Foto Terakhir Eril dan Sang Ibunda

Unggah Foto Terakhir Berdua dengan Eril Sebelum Insiden, Ibunda: Kamu di Mana, Sini Pulang

Liputan6.com 2022-06-06 11:00:00
Unggah Foto Terakhir Berdua dengan Eril Sebelum Insiden, Ibunda: Kamu di Mana, Sini Pulang. (instagram.com/ataliapr)

Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya, menuangkan kerinduannya dengan sang putra, Emmeril Kahn Mumtadz, yang hingga saat ini belum ditemukan setelah dinyatakan hilang terseret arus sungai Aare, Swiss, pada 26 Mei 2022 lalu. Atalia mengunggah beberapa potret sang putra di Instagram-nya.

Menyertai unggahan itu, Atalia Praratya menuliskan caption yang memilukan. Ia sadar bahwa Eril adalah milik sang Pencipta, dan kepada-Nya lah Eril harus kembali.

"Rasanya untuk menanyakan, Mengapa kamu, Ril? Mengapa sekarang?, mamah merasa tidak pantas, karena mamah bukanlah pemilikmu yang sebenarnya. Insya Allah kamu sudah bahagia dalam limpahan kasih sayang Sang Pencipta," tulis Atalia Praratya pada Senin (6/6/2022).

Dalam unggahan itu, ia juga menunjukkan potret bersama sang putra yang rupanya adalah potret terakhir sebelum Eril dinyatakan hilang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Foto Berdua Terakhir

"Tapi mengapa kamu yang ceria, lucu, ringan tangan, sabar, selalu wangi dan tiba-tiba saja senang difoto di akhir-akhir kebersamaan kita, terus membuat dada ini sesak, dan air mata tak kunjung kering. Foto terakhir adalah foto berdua kita di pagi sebelum insiden itu," sambungnya.


Sini, Pulang

Terhitung hingga hari ini, sudah hampir dua pekan Eril dinyatakan hilang. Meskipun sudah mengikhlaskan kepergian sang putra, namun Atalia masih tetap berharap Eril bisa ditemukan.

Ia melanjutkan, "12 hari telah berlalu. Kamu dimana? Dimana, Ril? Sini pulang. Ya Allah jaga dan lindungi Eril. Limpahkan dia dengan kasih sayangMu, cukupkan kebutuhannya dan pertemukanlah kami dengannya. Laa hawlaa walaa quwwata illa billah... Sayang Aa... Doa mamah dalam setiap helaan nafas... 6 juni 2022."


Mohon untuk Mendoakan

Upaya pencarian hingga saat ini memang masih terus dilakukan oleh otoritas Swiss, KBRI, keluarga, sahabat maupun masyarakat sampai waktu yang belum ditentukan. Oleh karenanya, ia masih terus meminta masyarakat untuk memberikan doa agar Eril bisa ditemukan.

"Hatur nuhun untuk semua upaya yang telah dilakukan dari hati yang paling dalam. Mohon senantiasa keikhlasannya untuk mendoakan A Eril agar husnul khatimah dan segera ditemukan," tutupnya.

"Hati Kami Hancur Berkeping-keping"

Ridwan Kamil Berduka Atas Kepergian Emmeril Kahn Mumtadz: Hati Kami Hancur Berkeping-keping

Liputan6.com 2022-06-06 08:54:34
https://www.instagram.com/p/CebWag_FL1z/

Ridwan Kamil dan keluarga sudah mengikhlaskan putra mereka, Emmeril Kahn Mumtadz, pada takdirnya. Akan tetapi, Gubernur Jawa Barat itu masih tergiang kebaikan mendiang putranya yang karib disapa Eril.

Melalui akun Twitter pribadinya, Ridwan Kamil mengunggah video singkat curahan hatinya mengenai mendiang anak sulungnya bersama Atalia Praratya. Curahan hati tersebut berisi betapa menderitanya ia sebagai orangtua kehilangan anak yang amat disayanginya.

"Seandainya kami bisa bertukar tempat. Seandainya. Pastilah itu yang setiap orangtua akan lakukan," tulis Ridwan Kamil dalam unggahan video berisi isi hatinya atas kepergian Emmeril Khan Mumtadz, Minggu, 5 Juni 2022.

Ridwan Kamil meyakini ketetapan yang digariskan oleh Tuhan atas kepergian putranya. Meski begitu, ada hal yang membuatnya sulit menerima kenyataan sang putra sulung harus berpisah dengan keluarganya dalam usia yang relatif muda.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Logika Manusia

"Namun logika manusia tidak sama dengan ketetapan takdir," tulis Ridwan Kamil, masih melalui curahan hati yang dituliskan melalui video singkat di Twitter.

Ridwan Kamil menggambarkan bagaimana rasa kehilangan yang ia rasakan bersama keluarga mendera tiap waktu. Kepergian Eril tak cuma menyisakan duka mendalam, tapi juga memberikan kesedihan yang saat ini belum bisa diurai keluarga.


Hati Hancur Berkeping-keping

"Dan jika terdengar cucuran tangis ibunya setiap malam dan raungan tak bersuara ayahnya, itu semata karena hati kami hancur berkeping-keping," Ridwan Kamil menuliskan.

Tak lupa, Ridwan Kamil terus mengingatkan dirinya dan keluarga untuk berserah pada takdir yang digariskan Tuhan. Ia menyebut tentang makna keikhlasan dalam menghadapi kenyataan pahit ditinggal anak sulung untuk selamanya.


Beradaptasi dengan Takdir

Ridwan Kamil dan keluarganya tengah berusaha untuk tabah dan ikhlas menjalani kehidupan sepeninggal Eril.

"Saat ini kami sedang menggapai tali keimanan dan keikhlasan, agar bisa memandu kami beradaptasi terhadap takdir ini," Ridwan Kamil menuliskan.

Merenungkan Air Sejak Usia 11 Tahun

Ustaz Adi Hidayat Sebut Eril Sudah Merenung tentang Air Sejak Usia 11 Tahun di Sebuah Masjid

Liputan6.com 2022-06-06 11:30:00
Eril anak Ridwan Kamil. (Foto: Dok. Instagram @aniesbaswedan)

Ustaz Adi Hidayat memberi belasungkawa kepada Ridwan Kamil dan keluarga di Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (6/6/2022). Dalam kesempatan tersebut, dia juga memberi tausiah soal kematian.

Sang tokoh agama juga bercerita tentang sosok Emmeril Khan Mumtadz atau Eril semasa kecil. Dia adalah anak yang memiliki rasa serba ingin tahu.

Salah satu yang memantik rasa penasarannya adalah tantang perairan. Dia kagum akan kebesaran Tuhan yang menguasai perairan.

"Sejak usia 11 tahun, dia sudah merenungkan tentang air dan Surat Hud Ayat 7, Allah menguasai segala yang ada di perairan," tutur Ustaz Adi Hidayat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Merenung

"Itu sudah menjadi renungannya sejak usia 11 tahun di Masjid Kota Baru Parahyangan, dia menatap satu batu dengan tulisan Allah, di bawahnya ada air," ujarnya.


Anak Hebat

Menurut Ustaz Adi Hidayat, Eril adalah anak yang sangat cerdas dan memiliki rasa ingin tahu yang tinggi tentang banyak hal.

"Itu sudah dia renungkan dan dia ingin sekali mengetahui bagaimana Arsy Allah yang di air. Dia anak yang hebat," sambungnya.


Nasihat

Dalam kesempatan tersebut, sang ustaz memberi nasihat tentang kematian. Dia mengutip firman Allah.

"Engkau mungkin bisa merencanakan dan menduga kata Allah, ingin wafat di tempat tertentu. Tapi, Aku punya rencana yang lebih baik, di mana seorang hamba itu dan dalam keadaan apa dia akan wafat," tuturnya.

