Tawaran Fantastis dari Klub Arab Saudi

Usai Didepak MU, Cristiano Ronaldo dapat Tawaran Fantastis dari Klub Arab Saudi

Liputan6.com 2022-11-27 10:30:27
Tampil dalam laga Portugal kontra Ghana pada matchday pertama Grup H Piala Dunia 2022 (24/11/2022), Cristiano Ronaldo yang turut menyumbang satu gol dalam kemenangan 3-2, tercatat mampu membu

Cristiano Ronaldo mendapat tawaran fantastis senilai $225 juta atau setara dengan Rp3,5 trilun dari klub Arab Saudi, Al Nassr. Adanya tawaran tersebut kini Ronaldo berstatus sebagai pemain bebas transfer setelah didepak Manchester United pada 23 November lalu.

Setelah CR7 keluar dari Manchester United, klub Al Nassr siap menawarkan Ronaldo kesempatan untuk bermain hingga usia 40 tahun. Kini, pemain dengan nomor punggung 7 itu berusia 37 tahun.

Mengutip CBS Sport, Minggu (27/11/2022), setelah bebas kontrak dengan Manchester United, Ronaldo diklaim sudah lama tertarik dengan Al Nassr dan klub Timur Tengah lainnya. Al Nassr berharap Ronaldo tertarik membuka jalan baru setelah Piala Dunia 2022 usai pembicaraan ekstensif klub dengan perwakilannya.

Sumber yang dekat dengan Al Nassr mengatakan bahwa, ketertarikan mereka dinilai lebih kuat dari sebelumnya. Meskipun persyaratan yang diminta Ronaldo senilai $75 juta atau sekitar Rp1,1 triliun per tahun.

Al Nassr adalah salah satu klub Arab Saudi yang bermarkas di Kota Riyadh. Klub ini dianggap merupakan klub yang paling sukses di Asia. Pasalnya, Al Nassr memenangkan sembilan gelar liga dan mencapai final Liga Champions AFC pada tahun 1995.

Rival besar mereka, Al Hilal, juga dikaitkan dengan kepindahan Ronaldo. Tawaran Al Nassr dipahami sebagai satu-satunya kontrak formal yang ditawarkan kepada kapten tim Portugal itu, yang masa depannya diperkirakan akan tetap belum terselesaikan setelah Piala Dunia 2022.

Meskipun keputusan akhir ada pada kapten Portugal itu, jika ia memilih untuk menerima tawaran tersebut, kesepakatan itu tidak akan memakan waktu lama untuk diselesaikan.

**Liputan6.com bersama BAZNAS bekerja sama membangun solidaritas dengan mengajak masyarakat Indonesia bersedekah untuk korban gempa Cianjur melalui transfer ke rekening:

1. BSI 900.0055.740 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)2. BCA 686.073.7777 atas nama BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional)


Keinginannya Keluar dari Klub

Sebelumnya, Cristiano Ronaldo sudah meminta untuk meninggalkan Manchester United di musim panas lalu. Sayangnya, tidak ada klub terbesar di Eropa yang siap menawarkannya platform sepak bola Liga Champions yang ia dambakan.

Menyusul wawancara eksplosif dengan Talk TV di mana ia menuduh Manchester United mengkhianatinya dan mengatakan ia tidak menghormati pelatih, Erik ten Hag, klub sepak bola yang bermarkas di Old Trafford itu pun memecatnya.

Memilki rekor pencetak gol terbanyak dalam sepak bola internasional pria, Cristiano Ronaldo disebut-sebut telah berjuang untuk membuat dampak besar bagi kesuksesan Manchester United.

Meskipun ia adalah pencetak gol terbanyak Manchester United dengan 24 gol dalam 38 pertandingan di semua kompetisi, MU tergelincir dari posisi kedua di Liga Premier musim sebelumnya ke posisi keenam.

Sebelum wawancara yang menyebabkan didepaknya Cristiano Ronaldo dari MU, striker veteran itu telah terlibat dalam beberapa kontroversi lainnya. Mulai dari meninggalkan lapangan lebih awal selama pertandingan persahabatan pramusim hingga menolak untuk memasuki permainan sebagai pemain pengganti dalam kekalahan dari Tottenham Hotspur.


Serang MU Lagi, Ronaldo Merasa Sudah Diprovokasi Erik Ten Hag

Beberapa waktu lalu, Cristiano Ronaldo mengungkapkan lagi kejadian-kejadian yang terjadi di Manchester United musim ini. Salah satunya hubungan Ronaldo dengan manajer MU Erik Ten Hag.

