Kenapa Pesawat Kepresidenan?

Istana Jelaskan Alasan Jokowi Carter Pesawat Garuda untuk Kunjungan ke AS

Liputan6.com 2022-05-10 11:19:07
Presiden Jokowi melakukan kunjungan luar negeri perdananya di masa pandemi Covid-19 dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia (dok: KBUMN)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertolak ke Washington D.C, Amerika Serikat (AS), pada Selasa (10/5/2022) pagi WIB. Berbeda dengan kunjungan kerja biasanya yang menggunakan pesawat kepresidenan-1, Jokowi kali ini mencarter pesawat Garuda Indonesia Boeing 777-300ER untuk lawatan ke Amerika Serikat.

Kepala Seketariat Presiden, Heru Budi Hartono, menjelaskan sejumlah alasan Jokowi memilih tak menggunakan pesawat kepresidenan-1 dalam kunjungan ke negeri Paman Sam. Salah satunya, butuh dua kali transit apabila Jokowi memakai pesawat kepresidenan ke Amerika.

"Perjalanan sangat jauh jika pakai pesawat presiden bisa dua kali transit," kata Heru kepada wartawan, Selasa.

Selain itu, kata dia, pesawat Garuda Indonesia jauh lebih besar dan bisa membawa lebih banyak orang dibandingkan pesawat kepresidenan-1. Pasalnya, ada 62 orang yang ikut dalam kunjungan ke AS. "Pesawat presiden hanya muat 48 orang. Tim ada 62 orang," ucapnya.

Menurut dia, perjalanan ke Amerika sangat jauh sehingga butuh dua kali transit apabila menggunakan pesawat kepresidenan. Jika memakai pesawat Garuda, maka perjalanan akan lebih efisien. "Kalau transit dua kali berarti setiap titik ada tim advance. Nah, ini hanya satu kali," jelas dia.

"Semua menteri yang ikut bisa satu pesawat PP (pulang pergi) dan tim advance akan ikut kembali bersama pesawat itu. Sehingga lebih efisien," sambung Heru.

Sebelumnya, Jokowi beserta Ibu Negara Iriana bertolak menuju Washington DC, Amerika Serikat (AS), Selasa (10/5/2022). Jokowi akan melakukan serangkaian agenda kunjungan kerja mulai 11 sampai 13 Mei 2022.

"Pagi ini, saya dan delegasi akan berangkat melaksanakan kunjungan kerja ke Washington DC dari tanggal 11 sampai 13 Mei 2022," kata Jokowi dalam keterangannya di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta Tangerang, sebelum lepas landas, Selasa.


KTT Khusus ASEAN-AS

Dia diagendakan berpartisipasi dalam rangkaian pertemuan KTT Khusus ASEAN-AS atau ASEAN-US Special Summit (AUSS) selama dua hari bersama pemimpin negara Asia Tenggara lainnya. Total ada empat rangkaian pertemuan yang akan dihadiri oleh Jokowi.

Pertama, pertemuan dengan anggota Kongres. Kedua, pertemuan dengan para CEOs besar Amerika. Ketiga, pertemuan dengan Wapres Harris dan Tim Perubahan Iklim Amerika. Keempat, pertemuan Tingkat Tinggi Pemimpin ASEAN dan Presiden Joe Biden.

Jokowi dan delegasi direncanakan akan kembali ke Jakarta segera setelah rangkaian pertemuan selesai pada tanggal 13 Mei malam. Dia dijadwalkan tiba di Tanah Air pada hari Minggu, 15 Mei 2022 pagi.

Dalam kunjungan ke Washington DC ini, Jokowi didampingi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia. Adapun Menteri Luar Negeri Retno Marsudi telah berada di AS untuk menyiapkan kunjungan kerja presiden.


Infografis

 

Tutup Pintu Damai Buat Doddy

Haji Faisal Bongkar Alasan Sakit Hati Terhadap Doddy Sudrajat, Banding Hingga Polis Asuransi Rp 530 Juta

Liputan6.com 2022-05-10 12:00:46
Haji Faisal membeberkan sejumlah alasan mengapa ia begitu sakit hati terhadap Doddy Sudrajat. (Foto: Dok. YouTube Cumicumi)

Haji Faisal tak sudi lagi bersilaturahmi dengan Doddy Sudrajat. Ia menyampaikan ini kepada awak media seraya membeberkan alasan mengapa menutup pintu damai. Pertama, soal banding yang diajukan ayah Vanessa Angel terkait sidang hak asuh Gala Sky.

Sebenarnya, mengajukan banding adalah hak setiap warga negara. Masalahnya, Haji Faisal teringat momen Doddy Sudrajat menyerahkan hak asuh dan wali cucu lalu direvisi di tengah jalan.

"Dengan adanya dia banding ini, saya secara pribadi enggak ada saya ingin berurusan sama dia. Terus terang saja saya. Tapi seandainya dia, mau datang menengok cucu enggak ada masalah," katanya.

Namun untuk silaturahmi pribadi, Haji Faisal ogah. Ayah Bibi Andriansyah merasa sering dibohongi Doddy Sudrajat. Kini, kesabaran tiba di perbatasan. Hal yang sama terjadi pada istri Faisal, Dewi Zuhriati.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Saya Merasa Dibohongi

"Soalnya sudah banyak banget saya merasa dibohongi dalam setiap omongannya itu yang punya implementasi ke saya itu selalu berbohong. Itu kalau menurut saya. Mulai dari awal dulu," Faisal membeberkan.

"Dari awal kalau saya sebutkan, dia bilang dia akan menyerahkan hak wali kepada saya. Hak asuh. Sudah ditandatangani surat di pengadilan. Sudah di pengadilan ditandatangani suratnya dibatalkan lagi oleh dia," cetusnya.


Pencairan Asuransi

Melansir dari video wawancara di kanal YouTube Cumicumi, Senin (9/5/2022), Faisal lalu membeberkan kejanggalan Doddy Sudrajat berikutnya, yakni perkara polis asuransi setelah Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah meninggal dunia.

"Dia menyodorkan surat kepada saya untuk menandatangani pencairan asuransi Prudential senilai 530 juta rupiah. Setelah saya tandatangani surat itu, kemudian di Pengadilan dia batalkan hak wali. Betapa saya dibohongi," Faisal menyambung.


Ke Mana Itu Duit?

Faisal dan Dewi Zuhriati menyerahkan fotokopi KTP kemudian menandatangani persetujuan untuk mencairkan polis asuransi di Prudiential. Sampai di sini, Faisal menilai tidak ada lagi perkembangan terkini yang dibagikan.