PM Australia Tersentuh Cerita Jokowi

PM Australia Anthony Albanese Tersentuh Saat Jokowi Tahu Latar Belakang Dirinya

Liputan6.com 2022-06-06 18:00:00
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak Perdana Menteri Australia yang baru terpilih, Anthony Albanese bersepeda sebelum berbicara empat mata. (Biro Pers Sekretariat Presiden)

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese merasa tersentuh saat Presiden Joko Widodo tahu soal latar belakangnya.

Penyataan itu disampaikan oleh Albanese saat menyampaikan press briefing bersama media di Hotel Raffles Jakarta, Senin (6/6/2022).

"Bersama-sama, kami berbagi cerita serupa tentang awal yang sederhana, tentang pentingnya bersepeda," kata PM Anthony Albanese.

"Hal yang sangat menyentuh bagi saya bahwa dia telah meneliti latar belakang saya dan berbicara tentang latar belakangnya sendiri," katanya.

"Dan tentu saja itu melambangkan fakta bahwa begitu banyak orang Indonesia yang mengandalkan sepeda untuk kebutuhan sehari-hari dan mata pencaharian mereka. Dan saya sangat tersentuh dengan sikap dari presiden ini."

Menurut Albanese, hubungan Australia dengan Indonesia adalah salah satu yang paling penting.

"Itu sebabnya saya benar-benar bertekad untuk ini, dan menjadikan kunjungan bilateral pertama saya dan merupakan kehormatan besar bagi saya untuk hadir."

"Hanya dua minggu setelah saya dilantik sebagai Perdana Menteri dengan Menteri Luar Negeri, Menteri Perdagangan, Menteri Industri saya dan dengan anggota untuk Solomon di Darwin, tentu saja memiliki hubungan yang sangat dekat dengan Darwin, dengan Indonesia."

"Keseriusan delegasi kami menunjukkan cara Pemerintah Australia mengambil kemitraan dan hubungan dengan Indonesia."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


PM Australia Anthony Albanese Ingin Indonesia Ikut Atasi Masalah Ekonomi Dunia

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut pertemuannya dengan Presiden RI Joko Widodo berfokus pada upaya bersama dalam mengatasi tantangan ekonomi yang alami dunia pasca-pandemi COVID-19.

Anthony Albanese berharap banyak untuk bisa bekerja sama dengan Indonesia dalam mengatasi permasalahan tersebut.

"Pada saat ini dunia dihadapi oleh ketidakpastian ekonomi global. Dan dengan bekerja sama dengan Indonesia, kami akan secara efektif mengatasi banyak tantangan dalam menavigasi pemulihan ekonomi global pasca-COVID," kata PM Albanese dalam press briefing bersama awak media di Hotel Raffles Jakarta, Senin (6/6/2022).

"Dan saya berharap dapat bekerja sama dengan Presiden Widodo untuk membantu mewujudkannya."

"Saya menegaskan kembali dukungan kepada Presiden Widodo dalam merevitalisasi hubungan perdagangan dan investasi kita, termasuk dengan menyadari potensi yang ada dari Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Australia Indonesia."

Anthony Albanese juga menyampaikan bahwa bersama Jokowi ia telah berbicara tentang berbagai masalah lain dan telah memiliki komitmen khusus.

"Masalah perubahan iklim, di mana kami memiliki program kemitraan infrastruktur perubahan iklim senilai US$ 200 juta."

"Pentingnya ASEAN dan sentralitasnya bagi kebijakan luar negeri kita dan bagi kawasan. Dan saya akan bertemu dengan Sekjen ASEAN setelah konferensi pers ini."


Jokowi Sambut PM Australia Anthony Albanese di Istana Bogor

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menerima kunjungan Perdana Menteri (PM) Australia yang baru terpilih, Anthony Albanese di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin (6/6/2022).

Pertemuan ini begitu berkesan, sebab Indonesia menjadi negara pertama yang dikunjungi PM Anthony dalam agenda bilateral sejak resmi dilantik sebagai perdana menteri pada 23 Mei 2022 lalu.

"Saat ini, hari ini, Perdana Menteri (PM) Australia yang tiba di Istana Kepresidenan Bogor akan melaksanakan pertemuan bilateral dan kunjungan resmi pertamanya semenjak menjabat sebagai perdana menteri," kata siaran daring dari Biro Pers Kantor Sekretariat Presiden, Senin (6/6/2022).

Pantauan daring memperlihatkan kedatangan PM Anthony beserta jajarannya disambut dengan pasukan berkuda, pasukan berseragam baju tradisional Indonesia, dan pasukan marching band di Istana Bogor, Jawa Barat.

PM Anthony turun dari mobil Mercedes jenis limousine hitam dan disambut langsung oleh Presiden Jokowi. Keduanya kompak mengenakan jas berwarna gelap dan berdasi.

Selain itu, keduanya juga sama-sama sudah tidak mengenakan masker, sebab kondisi pandemi Covid-19 di sejumlah negara, termasuk Indonesia yang semakin terkendali.


Bersama Para Menteri

Melalui kunjungan ini PM Anthony, membawa serta Menteri Luar Negeri Senator Penny Wong, Menteri Perdagangan Senator Don Farrell, Menteri Perindustrian Ed Husic, dan Anggota Solomon Luke Gosling OAM. Selain itu delegasi tingkat tinggi pemimpin bisnis Australia akan turut bergabung dalam kunjungan ini.

"Indonesia adalah salah satu tetangga terdekat kami, itulah sebabnya saya berkomitmen untuk berkunjung secepatnya," ujar PM Anthony dalam keterangan resminya yang diterima oleh Liputan6.com melalui rilis, Minggu (5/6/2022).

"Kedua, negara kita memiliki sejarah panjang kerja sama dan persahabatan, dan Pemerintahan saya akan bekerja sama dengan Indonesia untuk memperdalam hal ini," sambungnya lagi.

Perdana Menteri berangkat dari Australia pada hari Minggu 5 Juni, dan kembali pada hari Selasa 7 Juni nanti. Selain bertemu Jokowi, di Jakarta, Perdana Menteri Anthony juga akan bertemu dengan Sekretaris-Jenderal ASEAN Dato Lim Jock Hoi untuk membahas komitmen Pemerintah terhadap Asia Tenggara dan sentralitas ASEAN.

Bikin Gerah Netizen Lalu Minta Maaf

Ernest Prakasa Minta Maaf Setelah Bikin Gerah Netizen Gara-Gara Komentar Soal Formula E

Liputan6.com 2022-06-06 16:30:56
Ernest Prakasa di JICOMFEST 2019 (Bambang E Ros/Fimela.com)

Ernest Prakasa kembali membuat warganet ribut di media sosial. Baru-baru ini, komedian sekaligus sineas Tanah Air tersebut menyampaikan komentarnya perihal ajang Formula E yang baru digelar pertama kali di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu (4/6/2022) lalu.

Namun Ernest tiba-tiba saja melontarkan kalimat yang bertendensi negatif melalui akun Twitter @ernestprakasa miliknya, baru-baru ini. Sejumlah warganet yang merasa cuitan Ernest soal Formula E keterlaluan pun langsung menyerbu balasan atas unggahan tersebut.

Bahkan, Ernest secara berani membandingkan ajang tersebut dengan MotoGP yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok pada 20 Maret 2022 silam. Ditambah lagi, Ernest menambahkan emotikon orang (maaf) muntah di belakang cuitannya.

"Wajarlah brand ga mau keluar duit. Jangan samain ama Moto GP yang memang event bergengsi. Formula E siapa yang ngikutin coba selain panitia," tulis Ernest menyinggung soal isu sponsor untuk ajang tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Santai Meskipun Diserbu

Lantaran terlalu berani, Ernest pun menerima teguran hingga hujatan dari warganet yang tak terima ajang Formula E dikomentari seperti itu.

