncul karena sifat kartu prakerja yang terbuka. Jadi dikembalikan ke aplikasinya, sistemnya harus dibenahi untuk menuju sempurna."

Trubus juga menyoroti materi yang disampaikan dalam Kartu Prakerja. Menurut dia, banyak yang tidak nyambung dengan minat pesertanya. "Masyarakat sering tidak mengerti, tidak tahu, jadi biar gampang, mereka milih menggunakan joki. Nanti, jokinya yang menjelaskan dan mengerjakan."


Modus Joki

Fenomena joki Kartu Prakerja sudah ada sejak tahun lalu. Joki biasanya menawarkan jasa mendaftar ke program Kartu Prakerja sampai proses pelatihan, dan akhirnya insentif dari pemerintah cair.

Para joki biasanya meminta foto KTP, Kartu Keluarga (KK), hingga swafoto dengan KTP warga yang memakai jasa mereka. Bayaran untuk joki bermacam-macam, tergantung kesepakatan awal peserta Kartu Prakerja dengan joki tersebut.

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja, Denni Purbasari, menerangkan, terdapat dua jenis joki dalam jasa pendaftaran program Kartu Prakerja. Yang pertama, hanya menawarkan untuk pendaftaran dan yang kedua memberi iming-iming jaminan lolos seleksi 100 persen.

"Tipe kedua adalah joki yang mengatakan, Anda terjamin 100% diterima. Itu definitely penipuan. Karena tidak mungkin, sistem kami, algoritma kami itu bisa menjamin orang," beber Denni.

Waspada Penipuan

Senada dengan Denni, Louisa Tuhatu selaku Head of Communication PMO Kartu Prakerja, menyatakan, kalau ada joki yang meminta uang di depan lalu menjamin pasti masuk seleksi Kartu Prakerja, itu bisa dipastikan penipuan. Masyarakat yang ingin memakai joki untuk mendaftar Kartu Prakerja diminta waspada dan tidak tergoda janji-janji manis pasti lolos seleksi.

Louisa juga mencoba meluruskan terlebih dahulu mengenai joki dalam Kartu Prakerja. Munculnya joki, menurut Louisa, kebanyakan karena platform digital yang digunakan Kartu Prakerja dari mulai pendaftaran sampai proses-proses selanjutnya.

"Kartu Prakerja platform-nya digital M2M (Machine to Machine). Jadi online semua. Ada mungkin masyarakat yang tidak terlalu familiar dengan sistem pendaftaran online, jadi minta bantuan tetangga atau kenalannya," kata Louisa keada Liputan6.com.

"Karena tidak ada orang yang bisa menjamin seseorang masuk Kartu Prakerja. Seleksinya itu dilakukan oleh sistem, bukan oleh manusia. Makanya kalau ada yang menjanjikan, jangan percaya. Ini saya tidak bohong," ucapnya.

Dia juga menegaskan bahwa keberadaan joki tidak membuat program Kartu Prakerja tidak tepat sasaran. Sebab, persyaratan mengikuti program itu yakni WNI, berusia 18 tahun ke atas, tidak sedang sekolah atau kuliah, dan tidak menerima bansos bentuk lain, serta tidak termasuk dalam daftar hitam.

"Daftar hitam itu adalah ASN, anggota TNI/Polri, aparat desa, anggota DPR dan DPRD, Komisaris BUMN dan BUMD. Jadi, kalau syarat penerimaannya seperti itu, tepat sasaran tidak? Konteksnya harus dipahami," tegasnya.

Menurut Louisa, sistem program Kartu Prakerja tidak bisa diakali. Dia bercerita bagaimana teman dan saudaranya minta dibantu untuk lolos seleksi Kartu Prakerja, tapi dia menegaskan tidak bisa membantu, karena sistem yang menentukan lolos atau tidaknya para pendaftar.

Namun, apabila joki itu hanya membantu mendaftarkan warga untuk program Kartu Prakerja, maka tidak bisa dianggap kriminal. Louisa mengambil contoh bagaimana Dinas Ketenagakerjaan menyediakan joki secara gratis untuk membantu mereka yang kesulitan dalam pendaftar program ini. Kemudian, ada pula kejadian warga meminta bantuan tetangga untuk mendaftar lalu diberi komisi atau uang lelah.

"Itu juga joki. Terus mau ditangkap juga? Itu kan membantu. Jadi, kesepakatan antara yang memberi jasa dan yang menerima jasa. Nanti kasih komisi," ucapnya.

Louisa juga sampai saat ini tidak memiliki data apakah ada laporan ke polisi terkait kasus joki Prakerja. Kalaupun ada, menurut Louisa, kemungkinan besar termasuk kasus penipuan dan polisi juga tidak memiliki kewajiban melapor ke Prakerja.

"75 juta itu yang mendaftar, yang punya akun. Tetapi yang lolos seleksi, jadi sudah dicek NIK-nya, dicek KK-nya, itu hanya 20 jutaan. Jadi banyak banget yang gugur," katanya.


Aspek Bansos

Menurut Pengamat Kebijakan Publik Universitas Trisaksi, Trubus Rahadiansyah, peran serta masyarakat sangat penting untuk meredam fenomena joki Kartu Prakerja. Masyarakat diharapkan ikut aktif dalam melaporkan jika ada joki-joki yang menawarkan jasanya.

"Animo Kartu Prakerja ini kan tinggi sekali, minat publik tinggi. Tapi, masyarakat juga harus ikut mengawasi kalau ada penyimpangan di lapangan."

Trubus mengatakan, joki Kartu Prakerja sebenarnya bisa dipidana. Karena termasuk bagian dari pemalsuan. Namun, ini juga butuh peran aktif masyarakat dalam melaporkan ke pihak kepolisian.

"Yang jelas, saya pikir Kartu Prakerja ini harus dilanjutkan. Apalagi ini kan kaitannya dengan bansos dan kebutuhan hidup masyarakat. Cuma harus ada pembenahan soal tata kelolanya," ujarnya.

Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu, membenarkan bahwa ada penempatan bansos di dalam program Kartu Prakerja. Tujuannya agar WNI yang sedang bekerja tapi pendapatannya berkurang ataupun yang menganggur karena terkena PHK sebagai dampak pandemi, bisa memperoleh bantuan.

Menurut Louisa, niat pemerintah adalah bagaimana dampak pandemi di masyarakat dapat dikurangi sebisa mungkin. Prakerja merupakan salah satu alternatif penyaluran bansos yang bisa menjangkau kelas menengah, karena masyarakat kelas ini tidak tersentuh berbagai jenis bansos seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Bantuan Sosial Tunai, dan Bantuan Beras 10 kg.

Padahal, kata Louisa, masyarakat kelas menengah juga terkena dampak pandemi, sedangkan bansos hanya untuk kategori masyarakat miskin. Kendati ada Bantuan Subsidi Upah (BSU), tapi mereka yang jadi korban PHK saat pandemi juga perlu ada yang membantu.

"Kalau yang sudah di-PHK, tidak bekerja ya tidak tercover oleh BSU. Tidak tercover oleh jenis bansos yang di bawahnya lagi. Siapa yang meng-cover? Ya Kartu Prakerja," tuturnya.


INFOGRAFIS