"Nah sekarang ke mana Prudential itu? Yang polisnya itu? Kalau memang sudah cair, ke mana itu duit? Itu harus dipertanyakan lo. Jadi makanya saya semenjak itu, menurut saya banyak sekali pembohongan terhadap saya. Itu menurut saya," ia mengakhiri.

Polemik Wawancara LGBT Deddy Corbuzier

Kembali Pamer Foto Tanpa Busana

Britney Spears Kembali Pamer Foto Tanpa Busana, Bikin Penggemar Khawatir

Liputan6.com 2022-05-10 14:02:00
Penyanyi pop, Britney Spears menghadiri premier film "Once Upon a Time in Hollywood" di TCL Chinese Theatre pada 22 Juli 2019. (VALERIE MACON / AFP)

Britney Spears bikin ulah dengan sengaja mengunggah sembilan potret dirinya tanpa busana. Para penggemarnya sangat khawatir dengan kelakuan idolanya itu dan memintanya untuk menghentikan unggahan tersebut.

Penyanyi yang sedang hamil itu mengatakan foto tanpa busana tersebut merupakan foto-foto sisa saat ia berlibur ke Meksiko. Foto tersebut ada sebelum ada bayi dalam tubuhnya. "Mengapa aku terlihat lebih muda 10 tahun ketika liburan?" ujar Spears, dilansir dari laman Daily Mail, Selasa (10/5/2022).

Para penggemarnya penasaran mengapa ia mengunggah gambar yang sama beberapa kali. Britney kemudian mengunggah potret telanjang kedua dan ketiga yang semuanya sangat mirip.

Seorang penggemarnya menyebut, Britney sedang minta tolong. Namun, tak dijelaskan pertolongan apa yang ia inginkan. Penggemarnya yang lain menyebut, tentu ada alasan ia minta pertolongan.

Pelantun Toxic itu sedang berlibur ke Meksiko bersama tunangannya Sam Asghari ketika foto itu diambil. Pasangan ini saat ini sedang menantikan anak pertama mereka bersama.

Seorang penggemar merasa Sam seharusnya turun tangan untuk mencegah bintang itu mengunggah gambar telanjang itu. "Jika kamu seorang lelaki yang mempunyai kehormatan terhadap apa yang kamu punya, maka kamu tidak akan pernah membiarkan untuk mengunggahnya," kata warganet.

Pada November tahun lalu, Britney diberikan kembali kendali atas keuangannya, setelah penghentian konservatori selama 13 tahun. Konservatori merupakan hak perwalian atas keuangannya sendiri.

Ia menerima dukungan dari penggemarnya yang membantu memulai gerakan #FreeBritney, yang dianggap telah membantu membebaskan Britney dari ayahnya Jamie Spears. Namun, beberapa penggemar sekarang tampaknya khawatir tentang perilaku bintang pop itu di media sosialnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Punya Bayi

"Adakah orang lain di sini yang benar-benar peduli?" tanya seorang penggemar. "Aku benar-benar berharap kamu berhenti melakukan ini. Kamu terus membuktikan bahwa ada sedikit ketidakstabilan yang aneh," tulis yang lain.

Seorang penggemar menyarankan agar Britney menyimpan gambar eksplisit di akun OnlyFans, dengan menulis: "Setidaknya buat halaman penggemar saja. Saya suka Britney, tapi dia punya dua anak laki-laki besar yang bisa melihat ini."

Unggahan yang memprihatinkan itu muncul setelah penyanyi itu mengumumkan bahwa dia sedang istirahat dari media sosial pada 24 April 2022. Namun, istirahat itu hampir tidak berlangsung sehari setelah dia kemudian membagikan video saat dia mencoba pakaian.

Penyanyi ini tentu saja dikenal dengan kejenakaan di media sosial yang unik. Pada April tahun ini, dia mengungkapkan berita tentang kehamilannya. "Jadi saya melakukan tes kehamilan ... dan uhhhhh yah ... saya punya bayi," tulisnya.


Anak Pertama

Ini akan menjadi anak pertama bagi sang penyanyi dan tunangannya, Sam. Sementara Britney memiliki dua putra Sean Preston yang berusia 16 tahun dan Jayden James berumur 15 tahun dari pernikahan sebelumnya dengan Kevin Federline.

Sam juga mengkonfirmasi berita kehamilan tersebut, merujuk pada bintang pop itu sebagai 'singa betina' dan berbagi gambar dua singa yang dilukis dengan anaknya. "Pernikahan dan anak-anak adalah bagian alami dari hubungan yang kuat yang dipenuhi dengan cinta dan rasa hormat," kata dia.

"Menjadi ayah adalah sesuatu yang selalu saya nantikan dan saya tidak menganggap enteng. Ini adalah pekerjaan paling penting yang pernah saya lakukan," imbuh dia. Mantan suami Britney, Kevin Federline, memberi selamat kepada mantan istrinya atas kehamilannya yang mengejutkan.

Mark Vincent, pengacara Kevin, mengatakan kepada NBC News: "Kevin mengetahui postingan Instagram Britney. Dia mendoakan yang terbaik untuknya untuk kehamilan yang bahagia dan sehat dan mengucapkan selamat padanya dan Sam Asghari karena mereka merencanakan kegembiraan menjadi orang tua bersama."


Dilamar

Pelantun lagu "Baby One More Time" itu sempat mengumumkan pertunangan dengan kekasihnya, aktor Sam Ashgari. Keduanya menyampaikan kabar bahagia itu melalui Instagram pribadi masing masing, Minggu, 12 September 2021.

Asghari yang berusia 12 tahun lebih muda itu melamar Britney Spears di rumah sang kekasih di Los Angeles. Kabar tersebut juga dikonfirmasi oleh manajer Ashgari, Brandon Cohen, yang menyatakan sangat senang dengan pertunangan mereka.

Ia juga mengungkapkan bahwa cincin berlian yang melingkar di jari manis Spears merupakan cincin bermata berlian empat karat rancangan desainer perhiasan New York, Roman Malayev. "Dia (Ashgari) sangat bahagia bisa terlibat dan membuat cincin unik ini," kata Cohen saat itu.

Cincin berlian bulat itu diikat oleh platinum yang semakin menonjolkan desain soliternya. Untuk menambahkan sentuhan sentimental, Ashgari meminta sang desainer mengukir nama panggilan kesayangannya untuk Britney, 'Lioness', di dalam lingkaran cincin.

Fuji Jadi Korban Penipuan Medina Zein?