Ernest lantas mengaku bahwa ia mendapat serangan dari berbagai penjuru atas cuitannya tersebut. Namun ia tetap menanggapinya dengan santai.

"Ngomongin Formula E dalam konteks ajang olahraga aja udah langsung diserbu.... Hahaha semangat ya guys! ," tulis Ernest.


Akhirnya Dihapus dan Minta Maaf

Atas serangan-serangan yang datang, sutradara Teka-teki Tika ini lantas menghapus cuitannya tersebut dan langsung menyampaikan permohonan maaf kepada warganet yang telah tersinggung.

"....mohon maaf ya kalo twit saya mengganggu kenyamanan. Semangat terus kerjanya kawan, rekrut pasukan yang banyak supaya bisa menyerap tenaga kerja," tulis Ernest.

Meskipun sudah meminta maaf, Ernest tetap menerima balasan berupa kritik dari beberapa warganat yang menilai kalimat sang komedian dianggap blunder.


Fokus ke Film Saja

Namun, tak sedikit yang memintanya agar ayah dua anak itu lebih berfokus pada film saja.

"Mending loe fokus bikin film aja bang, jujur sih respect gue ma podcast loe ma Mamat, atau loe jadi kek bintang emon sekalian," tulis @mas***.

"Waduh bang kok gini? ga semua hal harus u sangkutin sama politik. kalem aja bang, hidup gak serumit itu. sebagian orang cuma mau nikmatin apa yg mereka suka ," tulis @and***.

"Fokus bikin film yg bagus aja, ga usah komen-komen politik lah....," tulis @den***.

Nasib Rumah Tangga Nia Ramadhani?

Usai Ditangkap Polisi karena Narkoba, Nia Ramadhani Sebut Rumah Tangganya Lebih Seru

Liputan6.com 2022-06-06 11:20:00
Nia Ramadhani berlebaran bersama keluarga (Instagram/ramadhaniabakrie)

Rumah tangga Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie dikabarkan retak, setelah keduanya ditangkap polisi atas kasus penyalahgunaan narkoba. Namun dengan tegas pasangan yang menikah 1 April 2010 membantahnya.

Bahkan semenjak keduanya terjerat kasus, kini rumah taangga mereka jauh lebih seru dari sebelumnya. Apalagi keduanya kini saling mendukung satu sama lain dalam setiap kegiatan ataupun yang dilakukan.

"Pernikahan kita jadi jauh lebih seru, jauh lebih bisa saling support," ucap NIa Ramadhani di Instagram story @theresawienathan di kutip Minggu (5/6/2022).

Tak dipungkiri Nia Ramadhani, kejadian kemarin menjadi pembelajaran penting buatnya dan suami. Terutama mengajarkannya bagaimana berkomunikasi yang baik dengan pasangan.

"Apa yang kami lakukan kemarin itu output dari ketidaktahuan dari kami tentang meng-handle perasaan kami, cara komunikasi satu sama lain gitu," tutur Nia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Tegar

Sebagai seorang laki-laki dan suami bagi Nia Ramadhani, Ardi Bakrie berusaha tegar menghadapi masalah yang menimpanya. Meskipun awalnya ia sempat rapuh harus mendekam dipenjara pada awal penangkapannya dengan Nia Ramadhani.

"Kalo lagi masalah gini enggak apa-apa loh sebagai laki-laki itu untuk lemah enggak bisa setiap laki kuat. Itulah apa enggak usah ditutupi," ujar Ardi Bakrie.

"Karena semakin kita tutupin semakin berat beban tersebut, dan itu juga pembelajaran di sananya," ujarnya.


Tak Mau Terpuruk

Wanita kelahiran 16 April 1990 mengatakan, ia tidak mau terus terpuruk dengan kejadian yang sudah dilaluinya bersama sang suami. Ia menjadikan masalah itu pembelajaran penting dalam perjalanan hidupnya.

"Sekarang saya melihatnya kejadian kemarin adalah suatu tangga pembelajaran yang besar buat kami dan saya gak mau kejadian kemarin membuat kita menjadi terpuruk," ucap Nia


Kasus

Seperti diketahui Nia Ramadhani ditangkap di kediamannya di kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan pada 7 Juli 2022. Penangkapan tersebut merupakan pengembangan dari penangkapan supirnya, Zen Vivanto. Setelahnya, Ardi Bakrie menyerahkan diri ke polisi.

Dari kasus ketebut ketiganya divonis hukuman 1 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Pihak Nia dan suami pun mengajukan banding ke Mahkamah Agung dan diputuskan menjalani rehabilitasi selama 8 bulan.

"Jadi di website Mahkamah Agung sebenarnya sudah muncul bahwa perkara Bu Nia, Pak Ardi, Pak Zen Vivanto (Supir Nia dan Ardi) di tingkat banding sudah putus di 29 Maret 2022," ujar Wa Ode selaku pengacara di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (21/4/2022).

"Dan sesungguhnya pemberitahuan keputusan yang diberitahu ke kami, putusannya adalah bahwa beliau-beliau ini diputus untuk menjalani rehabilitasi selama delapan bulan di Fan Campus," lanjutnya.

Gara-Gara Begadang, Stroke di Usia 19 Tahun

Viral Kisah Wanita Alami Stroke di Usia 19 Tahun, Buntut dari Kebiasaan Begadang

Liputan6.com 2022-06-06 13:00:00
Olsza Lau, wanita yang terkena stroke di usia muda akibat begadang. (Sumber: TikTok @olszalau)

Begadang telah menjadi kebiasaan untuk sebagian orang. Mata seolah begitu sulit untuk tertutup saat jarum jam belum melewati angka 12.

Hal inilah yang terjadi pada Olsza, wanita berusia 21 tahun yang terkena stroke akibat kebiasaannya untuk begadang. Dirinya menjadi viral di media sosial TikTok usai menceritakan kisahnya tersebut.

"Waktu terkena itu aku umur 19 mau ke 20, ultahnya di RS hehehe sekarang aku 21," ujar Olsza melalui keterangan tertulis pada Health Liputan6.com, Senin, (6/6/2022).

Dalam video berdurasi satu menit tersebut, Olsza menjelaskan bahwa sebelumnya dokter sempat memberitahunya untuk jangan sering untuk telat makan dan begadang.

Dokter juga menyarankan dirinya agar terbuka atau bercerita ketika memiliki masalah. Mengingat penyakit lambung dan darah dapat menyebabkan kematian.

"Guys, dengerin. Ini foto aku pas lagi ulang tahun dan di rumah sakit, posisi habis koma, kenapa koma? Karena di pembuluh darah otakku itu ada perdarahan, jadi ada stroke," ujar Olsza melalui akun TikTok pribadinya @olszalau.

"Hah? Stroke? Kok bisa stroke padahal masih muda, masih baru 20 tahun kok bisa stroke? Jawabannya adalah begadang," sambungnya.

Olsza mengungkapkan bahwa dulu begadang telah menjadi kebiasaannya sehari-hari. Dirinya biasa tidur usai subuh bahkan keesokan harinya saat siang.

"Cuma karena merasa kalau malam tuh aku lebih produktif. Aku gitu terus mulai sejak pandemi sampe 2021 kemarin, dan akhirnya aku drop masuk ICU, koma," kata Olsza.

"Jadi buat kalian yang suka begadang, stop sampai sekarang. Jangan sampai mengalami kejadian kayak aku," Olsza menuturkan.

Hingga tulisan ini dipublikasikan, video tersebut telah ditonton oleh lebih dari delapan juta pengguna TikTok.


Kronologi Awal

Pada video berbeda, Olsza menjawab pertanyaan warganet soal kronologi awal saat dirinya terkena stroke. Wanita berusia 21 tahun tersebut pun membuat video khusus terkait kronologi.

Olsza menunjukkan beberapa cuplikan foto saat dirinya tengah sakit. Terlihat bintik-bintik merah di area dada Olsza yang menjadi titik gatal pada awalnya.

"Ceritanya panjang guys, cuma aku mau persingkat saja. Jadi awalnya aku gatel-gatel di sini (area sekitar dada), terus kepalaku sering sakit yang bagian belakang," ujar Olsza.

"Terus mataku begini, jelek banget. Itu namanya ptosis guys, jadi ptosis tuh kayak kita enggak kuat ngangkat mata, melek gini. Jadi walaupun aku mendelik pun, aku begini guys, enggak bisa melek," tambahnya.

Singkat cerita, Olsza menuturkan, dirinya masuk ICU dan hasil CVST (Cerebral Vein Sinuses Thrombosis)-nya pun keluar. Dari sana menunjukkan adanya thrombosis dalam pembuluh darah otaknya.

"Ya, CVST atau penyakit yang didiagnosis ke aku adalah salah satu bentuk stroke dan stroke ini menimbulkan beberapa gejala salah satunya adalah gejala yang aku alami yaitu koma," kata Olsza.


Dampak Kurang Tidur

Kurang tidur diketahui memiliki banyak dampak. Tak hanya pada kesehatan fisik, melainkan juga kesehatan mental.

Mengutip laman Verywell Health, studi yang dipublikasikan dalam National Library of Medicine menunjukkan bahwa kurang tidur yang terjadi secara kronis atau berulang dari waktu ke waktu dapat menyebabkan depresi karena adanya perubahan neurotransmitter serotonin otak.

Hal ini lantaran tidur memiliki kadar kepentingan yang sama seperti makanan, air, dan udara dalam kehidupan.

Dalam hal kesehatan mental Anda, tidur memungkinkan otak untuk menciptakan jalur dan ingatan baru yang membantu Anda belajar, memecahkan masalah, memperhatikan suatu hal, dan membuat keputusan.

Setelah tidur malam yang nyenyak, Anda lebih waspada, mampu berpikir jernih dan berkonsentrasi, serta mengendalikan emosi dan berperilaku dengan lebih baik.

Tidur juga merupakan kebutuhan untuk kesehatan fisik Anda karena membantu tubuh untuk tumbuh, melakukan perbaikan, menjaga keseimbangan hormon yang sehat, dan menjaga imunitas.

Itulah mengapa kurang tidur tidak hanya dapat dikaitkan dengan kesehatan mental, melainkan juga banyak masalah kesehatan kronis lainnya.

Seperti tekanan darah tinggi, penyakit jantung, stroke, penyakit ginjal, diabetes, dan obesitas.


Stroke pada Anak Muda

Menurut survei yang dilakukan oleh AHA, kejadian stroke meningkat pada kalangan anak muda. Namun sekitar 30 persen diantaranya tidak mengetahui apa tanda-tandanya.

Mengidentifikasi stroke ternyata dapat dilihat lewat B.E.F.A.S.T. Lalu, apa sajakah itu? Berikut penjelasannya.

- B: Balance atau kaki terasa lemah. Dalam hal ini, Anda bisa mengidentifikasi apakah mengalami kesulitan untuk berdiri atau tidak.

- E: Eyes atau penglihatan. Perhatikan apakah ada kesulitan atau gangguan dalam melihat.

- F: Face atau wajah. Saat terkena stroke, wajah atau satu sisi diantaranya bisa mengalami mati rasa.

- A: Arm atau lengan. Satu lengan atau sebagian sisi tubuh melemah dan mengalami mati rasa.

- S: Speech atau kesulitan untuk berbicara atau mengungkapkan sesuatu.

- T: Time atau waktu, dimana apabila Anda melihat salah satu dari gejala di atas, maka penting untuk langsung menghubungi dokter atau pihak rumah sakit.

"Tanda-tanda ini belum tentu merupakan daftar lengkap gejala stroke. Sakit kepala parah, misalnya, adalah gejala mirip stroke lain yang tidak termasuk dalam mnemonik," ujar profesor neurologi dan ilmu saraf, dr Gregory Albers dikutip Health.

Heboh Pesta Bikini di Depok

Polisi Gerebek Private Party di Depok, Para Pengunjung Sempat Dites Urine

Liputan6.com 2022-06-06 16:00:24
Polisi Gerebek Pesta Bikini di Depok. Selain itu, polisi juga membubarkan karena tak mengantongi izin. (Foto: Istimewa).

Polisi menggerebek private party atau pesta pribadi di kawasan Pesona Khayangan, Depok, Jawa Barat pada Minggu 5 Juni 2022 dini hari.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menyebut, pesta tersebut dihadiri sekira 200 orang. Adapun, peserta sebagian dihadiri oleh anak muda.

"Jadi benar ada kegiatan tersebut pada Minggu dini hari di Depok di salah satu perumahan Pesona Khayangan," kata dia kepada wartawan, Senin (6/6/2022).

Zulpan mengatakan, pihaknya mendapat informasi dari masyarakat perihal pesta pribadi itu. Bahkan menurutnya, sejumlah peserta yang hadir ada yang menggunakan bikini.

"Kalau (dibilang) pesta bikini karena mungkin karena pesertanya berpakian seperti itu," kata dia.

Zulpan pun menerangkan, bahwa penyelanggara melaksankan pesta tanpa mengantongi izin dari pihak kepolisian. Karenanya, pihak kepolisian membubarkannya.

"Kemudian kegiatan ini tidak memiliki izin dari kepolisian sehingga kita membubarkan acara itu," ujar dia.


Dites Urine

Zulpan menerangkan, pihaknya meminta pengunjung untuk melakukan tes urine.

Hasil pemeriksaan seluruh urine peserta negatif narkoba.

"Terhadap para peserta party tersebut dilakukan tes urine. hasilnya tidak ditemukan adanya penggunaan narkoba," kata Zulpan.

Gunung Bromo Segera Ditutup Total

Objek Wisata Gunung Bromo Segera Ditutup Total, Ada Apa?

Liputan6.com 2022-06-06 16:00:00
Masyarakat suku Tengger lakukan persiapan menjelang upacara Yadnya Kasada di kawasan Gunung Bromo (Istimewa)

Objek wisata Gunung Bromo di Jawa Timur akan ditutup total oleh pengelola Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).

Penutupan sementara wisata Gunung Bromo tersebut akan dilakukan pada 15 samlai 16 Juni 2022 mendatang. Plt Kepala Balai Besar TNBTS Novita Kusuma Wardani mengatakan, penutupan total Gunung Bromo lantaran akan diperingati hari raya Yadnya Kasada.

Novita menyebutkan, penutupan kawasan Bromo Tengger Semeru (BTS) tersebut dilakukan mulai 15 Juni pukul 07.00 WIB hingga 16 Juni 2022 pukul 15.00 WIB.

"Penutupan kegiatan wisata ini dalam rangka pelaksanaan rangkaian upacara ritual Yadna Kasada tahun 2022," kata Novita di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (3/6/2022), dilansir dari Antara.

Penutupan kawan Bromo dari aktivitas wisata tersebut, dilakukan pada empat titik pintu masuk kawasan yakni mulai dari Probolinggo, di Desa Ngadisari, Kecamatan Sukapura, dan dari Pasuruan di Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari.

Kemudian, penutupan juga dilakukan dari wilayah Malang, dan Lumajang, pada pintu masuk Jemplang, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang. Pengumuman tersebut dikeluarkan BB TNBTS melalui Pengumuman nomor PG.357/T.8/BIDTEK/BIDTEK.1/KSA/6/2022.

"Penutupan kawasan Bromo itu merupakan hasil dari koordinasi bersama sejumlah pihak termasuk sesepuh Tengger," kata Novita.

Saksikan video pilihan berikut ini:


Ritual Kurban

Novita menambahkan, penutupan kawasan wisata Bromo tersebut memperhatikan surat dari Ketua Paruman Dukun Pandita Kawasan Tengger Nomor 077/Perm/PDP-Tengger/V/2022 yang disampaikan pada 17 Mei 2022.