Marissya Icha Sebut Fuji Jadi Korban Penipuan Medina Zein, Diduga Diberi Cincin Berlian Palsu

Liputan6.com 2022-05-10 16:30:17
Medina Zein bakal lapor balik Marissya Icha dengan UU ITE. (Sumber: Instagram/medinazein92/marissyaicha)

Marissya Icha terus menguliti keburukan lawan seterunya, Medina Zein. Setelah membongkar dugaan penipuan jual beli mobil yang dilakukan oleh istri Lukman Azhari, Marissya Icha mengungkap hal baru terkait penipuan lain yang dilakukan oleh Medina Zein.

Ternyata, Fuji, adik ipar mendiang Vanessa Angel juga menjadi korban penipuan Medina Zein. Pemilik nama lengkap Fujianti Utami Putri pernah diberi sebuah cincin berlian oleh Medina Zein yang ternyata palsu.

Hal itu diungkapkan oleh Marissya Icha saat menjadi bintang tamu dikanal Youtube Uya Kuya TV beberapa waktu lalu.

"Dia kasih cincin buat Fuji, cincinnya palsu. Bilangnya buat gift," ungkap Marissya Icha.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Cek Keaslian

Usai memberi cincin, Fuji terlihat sangat menurut dan tunduk dengan Medina Zein. Melihat hal tersebut, Marissya Icha yang tak terima langsung bertanya kepada Fuji. Ia pun memeriksa cincin berlian pemberian Medina Zein dengan alat khusus yang ternyata cincin tersebut diduga palsu.

"Maksudku, si Fuji langsung dikenain mentalnya. Dibilang, 'Eh, aku sudah kasih cincin, tuh, ya!' 'Apa sih? Cincin apa? Sini aku cek cincinnya.' Pas aku cek (pakai alat), kok enggak bunyi tut tut tut tut?" ujar Marissya.


Tak Bohong

Marissya Icha ingin Medina Zein sadar dan tidak terus berbohong kepada orang lain. Apalagi ia memberikan cincin palsu, namun ingin perkataannya disegani dan dituruti oleh Fuji.

"Fuji dikasih berlian, tapi Fuji harus nurut sama dia. Harus kerja sama dengan dia. Apa sih. Pas aku cek enggak bunyi, orang kayak gini pengin aku pentokin, 'Lu enggak usah bohong terus deh'," katanya.


Buktikan Kebenaran

Marissya Icha melalui Instagram Story-nya sempat menyindir Medina Zein terkait pemberian berlian palsu. Namun Medina Zein mencoba mengklarifikasi dengan menyambangi toko berlian di mana ia mengaku membeli cincin tersebut.

Namun setelah disambangi ke toko tersebut, sang pemilik memberikan penjelasan yang berbeda dari Medina Zein.

"Besokannya dia langsung ke toko emas, seakan-akan cincin itu beli di toko emas itu, toko Elco. Dia datang, bilang, 'Ya, mas, ya, kemarin saya beli cincin di sini, ya.' Iya, beli cincin dia, bukan cincin dari Fuji," jelasnya.

"Ya, aku datangi lagi toko emasnya, tanya 'Mas, ini cincinnya beli di sini bukan?' 'Bukan, kalau beli di Elco, dalamnya ada tulisan Elco-nya.' Jadi aku pentokin terus sampai dia sadar," katanya.

Awkarin Ngaku Jadi Korban Kekerasan

Pengakuan Awkarin Jadi Korban Kekerasan Mantan Pacarnya

Liputan6.com 2022-05-10 11:30:00
(Instagram/Awkarin)

Selebgram Awkarin tengah meradang akibat tudingan sebagai penyebab mantan kekasihnya, Oka Mahendra Putra, meninggal dunia kembali menyeruak. Setelah bertahun-tahun berlalu, Karin, begitu ia akrab disapa, menguak kisah kelam masa lalu hubungannya melalui unggahan di Instagram.

"Gue bener-bener merinding baca ketikan kalian. Sudah berlangsung selama lima tahun lamanya aku bungkam soal ini. Karena untuk apa ngebahas orang yang sudah tenang di sana. Merinding banget. Berkali-kali dari tadi nelen ludah," tulis Awkarin soal mantan kekasihnya melalui Instagram Story pada Senin, 9 Mei 2022.

Ia melanjutkan, "Almarhum memang memiliki penyakit mental yang di mana dia bisa mengatakan hal-hal yang tidak sebenarnya terjadi. Dan itu yang membuat semua orang mislead tentang apa yang sebenarnya terjadi, termasuk pun dengan orangtuanya."

"Aku sangat mengerti kenapa pada saat itu keluarga almarhum sangat marah padaku. Entah apa yang diceritakan almarhum ke mereka sebelum kejadian itu terjadi. But it's understandable, masih dalam keadaan shock, mereka pasti mencari alasan untuk disalahkan, bukan?" ungkapnya.

Awkarin mengungkap, yang tidak ia mengerti adalah warganet yang menudingnya. Ia menyebut bahwa ini bukanlah sinetron yang dapat diprediksi alurnya, dibaca plotnya, dan dipastikan kebenarannya hanya dari satu akun gosip. "Semoga Tuhan berbaik hati senantiasa memaafkan semua ketikan kalian," lanjut pemilik nama Karin Novilda ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Curhatan Awkarin

Awkarin juga menyertakan tangkapan layar keterangan yang ia tulis di Instagram terkait hubungan asmaranya dengan si mantan kekasih. "Kalian tahu aku mengakhiri hubungan karena apa? Tau kah aku bolak-balik masuk rumah sakit karena babak belur dipukuli? Dijedotin kepala ke tembok berulang kali sampai gegar otak? Diseret dari lorong ke lorong?" tulisnya.

"Saksi? Banyak. Bukti? Ada kok video CCTV. Mau di share? Enggak. Orangnya sudah enggak ada. Bertahun-tahun ku telan kok kalian mau bilang aku penyebab kematian dia atau gimana. Tuhan, dan semua saksi yang tau," tambah Awkarin.

Tak hanya itu, ia juga mencurahkan isi hatinya terkait masalah ini melalui video singkat di Instagram. Ia mengunggah video dengan latar hitam dan bercerita sembari menangis.

"Hai semuanya, to be completely honest, ini udah terlalu keterlaluan banget. I choose not to speak about this udah lima tahun. I choose not to stand for myself udah lima tahun juga," kata Awkarin.


Trauma

"And still I don't wanna talk about it sekarang. Tapi, it's been traumatic for me and I've been going to psychiatric and psycholog for years to recover from this," katanya.

Awkarin menyayangkan warganet menganggap hal ini seperti sinetron. "Which I don't care, kalian mau bilang ini drama or whatever, cuman not on this chase, ini bukan sinetron yang di mana plotnya bisa dibaca, yang di mana kalian bisa perkirakan alurnya, yang di mana kalian juga bisa tahu apakah benar faktanya cuma dari satu account gosip," jelasnya.