"Pengumuman ini diharapkan menjadi perhatian kepada para pengunjung atau wisatawan dan pihak-pihak terkait," katanya.

Sebagai informasi, kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru saat ini dibuka dengan melakukan pembatasan jumlah pengunjung maksimal 75 persen dari total kapasitas daya tampung.

Penetapan kuota kunjungan wisatawan sebanyak 2.202 orang, terbagi di Bukit Cinta dengan kapasitas 93 orang. Kemudian Bukit Kedaluh 321 orang per hari, Penanjakan, 666 orang per hari, Mentigen 165 orang per hari dan Savana Teletubbies sebanyak 957 orang per hari.

Yadnya Kasada adalah ritual kurban ke kawah Gunung Bromo yang digelar setahun sekali setiap bulan Kasada hari ke-14 dalam penanggalan kalender tradisional Hindu Tengger.

Heboh Harga Tiket Naik Candi Borobudur

HEADLINE: Heboh Harga Tiket Naik Candi Borobudur untuk Wisatawan Lokal, Plus Minusnya?

Liputan6.com 2022-06-07 00:00:11
Stupa-stupa Budha terlihat di candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Indonesia 10 Mei 2016. Menurut Kepala Balai Konservasi Borobudur Marsis Sutopo untuk mengajukan arsip sebagai Memory of

"Kami juga sepakat dan berencana untuk membatasi kuota turis yang ingin naik ke Candi Borobudur sebanyak 1200 orang per hari, dengan biaya 100 dollar untuk wisman dan turis domestik sebesar 750 ribu rupiah. Khusus untuk pelajar, kami berikan biaya 5000 rupiah saja. Sedangkan untuk masuk ke Kawasan Candi akan akan tetap mengikuti harga yang sudah berlaku," itulah bunyi postingan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan melalui akun instagram resminya @luhut.pandjaitan yang menuai kehebohan.

Postingan Menko Luhut seakan menjadi sinyal jika pemerintah memiliki rencana baru terkait pengelolaan Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah. Wisatawan yang ingin menikmati keindahan Candi Borobudur dari atas siap-siap merogoh kocek lebih dalam.

Pemerintah sedang berancang-ancang menarik tarif tiket masuk Candi Borobudur, yang merupakan salah satu warisan budaya dunia lebih tinggi dari sebelumnya.

Postingan Luhut merupakan ide yang mengemuka dalam Rapat Koordinasi antar Kementerian/Lembaga (K/L) di Ruang Avadhana, kompleks Taman Wisata Candi Borobudur. Rapat yang membahas Pengembangan Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Candi Borobudur, pada Sabtu, 4 Juni 2022.

Rakor mengambil keputusan bahwa diperlukan pembatasan kunjungan wisatawan yang akan naik ke bangunan Candi Borobudur melalui sistem kuota dengan adanya tiket khusus.

Luhut beralasan, langkah pemerintah mendongkrak harga tiket masuk ke Candi Borobudur ini dilakukan semata-mata demi menjaga kelestarian kekayaan sejarah dan budaya Nusantara.

Selain harga tiket masuk naik, semua turis juga nantinya harus menggunakan tour guide dari warga lokal sekitar kawasan Borobudur.

"Ini kami lakukan demi menyerap lapangan kerja baru sekaligus menumbuhkan sense of belonging terhadap kawasan ini sehingga rasa tanggung jawab untuk merawat dan melestarikan salah satu situs sejarah nusantara ini bisa terus tumbuh dalam sanubari generasi muda di masa mendatang," lanjut postingan Menko Luhut.

Polemik kemudian pun mencuat di masyarakat. Karena memang, besaran harga tiket Candi Borobudur Rp 750 ribu yang direncanakan untuk wisatawan domestik dan USD 100 untuk wisman tersebut jauh di atas harga berlaku saat ini.

Dikutip dari laman borobudurpark yang dikelola PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (Persero), harga tiket masuk Candi Borobudur untuk wisatawan domestik sebesar Rp 50 ribu untuk orang dewasa. Sedangkan untuk anak-anak sebesar Rp 25 ribu.

Sedangkan untuk wisatawan mancanegara yang rencananya akan naik menjadi USD 100 atau kurang lebih Rp 1,4 juta, saat ini dibanderol USD 25 atau sekitar Rp 350 ribu untuk dewasa. Untuk tiket anak-anak dipatok USD 15 atau kurang lebih Rp 210 ribu.

Namun kemudian pengelola Borobudur berusaha mengklarifikasi jika tiket masuk ke Candi Borobudur sejatinya masih tetap sama. Usulan tarif seharga Rp 750 ribu per orang bagi turis lokal berlaku hanya bila turis ingin menaiki Candi Borobudur.

"Itu kan tiket untuk naik ke candi. Tiket regulernya masih tetap sama untuk wisnus Rp 50 ribu , untuk wisman USD 25. Hanya tiket untuk ini berlaku cuma sampai pelataran candi saja," kata Direktur Utama Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (Persero) Edy Setijono.

Dia pun mendukung kebijakan kuota dengan tiket khusus, sebagai keputusan yang mengedepankan aspek konservasi. Di mana, keputusan perihal harga tiket Candi Borobudur ditetapkan melalui rapat koordinasi dengan pemerintah pusat.

Diungkapkan pula alasan besarnya harga tiket masuk karena adanya sistem kuota per hari bagi yang diperbolehkan naik ke atas Candi Borobudur. Pemerintah menetapkan kuota hanya 1.200 orang per hari.

Penetapan kuota demi melindungi bangunan Candi Borobudur sebagai bagian menjaga kelestarian kekayaan sejarah dan budaya Nusantara.

Sebelumnya, berdasarkan hasil monitoring Balai Konservasi Borobudur terkait pelestarian Candi Borobudur, menemukan jika ada kondisi keausan batu dan kerusakan pada beberapa bagian relief.

Pembebanan pengunjung (over capacity) yang berlebihan dikhawatirkan akan berdampak pada kelestarian Candi Borobudur, termasuk penurunan kontur tanah di sekitarnya.

"adi itulah tujuannya. Jadi orang naik ke candi karena ia sudah membayar mahal, saya kira ia akan sungguh-sungguh, ia akan belajar, ia akan mempelajari. Tapi, kalau cuma foto-foto rugi kan bayar Rp 750 ribu, di bawah saja. Karena ada aspek konservasi tadi," tegas dia.

Bahkan pengelola sudah menyiapkan pemandu wisata di atas candi yang akan menjelaskan berbagai sejarah candi yang dibangun sejak tahun 770 masehi tersebut.

Edy ikut menekankan, penetapan harga tiket Candi Borobudur bukan karena pertimbangan komersial. "Sebagai wujud keberpihakan kami pada dunia pendidikan, untuk pelajar hanya ditetapkan (tarif masuk ke atas Candi Borobudur senilai) Rp 5.000," tutur dia.

Akses khusus kepada pelajar ini akan diberikan sebanyak 20 hingga 25 persen dari total kuota 1.200 orang per hari.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Tuai Pro dan Kontra

Wacana kenaikan harga tiket masuk Candi Borobudur langsung menuai beragam komentar masyarakat terutama warganet.

Pantauan Tekno Liputan6.com di Twitter, banyak dari warganet yang tak setuju dengan rencana ini, namun tak sedikit pula yang berpendapat berbeda.

"Waktu masuk Candi Borobudur Tahun 2016 harga tiketnya Rp 35.000, itupun aku rasa mahal. Terus yang jualan disitu sepi pembeli. Gimana kalau dinaikin jadi Rp 750.000? Ya dikira2 aja pak kalau mau naikin harga, jangan sampai kaya gitu harganya," tulis seorang warganet.

"Indonesia memang ditagih untuk bikin visitor management plan. Sementara BCO juga harus ngitung berapa sih kapasitas aman sebenarnya Borobudur. Ini ndak tahu udah ada atau belum. Naikkan tiket memang salah satu strategi dlm visitor management plan, tp sbtlnya banyak hal lain," komentar warganet lainnya.

"Selamat tinggal borobudur, menjadi sarang hantu, semua yg bisa diolah olah terus biar bangsa ini hancur dan bangkrut," timpal yang lainnya.

"Agak bingungin statementnya. 750K itu buat naik sampai ke Candi Borobudurnya, apa keseluruhan area? Borobudur tuh luas, ada pelatarannya. Baru naik tangga gitu. Sekarang tarifnya 50K, tapi pengunjung udah ga boleh naik ke area candinya. Cuman sampe pelataran," tulis seorang warganet yang merasa bingung.

Wacana kenaikan tiket Candi Borobudur juga dikomentari Barry Kusuma, seorang fotografer travel profesional saat dihubungi Liputan6.com, Senin (6/6/2022).

Dia menilai sebelum melempar wacana kenaikan tiket Candi Borobudur, pemerintah seharusnya menjelaskan lebih detail peruntukannya, sehingga tidak menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat. Barry lantas membandingkan saat dirinya traveling ke Machu Pichu di Peru.

"Contoh misalnya waktu gue ke Peru, ke Machu Pichu, itu harga paling murah itu USD 45 dan itu harus treking dari bawah sampai atas. Dan kalau mau naik lagi keretanya terus bisnya nambah lagi berapa puluh dolar berapa puluh dolar. Jadi jelas peruntukannya," katanya.

Jika dijelaskan dengan detail dan menyeluruh, kemungkinan masyarakat menangkap informasi kenaikan tiket Candi Borobudur yang belakangan menyeruak juga tidak setengah-setengah.

Sebagai traveler, Barry sangat setuju jika pengunjung Candi Borobudur dibatasi per hari 1.200 orang. Hal itu, demi menjaga kelestarian candi yang sudah berusia tua.

Fahmi, blogger travel Catperku melontarkan pendapat senada. Pemerintah dinilai mengeluarkan informasi kenaikan tiket Candi Borobudur terlalu dini, apalagi tanpa ada penjelasan harga tiket secara detail.

"Kita harus tahu dapatnya apa, dan bisa sampai mana dengan harga tiket tersebut. Jadinya ya persepsi publik menganggap kalau tiket jadi terlalu mahal. Impact-nya mungkin untuk jangka panjang wisatawan bakal jadi males buat ke Borobudur," katanya.

Dibandingkan secara objektif, kata Fahmi, jika cuma sekadar datang ke Borobudur lalu hanya melihat-lihat saja, mungkin pengunjung akan lebih milih datang ke Punthuk Setumbu yang pemandangannya lebih bagus dan harganya lebih terjangkau.

Meski demikian, dia sepakat jika pengunjung Candi Borobudur dibatasi per hari, namun bukan berarti harus menaikan harga tiket yang tidak detail peruntukannya apa saja.

"Kalau tujuannya memang buat konservasi, ya dibatasi saja pengunjung per hari yang bisa naik ke atas candi. Atau sekalian dilarang saja, kecuali untuk urusan ibadah, penelitian, atau tujuan spesifik lain terkait konservasi.

Wacana kenaikan tiket masuk Candi Borobudur dinilai lebih kepada upaya komersialisasi ketimbang melindungi candi atas nama konservasi.

"Akan lebih baik lagi kalau harganya tetap seperti sekarang, dengan catatan pengunjung tidak boleh naik ke atap candi sama sekali hanya di pelataran untuk alasan konservasi," katanya.


Butuh Sikap Tegas Pemerintah

Ketua Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi secara tegas menolak rencana pemerintah untuk menaikkan tarif di kawasan wisata Candi Borobudur guna mencegah kerusakan di area Stupa.

Ketimbang menaikan tarif dengan nilai tinggi pemerintah sebaiknya menerapkan skema penjualan tiket secara online.

Dengan begitu, kapasitas jumlah pengunjung Candi Borobudur tetap terkontrol untuk menghindari kerusakan di area Stupa.

"Kalau memang tujuannya untuk menjaga kelestarian Borobudur, ya jangan dengan tarif yang tinggi dong. Kan bisa diterapkan dengan kapasitas masuk, dan tiket bisa dijual secara online," kata Tulus.

Selain itu, Tulus juga meminta pemerintah dan pengelola wisata setempat untuk bersikap tegas terhadap wisatawan yang terbukti melakukan vandalisme di area Candi Borobudur.

Antara lain dengan mengenakan sanksi denda bernilai tinggi Hal ini dimaksudkan untuk menjaga untuk menciptakan efek jera sekaligus menjaga kelestarian Candi Borobudur sebagai salah satu warisan budaya dunia.

Desak Dibatalkan

Ketua Komisi VI DPR RI Faisol Rizal. Bahkan dia mendesak pemerintah untuk membatalkan rencana penyesuaian tarif tiket masuk Candi Borobudur tersebut. Besaran tarif yang diputuskan pemerintah dan pengelola wisata tersebut dinilai memberatkan wisatawan.

"Saya minta agar kenaikan harga ini dibatalkan. Saya rasa memberatkan masyarakat. Saya tidak setuju," kata Faisol kepada Merdeka.com.

Bahkan DPR berencana memanggil pihak Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur untuk mencari tahu penyebab atas rencana penyesuaian tiket masuk bagi wisatawan yang hendak menaiki puncak Candi Borobudur. "Nanti kami akan memanggil TWC terkait ini," tutup Faisol.


Lindungi Warisan Bangsa

Berbeda dengan YLKI, pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Travel Agent Indonesia (Astindo). Asosiasi justru merestui langkah pemerintah menyesuaikan harga tiket Candi Borobudur.

"Kebijakan yang diambil pemerintah ada baiknya, untuk membatasi kunjungan wisatawan yang naik ke candi borobudur," kata Ketua Umum DPP Astindo, Pauline Suharno kepada Liputan6.com.

Setiap tahun bangunan candi borobudur mengalami penurunan. Oleh karena itu, Pemerintah ingin menjaga kelestarian bangunan Candi Borobudur selama mungkin.

Sehingga rencana pemerintah akan menjadikan borobudur sebagai satu kawasan wisata yang bukan lagi mass tourism, melainkan menjadi destinasi kawasan khusus sama seperti Taman Nasional Komodo.

Sebagai informasi, Mass Tourism adalah pergerakan manusia dalam jumlah besar dengan tujuan menghabiskan waktu luang mereka di suatu tempat. Destinasi wisata seperti ini biasanya berhubungan dengan liburan yang murah dan cenderung bersifat musiman.

"Nanti dengan diberlakukannya tiket masuk yang baru, maka akan terseleksi wisatawan yang akan naik ke Candi Borobudur (ring 1, melihat relief dan stupa)," ujarnya.

Lantaran, selama masa pandemi wisatawan dilarang naik ke ring 1, hanya diperbolehkan di pelataran Candi Borobudur, karena banyak wisatawan yang memakai hand Sanitizer yang mengandung alkohol dan menyebabkan kerusakan pada batu batu/relief/stupa candi Borobudur.

Dukungan juga disampaikan Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian. Pembatasan pengunjung yang naik bagian atas ke Candi Borobudur menjadi hal yang penting.

"Pasalnya, kenaikan tarif ini sangat urgen dilakukan untuk membatasi jumlah wisatawan yang naik ke candi," ujar Hetifah kepada Liputan6.com.

Hal itu dikarenakan, situs bersejarah yang dibangun sekitar abad ke 8-9 Masehi itu telah melewati berbagai pemugaran akibat bencana alam.

"Struktur Borobudur tidak didesain sebagai tempat wisata untuk jutaan pengunjung setiap tahunnya, sehingga ancaman collapse/batu bergeser jika tidak dijaga dengan baik akan selalu ada," jelas Hetifah.