Tangis Awkarin tak juga berhenti ketika melanjutkan kisahnya. "I choose not to talk about this sudah dari lama dan it's happening again. My DMs is full with you guys, bilang kalau aku pembunuh. I mean, how? It happened two months after we broke up and I don't even know what caused that," terang Awkarin.


Berpisah Sebelum Oka Meninggal

"I ended the relationship with him because I was abused, not only mentally but physically too. Kalian bisa tanya Raden, kalian bisa tanya orang-orang yang pernah ada di Takis dulu, how he beat me up. Gimana dia mukulin, gimana dia jedotin kepala aku ke tembok, sampai aku harus bolak-balik MRI karena aku gegar otak," ungkap Awkarin.

Ia menjelaskan sampai pada akhirnya sudah tak sanggup lagi. Ia juga tak diperbolehkan bertemu dengan orangtuanya yang padahal sama-sama tinggal di Jakarta.

Oka Mahendra Putra meninggal dunia pada Selasa, 18 Juli 2017. Ia merupakan seorang pengusaha muda meninggal dunia di umur 22 tahun.

Kepergian Oka yang mendadak tersebut tentunya mengejutkan banyak pihak, terutama Awkarin. Sejumlah kabar menyebutkan kalau Oka meninggal bunuh diri lantaran terlilit utang. Awkarin saat itu mencoba mengikhlaskan kepergian Oka untuk selama-lamanya. Ia merasa mungkin ini jalan terbaik yang dipilih Oka.

"Tuhan melihatnya sudah mulai lelah... jadi Dia memeluknya dan berbisik 'Datanglah kepadaku'. Meskipun aku sangat mencintainya, aku tidak bisa membuatnya bertahan," ungkap Awkarin lewat Instagram pribadinya, Rabu, 19 Juli 2021.


Kontak Bantuan

Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit.

Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.

Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku:https://play.google.com/store/ apps/details?id=com.tldigital. sahabatku

Atau hubungi Call Center 24 jam Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.

Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel)kontak@kemkes.go.id.

Kim Jong-un Gadungan Ada di Indonesia

Kim Jong-un Gadungan Ada di Indonesia, Siapa Dia?

Liputan6.com 2022-05-10 16:54:13
Video Pria Mirip Kim Jong Un Bawakan Lagu di Resepsi Pernikahan Ini Viral (sumber: TikTok/ikamusst)

Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un sangat jarang meninggalkan negaranya. Kondisi Korea Utara sedang kena sanksi internasional dan negara itu juga tertutup terhadap dunia internasional, apalagi ketika pandemi COVID-19.

Korea Utara menjadi sorotan karena memiliki senjata nuklir dan Kim Jong-un terkenal sebagai sosok milenial yang memimpin negara itu. Popularitasnya semakin naik ketika Kim Jong-un ribut dengan mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

Trump berkali-kali melontarkan hinaan dan ledekan kepada Kim Jong-un, namun hubungan keduanya menjadi mesra dan Kim Jong-un menyambut Trump sebagai presiden AS pertama yang masuk Korut pada 2019.

Di luar negeri, sempat ada copycat Donald Trump dan Kim Jong-un yang viral. Mereka adalah Howard X dan Dennis Alan. Keduanya berhasil menarik perhatian media dunia.

Kini, Indonesia juga punya sosok "Kim Jong-un" yang hadir di sebuah acara pernikahan.

Sebelumnya dilaporkan, video yang diunggah oleh akun TikTok @ikamusst, pada Senin (9/5/2022) pria yang berpenampilan mirip Kim Jong Un itu juga turut menyumbangkan sebuah lagu di acara resepsi pernikahan. Sontak saja video tersebut menjadi viral di media sosial.

"Kim Jong Un Nyumbang lagu di kondangan" tulis keterangan dalam video.

Pria yang tak diketahui namanya itu turut menyumbangkan lagu dengan diiringi oleh organ tunggal, ia terlihat dengan santai membawakan lagu Masih Ada Aku yang dipopulerkan oleh Khalid Kharim. Sosok yang mirip pemimpin Korea Utara itu turut berjoget bersama tamu undangan lain serta seorang penyanyi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Kim Jong-un Serukan Peningkatan Kekuatan Militer Korut, Ada Apa?

Sebagaimana dilansir media pemerintah Korea Utara pada Jumat (29/4), pemimpin Korea Utara Kim Jong-un meminta pasukan militer negaranya agar meningkatkan kekuatan dalam segala hal untuk memusnahkan musuh.

Sementara itu, seperti dikutip dari VOA Indonesia, beredar gambar-gambar satelit menunjukkan peningkatan persiapan untuk kemungkinan uji coba nuklir.

Kim menyampaikan pernyataan itu dalam sesi foto dengan pasukan, penyiar media pemerintah, dan beberapa orang lainnya yang terlibat dalam parade militer besar-besaran yang digelar pada Senin 25 April, yang menandai peringatan 90 tahun terbentuknya pasukan militer negara itu.

Parade tersebut menampilkan beberapa rudal terbaru Korea Utara, termasuk rudal balistik antarbenua (ICBM) terbesarnya, Hwasong-17, dan rudal hipersonik yang diuji dalam beberapa waktu lalu.

Unjuk kekuatan itu menunjukkan "modernitas, kepahlawanan, dan perkembangan radikal angkatan bersenjata Korea Utara serta keunggulan militer dan teknologi mereka yang tiada tara," kata Kim kepada pasukan dalam sesi foto, seperti dikutip oleh laporan kantor berita pemerintah KCNA.

Korut mengatakan mereka menentang perang dan bahwa senjatanya adalah untuk membela diri, tetapi pada parade Senin lalu, Kim mengatakan misi kekuatan nuklirnya lebih dari sekadar mencegah perang, tetapi juga termasuk membela "kepentingan mendasar" negara.

Bulan lalu Korea Utara kembali melakukan uji coba ICBM terbesarnya, dan ada tanda-tanda akan segera menguji senjata nuklir untuk pertama kalinya sejak 2017.


Kebijakan Kim Saat Peringati Ultah Kakek

Sebelumnya, Korea Utara memerintahkan semua transportasi umum untuk berhenti selama tiga hari, dalam rangka memperingati ulang tahun pendiri negara itu, alias sang kakek, Kim Il-sung. Langkah itu tak ayal membuat marah beberapa warga yang mengandalkan bus dan layanan lain untuk berkeliling dan melakukan bisnis, sumber di Korea Utara mengatakan kepada RFA.

"Sejak hari sebelum Day of the Sun (Hari Matahari) hingga kemarin (18 April 2022), pihak berwenang di daerah Unsan sepenuhnya membatasi pengoperasian transportasi milik negara, termasuk bus, taksi, dan sepeda motor," kata seorang penduduk provinsi Pyongan Selatan, utara ibu kota Pyongyang, kepada RFA di Korea dengan syarat anonimitas untuk alasan keamanan.

"Setiap peringatan nasional besar, pihak berwenang akan melakukan hal-hal seperti memperkuat keamanan dan mengadakan acara serta kuliah politik, tetapi ini adalah pertama kalinya mereka mencoba mengendalikan orang dengan mematikan angkutan umum," katanya.

Kim Il-sung (1912-1994), kakek dari pemimpin Kim Jong-un saat ini, lahir pada tanggal 15 April, dan ulang tahunnya diperingati setiap tahun sebagai hari libur besar yang disebut Day of the Sun. Putra dan penerus Kim Il-sung, Kim Jong-il (1942-2011), lahir pada 16 Februari diperingati sebagai Day of the Shining Star (Hari Bintang Cemerlang).

Dua hari libur tersebut memperkuat kultus kepribadian di sekitar keluarga Kim, yang kini telah memerintah Korea Utara selama tiga generasi.

15 April tahun ini merupakan ulang tahun ke-110 Kim Il-sung, dan pihak berwenang menghentikan semua bus dan taksi secara nasional selama tiga hari untuk mencoba mendorong warga menghadiri acara politik untuk merayakan hari itu, kata sumber.


Komunikasi Telepon Juga Putus

Pihak berwenang ingin mendorong warga untuk menghadiri rapat umum rakyat untuk menunjukkan dukungan bagi ideologi partai dan untuk mendedikasikan kembali kesetiaan mereka kepada kepemimpinan, tetapi warga Korea Utara telah menanggapi dengan dingin tindakan tersebut, kata sumber itu.

"Layanan transportasi umum benar-benar berhenti untuk acara politik untuk memperingati Hari Matahari, tetapi para pedagang yang mengandalkan angkutan umum untuk mengangkut barang dari satu pasar ke pasar lain tidak memiliki jalan untuk mengeluh tentang kesulitan mereka," katanya.

Penghentian angkutan umum di provinsi barat laut Pyongan Utara dirancang untuk mengurangi risiko siapa pun akan mencoba mengganggu acara politik di sana, seorang penduduk provinsi mengatakan kepada RFA dengan syarat anonim untuk berbicara dengan bebas.

"Warga yang tidak bisa bepergian selama tiga hari tidak punya pilihan selain pergi ke acara politik, dimulai dengan majelis khusus sehari sebelum Hari Matahari," katanya.

Pada Hari Matahari, orang-orang meletakkan bunga sebagai persembahan kepada Kim Il-sung di Tower of Eternal Life (Menara Kehidupan Abadi), sebuah landmark di kota perbatasan Sinuiju, setelah itu mereka merayakannya dengan upacara tarian publik, kata sumber kedua. Keesokan harinya, mereka menghadiri acara politik di mana mereka mendedikasikan kembali kesetiaan mereka kepada Kim Jong-un.

"Orang-orang kelelahan karena pergi ke acara-acara ini, dan itu membuat mereka menjauh dari pekerjaan mereka, yang mereka butuhkan agar bisa membeli makanan," katanya.

Selain mematikan angkutan umum, pihak berwenang memutus komunikasi telepon sipil antara Pyongan Utara dan ibu kota Pyongyang selama periode tiga hari, kata sumber kedua. Dia mencoba menelepon ponsel kenalannya di Pyongyang, tetapi tidak bisa dihubungi sampai 17 April.

Rusuh di Penjara, 43 Orang Tewas

Kerusuhan di Penjara Ekuador Tewaskan 43 Orang

Liputan6.com 2022-05-10 09:30:54
Seorang wanita menunggu kabar status narapidana setelah terjadi kerusuhan di Pusat Penahanan Sementara Nomor 1 di Quito, Ekuador (25/10/2021). Pihak berwenang melaporkan beberapa narapidana t

Puluhan narapidana dikhawatirkan tewas di Ekuador setelah kerusuhan penjara yang mematikan pecah antara geng narkoba yang bersaing, dalam episode berdarah terbaru dari gelombang kekerasan yang melanda penjara negara itu.

Empat puluh tiga tahanan dipastikan tewas pada hari Senin ketika lebih dari 200 komando polisi mengambil alih kembali sayap keamanan maksimum penjara Santo Domingo de los Tschilas, sekitar dua jam perjalanan dari ibukota Quito, tetapi jumlah korban tewas kemungkinan akan meningkat. Demikian seperti dikutip dari laman The Guardian, Selasa (10/5/2022).

Menteri Dalam Negeri Patricio Carrillo mengatakan kepada wartawan bahwa mayoritas korban telah "dieksekusi dengan senjata berbilah".

Ini adalah pembantaian penjara keenam yang mematikan di Ekuador sejak awal 2021 yang mendorong jumlah korban tewas menjadi hampir 400 karena kekerasan telah melonjak ke tingkat yang belum pernah terjadi sebelumnya yang dipicu oleh persaingan antara geng-geng penyelundup narkoba.

Lebih dari 300 narapidana dibantai di penjara negara itu tahun lalu, termasuk satu pembantaian di penjara Litoral Guayaquil di mana 119 tahanan kehilangan nyawa mereka.

Gambar mengerikan di media sosial menunjukkan tubuh yang dimutilasi berserakan di halaman penjara. Sementara itu, tayangan televisi lokal yang telah menjadi terlalu familiar bagi pemirsa Ekuador, menunjukkan lusinan kerabat, kebanyakan wanita, yang berkumpul di luar penjara dengan putus asa karena berita tentang orang yang mereka cintai.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Kekerasan di Penjara

"Benar-benar ada banyak kekejaman," kepala polisi Ekuador, Fausto Salinas, mengatakan kepada wartawan, menambahkan bahwa granat tangan, senapan mesin, revolver dan amunisi telah ditemukan di penjara.

Sebelumnya pada hari Senin, dia mengatakan kepada televisi lokal bahwa pemicu langsung kekerasan adalah pemindahan seorang pemimpin geng dari penjara lain.

"Kehadiran orang ini menimbulkan konflik dan kekerasan," katanya, mengkritik otoritas kehakiman yang memerintahkan pemindahan tersebut.

Pembantaian terbaru ini merupakan insiden kekerasan berskala besar pertama di penjara Santo Domingo tahun ini.

Pada Februari 2021, 33 narapidana tewas di penjara yang sama, banyak dari mereka dipenggal dan dipotong-potong, sebagai bagian dari serangan simultan yang dikoordinasikan oleh geng kriminal di berbagai penjara yang menyebabkan total 78 orang tewas di seluruh negeri.