Namun, Hetifah juga melihat perlu dilakukannya klarifikasi bahwa ada dua tarif berbeda untuk tiket masuk Candi Borobudur.

"Tarif masuk kompleks Borobudur sebesar Rp 50 ribu dan tarif naik candi sebesar Rp 750 ribu. Jadi masyarakat tetap bisa masuk ke kompleks dengan harga normal dan pedagang pun tidak akan kehilangan pengunjung," pungkasnya.

Selain itu, Hetifah juga mendorong agar ada kebijakan khusus bagi para peziarah/masyarakat yang hendak naik ke Candi Borobudur untuk aktivitas ibadah.

"Kita harus menghargai hak mereka beribadah tanpa pungutan biaya," tambahnya.

Terlalu Mahal

Pengamat Pariwisata Universitas Jenderal Soedirman Chusmeru menilai pembatasan bisa jadi jalan keluar. Namun, terkait tarif yang disebut Rp 750 ribu per orang, terlalu tinggi.

"Upaya pembatasan jumlah pengunjung dengan dibarengi tarif tiket naik ke atas candi sebesar 750.000 tentu saja akan berdampak buruk bagi perkembangan industri pariwisata," katanya kepada Liputan6.com.

Setidaknya, ia menyebut ada tiga poin dampak buruk dari tingginya tarif yang belum ditetapkan ini. Pertama, tarif yang terlampau tinggi ini akan berdampak pada citra buruk pariwisata dalam negeri.

"Dikhawatirkan akan muncul anggapan komodifikasi dan kapitalisasi terhadap Borobudur. Candi yang bernilai sejarah, budaya, dan religi itu dijadikan ajang mencari keuntungan ekonomis semata," terangnya.

Kedua, diperkirakan akan terjadi penurunan angka kunjungan yang signifikan ke Borobudur akibat pengenaan tarif yang tinggi. Hal ini akan terjadi pada wisatawan yang belum pernah mengunjungi Borobudur.

"Mereka akan berpikir ulang, karena biaya ke Borobudur bisa lebih mahal dibanding biaya hotel maupun transportasi," katanya menjelaskan.

Ketiga, bagi wisatawan keluarga tarif tersebut akan sangat menjadi beban, karena harus mengeluarkan biaya banyak. Meskipun wisatawan hanya dikenakan tarif masuk area Borobudur Rp 50.000, namun tanpa naik ke atas candi tentu tidak memuaskan.

Ia memandang, Candi Borobudur adalah salah satu destinasi wisata super prioritas yang bernilai sejarah, budaya, dan religi. Borubudur juga menjadi kebanggaan bagi bangsa Indonesia yang perlu dijaga kelestariannya.

Oleh sebab itu, alasan pemerintah untuk membatasi jumlah pengunjuk yang akan naik ke atas Candi Borobudur dapat dimaklumi. Pembatasan jumlah pengunjung itu sebagai upaya konservasi peninggalan kejayaan bangsa Indonesia di masa lalu.

"Dampak positif dari pembatasan jumlah pengunjung 1.200 orang perhari adalah terpelihara dan terjaganya Borobudur dari kerusakan akibat sarat pengunjung setiap harinya," katanya.

Sementara itu, dengan tujuan memelihara keutuhan bangunan, ia memandang pemerintah bisa melakukan cara lain. Misalnya dengan memberlakukan revervasi secara online untuk 1.200 pengunjung per harinya.

"Selanjutnya bisa dibuat daftar tunggu hari kunjungan. Kalau pun akan diterapkan biaya naik ke atas candi, perlu ditetapkan batas harga yang lebih murah sscara ekonomis dan lebih dapat diterima secara psikologis oleh wisatawan," imbuh dia.

Menurutnya, meraup keuntungan di sektor pariwisata merupakan salah satu hal yang wajar. Kendati begitu, membuat wisatawan menanggung beban psikologis dan ekonomis dari penetapan tarif menjadi satu kekeliruan di sisi lain.


Masih Dikaji

Tak mau polemik harga tiket Candi Bodobudur berlarut-larut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno merespons.

Menurutnya, rencana penetapan harga tiket Candi Borobudur sebesar Rp 750 ribu dengan mempertimbangkan degradasi bangunan candi yang terus terjadi.

Pemerintah sendiri akan mengatur kapasitas daya tampung candi sebesar 1.200 orang per hari. "Karena bisa mengurangi kikisan yang membuat batu di Borobudur aus. Pendekatan ini bukan komersial, tapi pendekatan konservasi," jelasnya.

Sandiaga mengatakan, pemerintah akan memastikan Candi Borobudur jadi destinasi ramah lingkungan. Menurut laporan, ucap Sandiaga Uno, beberapa tahun terakhir batu-batu di Candi Borobudur mengalami degradasi sangat drastis.

"Candi ini dibangun sekitar 1.200 tahun yang lalu, harus benar benar kita jaga," katanya.

Sandiaga melanjutkan, bagi masyarakat yang tidak naik ke candi nantinya tetap dapat menikmati pemandangan candi melalui Virtual Reality. Hal ini pun sedang dirancang oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

"Nanti akan ada virtual reality agar orang tetap menikmati dan tetap dapat memperkaya pengetahuan. Saya optimis dengan proses ini Borobudur akan menjadi ikon dan kita pastikan kelestariannya," tuturnya..

Lebih lanjut, Sandiaga menampik, bila wisatawan Nusantara dituding sebagai pihak yang paling banyak memberi dampak kerusakan pada candi.

"1.200 ini sudah dihitung berulang-ulang. Jadi 365 itu sudah sesuai kapasitas Borobudur. tetapi kalau disebut wisman Nusantara merusak, itu tidak. Makanya sendalnya di ganti," jelasnya.

Sandiaga mengatakan, aktivitas pariwisata di Borobudur mulai menggeliat seiring dengan pandemi yang terkendali, sekarang ada peningkatan kunjungan yang didominasi Nusantara. Sementara wisatawan mancanegara masih 10 persen.

"Saat hari Waisak di Borobudur semakin banyak reservasi hotel, peminjaman mobil yang membangkitkan UMKM di Borobudur," jelasnya.

Dipastikan pula jika kebijakan menaikan harga masuk tidak akan mengganggu umat Budha yang melakukan ibadah.

"Untuk umat Budha, kita tidak ingin mendiskriminasi umat Budha yang ingin mengakses ini. Kemarin Waisak melakukan di plataran bukan di dalam candi tetapi menghadap candi. Itu pengalaman berkesan," jelasnya.

Namun kembali lagi Sandiaga Uno memastikan ide tarif baru Candi Borobudur masih dalam kajian. Pengkajian dilakukan dengan hati hati serta melibatkan unsur tokoh agama. Sebab, ada juga umat Budha yang menggunakan candi tersebut untuk melakukan ibadah.

"Kami meyakini kajian yang akan memfinalkan, yang disampaikan Pak Luhut, masukan ini termasuk tokoh agama akan memberikan pengayaan mengenai berapa harga yang dibebankan," katanya dalam jumpa pers, kemarin.

Selain tokoh agama, pemerintah juga akan menyelaraskan dengan beberapa destinasi di dunia seperti Piramida di Mesir.

Di tangan Jokowi

Pernyataan Sandiaga diperkut Juru Bicara Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Jodi Mahardi.

Dikatakan jika sebagaimana pernyataan dari Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, tarif masuk tersebut masih menunggu keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Menko Luhut mengatakan rencana tarif yang muncul saat ini belumlah final, karena masih akan dibahas dan diputuskan oleh Presiden di minggu depan," kata Jodi, kepada Liputan6.com.

Adapun Jodi menjelaskan, sementara rencana kenaikan tarif untuk turis asing menjadi USD100 diyakini tidak akan berubah. Sama halnya untuk tarif pelajar tetap sesuai rencana yang sebelumnya yaitu Rp5.000.