Analis mengatakan lonjakan kekerasan penjara dimulai ketika geng kriminal lokal mulai berlomba-lomba untuk bekerja dengan saingan kartel narkoba Sinaloa Meksiko dan Jalisco Generasi Baru.


Insiden di Ekuador

Ekuador -- yang terletak di antara Kolombia dan Peru, dua negara penghasil kokain terbesar di dunia -- adalah rute penyelundupan yang strategis karena garis pantai Pasifiknya yang panjang dan armada kapal serta penangkapan ikan yang besar.

Dalam empat bulan pertama tahun ini, pihak berwenang Ekuador telah menyita 85 ton kokain , dua kali lipat dari jumlah yang disita tahun sebelumnya.

Presiden Ekuador Guillermo Lasso, yang sedang melakukan kunjungan resmi ke Israel, menyampaikan belasungkawa kepada keluarga para korban dan mengatakan: "Ini adalah hasil yang tidak menguntungkan dari kekerasan geng," dalam sebuah tweet.

Sebelumnya, sedikitnya 12 narapidana tewas dan 10 lainnya luka-luka dalam kerusuhan yang terjadi pada Minggu 3 April pagi di sebuah penjara di Ekuador selatan, menurut laporan awal oleh otoritas penjara.

Kerusuhan terjadi di kota Cuenca di sebuah fasilitas yang dikenal sebagai penjara Turi, salah satu kompleks pemasyarakatan terbesar di negara itu, demikian dikutip dari laman Xinhua, Senin (4/4/2022).

Menanggapi kerusuhan tersebut, pemerintah mengirimkan lebih dari 800 anggota Polri dan TNI untuk memulihkan ketertiban.


Evakuasi

Pihak berwenang mengindikasikan bahwa selama gangguan, 90 tahanan dievakuasi, termasuk 10 yang terluka.

"Sayangnya, penjara telah lama menjadi ancaman permanen, tetapi hari ini keinginan itu ada dan kami akan mengambil tindakan yang diperlukan," kata Carrillo, menambahkan bahwa langkah-langkah sedang diambil untuk mencegah potensi kerusuhan di penjara lain di negara itu.

Kekerasan telah menjadi lebih umum di penjara Ekuador dalam beberapa tahun terakhir karena bentrokan antara geng-geng yang bersaing memperebutkan kendali.

Kerusuhan paling mematikan pernah terjadi pada September 2021 ketika 116 tahanan tewas dan 80 lainnya terluka.

Evaluasi Arus Mudik 2022

HEADLINE: Pengaturan Arus Mudik Lebaran 2022 Diklaim Sukses, Evaluasinya?

Liputan6.com 2022-05-11 00:15:57
Banner Infografis Klaim Sukses Pengaturan Arus Mudik Lebaran 2022. (Liputan6.com/Trieyasni)

Pemerintah mengklaim kesuksesan dalam pengaturan arus mudik dan arus balik Lebaran 2022. Namun, tidak demikian dengan anggapan Komisi V DPR RI.

Menurut anggota Komisi V DPR RI, Syahrul Aidi Maazat, masih banyak catatan dan pekerjaan rumah bagi pemerintah dalam penyelenggaraan mudik Lebaran tahun ini.

"Pasti ada catatan, pertama masih banyak kecelakaan, yang memang bisa disebabkan faktor pemudik, tapi juga ada faktor fasilitas atau sarana prasarana yang tidak memadai atau belum aman," ujar Syahrul saat dikonfirmasi, Selasa (10/5/2022).

Politikus PKS itu juga menyayangkan masih adanya kemacetan parah di tol-tol Jawa. Padahal, ia mengklaim, komisi V DPR selaku mitra kerja Kemenhub telah mengingatkan potensi ledakan pemudik tahun ini.

"Ada kemacetan parah, seolah kita tidak pernah belajar dari dulu-dulu, padahal Kemenhub sudah mencatat semua dari rapat, bahwa mudik tahun ini pasti akan meledak, karena sudah dua tahun tidak mudik. Harusnya kan diantisipasi," ujar Syahrul.

Syahrul menyatakan pemerintah tidak belajar dari pengalaman kemacetan mudik sebelumnya dan gagal mengantisipasi ledakan 80 juta pemudik. "Harusnya kan bisa diantisipasi, sudah diwanti-wanti sejak awal tapi terulang lagi," katanya.

Terkait apa saja yang harus dibenahi untuk arus mudik Lebaran di tahun mendatang, Syahrul meminta manajemen atau aturan-aturan mudik dibenahi dan tidak hanya melakukan kajian saja.

"Pertama harus dibenahi manajemennya, artinya pengaturannya. Kemenhub mengkaji harus benar-benar jangan hanya berdasar catatan saja. Tapi dengarkan pemudik langsung, survei. Jadi bukan hanya kajian atau berdasar laporan anak buah saja," terangnya.

Sementara itu, terkait klaim pemerintah bahwa mudik tahun ini berhasil, Syahrul menegaskan bahwa mudik tahun ini tidak sukses. Sebab, masih ditemukan banyak masalah.

"Enggak sukses. Kalau sukses kenapa ada banyak kemacetan fatal di tol. Sukses itu kalau minim masalah, memang tidak mungkin tidak ada masalah, tidak mungkin tidak macet, tapi kalau sampai 18 jam dari 2 jam lama perjalanan berati kan tidak bisa dikatakan sukses," paparnya.

"Juga gagal antisipasi lonjakan pemudik, padahal sudah diingatkan terus," tuturnya.


Rekor Tertinggi Lalu Lintas Mudik

Berdasarkan catatan Jasa Marga selaku pengelola jalan tol, sebanyak 1,7 juta kendaraan keluar Jabodetabek hingga H-1 Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Angka tersebut lebih tinggi 9,5 persen dari H-1 Lebaran 2019.

Angka itu juga memecahkan rekor lalu lintas tertinggi dalam sejarah mudik di tanah air. Kendati lalu lintas padat, tapi angka kecelakaan mudik tahun ini lebih rendah dibanding 2019.

PT Jasa Raharja melaporkan, dalam periode 25 April 2022 hingga 5 Mei 2022 tercatat ada 4.107 kecelakaan lalu lintas dan 568 korban di antaranya meninggal dunia. Sementara pada periode yang sama di tahun 2019, tercatat terjadi 4.083 kecelakaan lalu lintas dan menewaskan 824 orang.

Artinya, jumlah kasus kecelakaan lalu lintas pada mudik Lebaran 2022 menurun 28 persen. Sedangkan kasus warga yang meninggal dunia juga turun sebanyak 49 persen.

Di sisi lain, sebelumnya, Badan Litbang Perhubungan pada Maret 2022 merilis pilihan jalur yang dilewati pemudik yakni, Tol Trans Jawa 24,1 persen. Lalu yang memilih jalur lintas Tengah Jawa 9,7 persen, Tol Cipularang 9,2 persen, jalur lintas pantai utara (pantura) Jawa 82, persen dan Trans Sumatera (non tol) 4,7 persen.

Sinergi Polri dengan Sejumlah Lembaga

Polri bersyukur kolaborasi dengan sejumlah lembaga berjalan baik dalam pelayanan arus mudik dan arus balik Lebaran 2022. Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo, menyebut mudik tahun ini secara umum berjalan lancar.

Kelancaran mudik tahun ini menurut Dedi tidak lepas dari sinergi dan kerjasama Polri bersama sejumlah kementerian, lembaga, TNI, dan bantuan masyarakat. Kendati lancar, Polri menyadari tetap ada evaluasi yang dilakukan.

"Proses pelayanan arus mudik dan arus balik baik di moda darat, laut, dan udara secara umum berjalan lancar, khususnya pemudik pengguna jalan tol, Jakarta ke Merak, ke Cipali sampai Kalikangkung. Alhamdulillah berjalan baik," ungkap Dedi kepada Liputan6, Selasa (10/5/2022).

"Ada kendala memang, namun segera dievaluasi dengan kebijakan-kebijakan rekayasa arus lalin dengan diskresi one way dan contra flow," tambahnya.

Dia menceritakan bagaimana Pelabuhan Merak awalnya terkendali, namun ternyata ada kendala. Beruntung, sinergi komunikasi intens terhadap sarana kapal yang ditambah, serta penambahan sarana pelabuhan lainnya membuat semuanya berjalan lancar kembali.

Dedi menyatakan, pada intinya, kelancaran mudik Lebaran 2022 merupakan hasil kolaborasi semua pihak yang terlibat. Dia berharap ke depannya akan terus ada evaluasi, sehingga kekurangan akan diperbaiki dan yang sudah baik bisa dipertahankan.

"Kendala yang paling dirasakan Polri, yang menghambat ada di rest area. Maka akan dievaluasi manajemennya, khususnya saat arus balik yang mau masuk Jakarta, rest area km 52 dan km 67. Itu menjadi bagian yang menyendat arus lalin," bebernya.


Evaluasi dari Mudik 2022

Pengamat Transportasi, Djoko Setijowarno, mengakui bahwa arus mudik Lebaran 2022 berjalan cukup sukses, meskipun tetap ada kemacetan. Namun, kata dia, kemacetan yang terjadi saat mudik Lebaran 2022 tak separah mudik-mudik sebelumnya.

"Dengan persiapan satu bulan, capaian seperti ini saya pikir nilainya sudah angka 7. Macet tetap macet, kalau enggak mau macet jangan mudik. Tapi, yang penting mobilnya diparkir berhari-hari di jalan, enggak boleh. Prinsipnya itu," kata Djoko kepada Liputan6.com, Selasa (10/5/2022).

Kendati begitu, dia menilai masih ada beberapa hal yang perlu dievaluasi agar mudik Lebaran berikutnya dapat berjalan lebih lancar. Djoko menyarankan pemerintah untuk menghilangkan kebijakan one way (satu arah) di jalan tol.

"Mungkin itu perlu dievaluasi lah. Saya kalau melihat one way kurang setuju karena dampaknya besar. Kalau contraflow enggak apa-apa, soalnya kalau contraflow ada satu sisi masih bisa," jelasnya.

"Tapi, risikonya contraflow itu diberi tahu, anda masuk ke jalur contraflow, anda enggak bisa rest area. Itu harus diingatkan, jadi contraflow-nya jangan total. Mungkin berapa tempat bisa keluar lagi," sambung Djoko.

Menurut dia, kebijakan one way sangat berdampak luar biasa bagi pemudik. Pasalnya, masyarakat harus mencari jalan lain untuk berpergian, sedangkan informasi untuk jalan arteri masih minim.

"Orang mau pergi, alternatif lain enggak ada. Lebih tepatnya contraflow, yang berlawanan masih bisa jalan. Kalau oneway enggak bisa, harus jalur arteri, sementara info arterinya juga kurang," ujar dia.

Djoko mengusulkan agar pemerintah melakukan simulasi kebijakan ganjil genap, contraflow, dan one way untuk mudik lebaran berikutnya. Hal ini untuk mengetahui dampak apabila kebijakan-kebijakan tersebut diterapkan saat arus mudik dan balik.

"Jadi bisa dilakukan simulasi pemodelanny itu bisa, ya 2 (atau) 3 bulan sebelumnya. Kalau disini dampaknya apa, mungkin ada one way di daerah mana, jadi variasi lah untuk menerapkan contraflow, one way," tuturnya.

Di sisi lain, Djoko melihat mudik melalui jalur darat dan penyebrangan masih terjadi sejumlah masalah. Untuk jalur darat masalahnya yakni, kemacetan di sejumlah wilayah sementara jalur penyebrangan masalah teknis.

"Penyebrangan masalah teknis sudah selesai lah, jadi memisahkan jalur barang dan penumpang, optimalisasi pelabuhan, di sana ada pelabuhan penyeberangan ada pelabuhan laut. Dua-duanya bisa dimanfaatkan," ucapnya.


Pemerintah Sebut Mudik Berjalan Sukses

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengapresiasi manajemen arus mudik dan arus balik Lebaran 2022, yang dilakukan jajaran kementerian dan TNI-Polri. Dia menilai arus mudik dan balik berhasil dikelola dengan baik sehingga tak ada kemacetan parah.

"Saya ingin menyampaikan terima kasih seluruh jajaran kementerian Polri, TNI dalam rangka manajemen arus mudik maupun arus balik. Secara umum, Alhamdulillah bisa dikelola dengan baik sehingga tidak ada keluhan-keluhan yang amat sangat," kata Jokowi saat memimpin sidang kabinet paripurna di Istana Negara Jakarta, Senin (9/5/2022).

Kendati masih ada keluhan-keluhan kecil dari masyarakat, namun Jokowi senang tidak ada kemacetan parah hingga berhari-hari dalam arus mudik dan balik Lebaran 2022. Menurut dia, keberhasilan penanganan arus mudik karena manajemen pengelolaan yang dipersiapkan dengan baik di lapangan.

"Saya melihat persiapan manajemennya dengan pengelolaan di lapangan dengan baik, saya melihat semuanya bisa diatasi. Dan ini masih sisa waktu sedikit arus baliknya agar terus diikuti," jelas Jokowi.