Begitu pula untuk sekedar masuk ke kawasan Candi, tarifnya juga tetap di angka Rp50 ribu seperti saat ini.

Jodi menyebut, alasan Menko Luhut menaikkan tarif untuk naik ke area stupa Candi Borobudur merupakan upaya Pemerintah untuk menjaga Warisan Budaya Dunia tersebut.

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan, harus ada pembatasan bagi mereka yang ingin naik ke Candi Borobudur, agar tetap menjaga kondisinya.

"Tiket untuk naik ke candi. Harus ada pembatasan orang naik ke candi. Agar bisa menjaga kondisi candi," tutur Ganjar kepada Liputan6.com.

Aturan pengendalian jumlah pengunjung Candi Borobudur setiap harinya memang dapat mengambil berbagai langkah. Salah satunya lewat kenaikan tarif tiket destinasi wisata.

"Banyak aturan yang bisa dibuat untuk mengendalikan pengunjung, soal transportasi menuju EV, soal pengelolaan lingkungan, event, sampah, bangunan dan tarif," kata Ganjar.

Dia pun menjamin, siapapun tetap bisa menikmati wisata di Candi Borobudur. "Sangat bisa," kata Ganjar.


Belajar dari Lokasi Wisata di Negara Lain

Terlepas dari pro dan kontra, Candi Borobudur memang merupakan bangunan yang harus dilestasikan dan dirawat agar tidak rusak dan dilupakan.

Sebagai peninggalan bersejarah yang tak ternilai harganya, pada tahun 1991 Candi Borobudur pun telah ditetapkan sebagai situs Warisan Budaya Dunia oleh UNESCO. Hal ini karena Candi Borobudur dinilai sebagai monumen yang kaya akan nilai sejarah, spriritual, dan arsitektural.

Namun selain Indonesia, sejumlah negara juga memiliki warisan budaya yang tak kalah megah dan bernilai sejarah tinggi. Contohnya, Angkor Wat di Kamboja dan Machu Picchu di Peru.

Namun, bagaimana dengan harga tiket yang ditetapkan pada warisan budaya dunia UNESCO lainnya seperti Angkor Wat dan Machu Picchu?

Dikutip dari The Phnom Penh Post, pada September 2019 lalu diberitakan bahwa penjualan tiket ke kuil Angkor kala itu mengalami penurunan.

Sebuah laporan Angkor Enterprise telah mengungkapkan bahwa penjualan tiket ke Taman Arkeologi Angkor turun lebih dari 11 persen dari periode yang sama tahun lalu.

Perdana Menteri Hun Sen tidak peduli atas catatan itu. Ia mengatakan kepada wartawan bahwa penurunan penjualan tiket di kompleks itu tidak menjadi masalah.

Bahkan, ini menunjukkan bahwa upaya Kamboja mendiversifikasi pariwisata dari kompleks Angkor telah berhasil, karena lebih banyak turis mengunjungi bagian lain Kamboja.

"Kita tidak bisa melihat hanya satu pohon. Kita harus melihat seluruh hutan. Kita harus fokus menjadikan Kamboja sebagai destinasi yang lebih menarik," katanya.

Angkor Wat

Angkor Wat bukanlah tujuan wisata yang biasa-biasa saja. Ini adalah Situs Warisan Dunia Unesco dengan makna budaya, agama, dan sejarah yang sangat besar.

Terlepas dari pembicaraan perdana menteri tentang diversifikasi, itu tetap menjadi daya tarik Kamboja yang paling banyak dikunjungi.

Pariwisata dilaporkan telah "memakan banyak korban" di kompleks candi. Pada 2019, Responsible Travel merilis peta yang mendokumentasikan lebih dari 90 destinasi di 60 negara yang menderita akibat pariwisata berlebihan, dan Angkor Wat ada di peta itu. Lonceng peringatan fenomena itu bahkan telah berbunyi selama bertahun-tahun.

Menurut Angkor Enterprise, harga tiket masuk ke Angkor Wat untuk satu hari senilai USD 37 (Rp 535 ribu), kunjungan tiga hari seharga USD 62 (Rp 896 ribu), dan tujuh hari sebesar USD 70 atau sekitar Rp 1 jutaan.

Kantor Tiket Angkor (Angkor Enterprise) adalah satu-satunya tempat turis dapat membeli tiket masuk Taman Arkeologi Angkor. Dalam laman juga disebutkan bahwa tiket yang dibeli di tempat lain tidak berlaku.

Dua tahun sebelumnya, Otoritas Nasional Apsara menetapkan batas 300 orang di puncak Phnom Bakheng karena jumlah pencari matahari terbenam mengancam akan merusak kuil di sana.

Meski merupakan awal yang baik, hal ini sama sekali tidak mampu membendung gelombang pariwisata berlebihan yang mengancam seluruh kompleks candi.

Selama musim kemarau 2019, parit Angkor Wat kehilangan lebih dari 10 juta liter air, setara empat kolam renang ukuran Olimpiade. Kehilangan air ini mengancam fondasi dan keutuhan bangunan candi.

Dikutip dari AFP, pada April 2022, turis asing berkumpul di dekat menara kuno Angkor Wat Kamboja, segelintir orang yang beruntung melihat Situs Warisan Dunia dengan kerumunan tipis saat negara itu pulih dari Covid-19.

Besar harapan bahwa kompleks candi, yang baru-baru ini direvitalisasi dari pekerjaan perbaikan, akan jadi ujung tombak pemulihan pariwisata setelah negara Asia Tenggara itu mulai dibuka kembali untuk pelancong November tahun lalu.

Beberapa pengunjung luar negeri sekali lagi menjelajahi situs suci, dengan banyak yang menyebutnya sebagai kesempatan unik.

Machu Picchu

Dikutip dari CNBC, Senin (6/6/2022), pada dasarnya, siapa pun yang tiba di Machu Picchu diizinkan masuk, menurut laporan pada 2017 oleh Komite Warisan Dunia UNESCO.

Situs web tiket Machu Picchu menjual 3.700 tiket sehari, tapi itu tidak termasuk 500 pengunjung harian yang mendaki ke situs tersebut, menurut laporan tersebut.

Lebih lanjut, laporan itu mengatakan tiket tambahan sedang dijual oleh perusahaan tur dan di lokasi itu sendiri. "Kami buka jam enam pagi, dan ada ratusan dan ratusan orang yang ingin masuk," kata Jose M. Bastante selaku conservator pada 2021 lalu.

Pada Juli 2020, otoritas Peru membatasi jumlah pengunjung situs ke Machu Picchu sejumlah 2.244 per hari. Tetapi bahkan perubahan itu tidak mengatasi masalah orang-orang yang lebih memilih untuk berkunjung pada waktu yang sama, terutama saat matahari terbit.

"Semua orang ingin menjadi yang pertama di Machu Picchu," katanya. "Kami buka jam enam pagi, dan ada ratusan yang ingin masuk, dengan antrian yang akan berlangsung selama dua jam."

Aturan baru telah menyebabkan reaksi emosional dari wisatawan, beberapa di antaranya mungkin telah melintasi benua untuk melihat situs wisata paling terkenal di Peru.

"Kami memiliki orang-orang di luar situs yang mengeluh dan menangis," kata Bastante dalam sebuah wawancara dengan The Getty Conservation Institute, beberapa waktu lalu. "Tapi kita tidak bisa melawan kapasitas kita yang sudah mapan."

Meski aturan baru membatasi jumlah wisatawan, otoritas situs berencana untuk meningkatkan kapasitas ke Machu Picchu di masa depan.

Sebuah pusat pengunjung baru, yang dijadwalkan untuk memulai pembangunan tahun lalu, memungkinkan sekitar 6.000 pengunjung setiap hari untuk mengunjungi Machu Picchu, kata Bastante.