Senada dengan Jokowi, Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, menyebut pelaksanaan mudik Lebaran tahun ini berjalan baik. Dia mengungkapkan, menjadi kabar gembira sekaligus tantangan ketika mengetahui 85,5 juta masyarakat akan mudik pada Lebaran 2022.

"Berbagai masukan telah kami terima dan Alhamdulillah pada umumnya menyampaikan bahwa mudik pada tahun ini berjalan dengan baik," ucap Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Senin (9/5/2022).

Budi memuji para penanggung jawab di lapangan yang mengawal kelancaran arus mudik dan arus balik. "Yang paling masif adalah rekan-rekan Kepolisian di jalur darat, dan kemudian di penyeberangan, udara, kereta api dan laut," katanya.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan menyebut mudik Lebaran 2022 berjalan dengan sangat sukses. Namun, dia meminta semua pihak untuk tidak jumawa terlebih dahulu.

"Ya sangat sukses bisa kita bilang, tapi kita tidak bisa jumawa dengan ini," ujar Luhut dalam konferensi pers di Youtube Sekretariat Presiden, Senin (9/5/2022).

Dirilis Setelah Menunggu 13 Tahun

Setelah Penantian 13 Tahun, Trailer Avatar: The Way of Water Akhirnya Resmi Dirilis

Liputan6.com 2022-05-10 13:47:31
Avatar 2 (Foto: YouTube)

Setelah 13 tahun, 20th Century Studios akhirnya merilis trailer Avatar 2 yang dijadwalkan akan tayang pada 16 Desember 2022. Ini menandai sekuel yang telah lama ditunggu-tunggu dari film terlaris garapan James Cameron sepanjang masa. Judul resmi sekuelnya adalah "Avatar: The Way of Water."

Dilansir dari Variety, setelah dirilis ulang tahun lalu di China, "Avatar" pertama melampaui "Avengers: Endgame" sebagai film paling menguntungkan sepanjang masa (menurut penjualan tiket) ketika pendapatannya melampaui $2,8 miliar secara global. Penayangan aslinya di Amerika Serikat belum pernah terjadi sebelumnya, dengan film tersebut berkembang pesat di bioskop selama lebih dari 10 bulan.

Avatar kedua ini masih akan dibintangi oleh banyak pemeran film aslinya, termasuk Zoe Saldana sebagai Neytiri, Sigourney Weaver dalam peran baru dan Sam Worthington sebagai Jake Sully.

Sekuel ini masih akan mengambil tempat terakhir, dengan Sully dan Neytiri membangun keluarga mereka di planet Pandora dan melawan ancaman baru terhadap peradaban yang sedang berkembang.

"Avatar 2" dijadwalkan untuk rilis pada 16 Desember. Cameron awalnya mengatakan bahwa dia bertujuan untuk rilis 2014, yang diundur tujuh kali hingga tanggal saat ini akhir tahun ini.

Syuting untuk film tersebut dilakukan kembali pada tahun 2020 bersamaan dengan "Avatar 3," yang ditetapkan untuk rilis tahun 2024. Dalam percakapan Variety Director on Directors dengan Denis Villeneuve pada bulan Desember, Cameron mengatakan dia menggabungkan proses pembuatan film untuk dua sekuel pertama.


Akan ada 4 sekuel

"Kami mencampur jadwal untuk '2' dan '3' bersama-sama, berdasarkan jenis adegan dan lingkungan," kata Cameron.

"Saya bilang, anggap saja ini miniseri enam jam dan kita hanya akan pergi ke Frankfurt sekali. Kami akan merekam semua adegan dari '2' dan '3' secara bersamaan. Kurang lebih begitulah motifnya."

"Avatar 2" diproduksi oleh Cameron dan Jon Landau, dengan produser eksekutif Peter M. Tobyansen dan David Valdes dan produser rekanan Brigitte Yorke.

Fox berencana untuk memproduksi tidak kurang dari empat sekuel Avatar. Sementara Avatar 2 akan rilis Desember mendatang, Avatar 3 dijadwalkan untuk keluar pada tahun 2024, dan kemudian film Avatar yang tersisa akan dirilis pada tahun 2026 atau 2028.


Disney dan Tencent Bakal Rilis Game Avatar untuk iOS dan Android

Menyambut perilisan film kedua dari franchise film Avatar, Disney dan beberapa perusahaan bakal merilis game yang berjudul Avatar: Reckoning untuk perangkat iOS dan Android.

"Temui klan Na'vi baru yang berjuang untuk mempertahankan rumah mereka," tulis siaran pers Archosaur Games, Tencent, Lightstorm Entertainment dan Disney, seperti dilansir Eurogamer, dikutip Senin (17/1/2022).

"Bertempurlah dengan pasukan RDA yang kuat yang berusaha mengeksploitasi sumber daya bulan, dan bertemu makhluk asing yang spektakuler," tulis perusahaan.

Mengutip NME, game ini akan bergenreMassively Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG) dan bakal dirilis tahun ini.

Game tersebut akan dikembangkan dengan Unreal Engine 4 oleh Archosaur Games. Dalam proyek ini, Disney juga melibatkan perusahaan asal Tiongkok yang populer dengan gameseluler mereka, Tencent.

Dalam keterangannya, perusahaan mencatat bahwa game ini akan menyertakan misi ceritasingle player, serta mode co-op dan player vs player.Game ini dirancang dengan mempertimbangkan layar sentuh.

Seperti MMORPG pada umumnya, pemain harus menaikkan level mereka dan mengumpulkan perlengkapan untuk meningkatkan karakter mereka, yang akan menjadi 'Avatar yang bisa disesuaikan sendiri.'

Belum ada trailer atau jadwal peluncuran resmi, namun Avatar: Reckoning bakal meluncur ke platform iOS dan Android pada tahun 2022.

Ini bukan satu-satunya game dari waralaba Avatar. Massive Entertainment kabarnya juga sedang mengerjakan Avatar: Frontiers of Pandora, yang diharapkan bakal rilis sebelum Maret 2023.

Film Avatar pertama kali dirilis tahun 2009 dan disutradarai oleh James Cameron. Pengalaman film 3D yang masih terbilang langka kala itu sukses membuat film yang dibintangi Sam Worthington dan Zoe Saldana itu memperoleh pendapatan hampir USD 3 miliar.

Avatar sempat menjadi film terlaris sepanjang masa, menggeser Titanic, sebelum digeser Avengers: Endgame pada 2019. Setelah itu, Avatar kembali menduduki posisi film terlaris setelah dirilis ulang tahun 2021 di Tiongkok. Rencananya, sekuel film Avatar bakal dirilis pada bulan Desember 2022 ini. Beberapa sekuel lain juga akan digarap.