Ronaldo merasa sudah terprovokasi oleh Ten Hag sehingga membuatnya meninggalkan lapangan di pertandingan MU lawan Tottenham Hotspur. Hal ini terungkap dalam bagian dua wawancara ekslusifnya dengan Pieers Morgan yang ditayangkan pada Kamis, 17 November 2022.

Ronaldo seperti diberitakan sebelumnya menolak main 3 menit di pertandingan melawan Spurs. Dia juga sebelumnya tidak dimainkan sama sekali saat melawan Manchester City.

Dua kejadian itulah yang membuat Ronaldo merasa tak dihargai. Dia merasa tak mungkin seorang pelatih yang respek akan memberinya menit bermain yang sedikit.

"Anda tak mungkin sudah mencoret saya di pertandingan melawan Manchester City karena respek dengan karier saya dan juga ingin memainkan saya selama 3 menit lawan Tottenham?" kata Ronaldo.

"Ini tak masuk akal. Saya pikir dia sudah melakukan itu dengan sengaja. Saya merasa terprovokasi, tak hanya gara-gara itu tapi juga duel sebelumnya."

Selengkapnya di sini...


Cristiano Ronaldo Fokus Bawa Portugal Juarai Piala Dunia 2022

Terlepas dari berbagai kontroversi yang menimpanya, Cristiano Ronaldo enggan berkomentar terlalu banyak tentang perpisahannya dengan Manchester United. Usai laga Portugal vs Ghana di Piala Dunia 2022, CR7 mengaku telah menutup kisahnya bersama MU.

Ronaldo tampil memukau bersama timnas Portugal di Piala Dunia Qatar 2022. Di laga perdana, Selecao berhadapan dengan Ghana pada babak penyisihan grup H di Stadion 974, Qatar, Kamis 24 November 2022.

Pada pertandingan ini, Portugal menang 3-2. Ronaldo menjadi pembuka kemenangan Selecao lewat titik putih penalti pada menit ke-65. Sementara dua gol Portugal lainnya dicetak Joao Felix (78') dan Rafael Leao (80'). Ghana sendiri sempat membalas lewat aksi Andre Ayew (73') dan Osman Bukari (83').

Tidak hanya membantu timnya memenangkan laga. Gol ke gawang Ghana juga menghadirkan rekor baru bagi perjalanan karier kekasih Georgina Rodriguez itu. Saat ini, Ronaldo merupakan satu-satunya pemain di dunia yang mampu mencetak gol di lima Piala Dunia, yakni pada 2006 , 2010, 2014, 2018, dan 2022.

Selain itu, Ronaldo yang sudah berusia 37 tahun juga tercatat sebagai pencetak gol tertua kedua dalam sejarah Piala Dunia. Dia mengalahkan torehan striker Kamerun, Roger Milla di Piala Dunia 1994 Amerika Serikat. Saat itu, Milla yang pernah merasakan kompetisi sepak bola Indonesia berusia 42 tahun.

Ronaldo sangat antusias menyambut kemenangan ini. Dia bahkan tidak ingin terganggu hal-hal lain di luar Piala Dunia, termasuk soal pemutusan kontrak yang dilakukan Manchester United belum lama ini.

"Yang paling penting adalah, kami memenangkan pertandingan ini," ujar Ronaldo saat disinggung tentang perpisahannya dengan MU. Sudah seminggu sejak bab ini selesai. Sudah tutup dan sekarang waktunya saya untuk mengawali dengan langkah yang benar. Kami start dan kami menang," bebernya.

Selengkapnya di sini...

'Nyanyian' Sambo soal Ismail Bolong

'Nyanyian' Sambo dan Hendra Soal Ismail Bolong Bikin Kapolri Berang hingga Turun Tangan

Liputan6.com 2022-11-27 09:16:40
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan keterangan saat jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (4/8/2022). Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bakal mengeluarkan TR khusus unt

Pernyataan Ismail Bolong yang menyebut Kabareskrim Komjen Agus Andrianto terlibat dalam kasus dugaan suap terhadap izin tambang ilegal, belum usai.

Meski Ismail sudah memberi video bantahan tentang pernyataan awalnya, namun 'nyanyian' Eks Karopaminal Brigjen Hendra Kurniawan dan Eks Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo baru-baru ini kembali membuat Korps Bhayangkara berang.

Menanggapi hal itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit menegaskan sudah memerintahkan jajarannya untuk mencari Ismail Bolong. Dia meminta publik menunggu hingga klarifikasi sesungguhnya dari mantan anggota polisi berpangkat Aiptu ini diperoleh.

"Ismail bolong sekarang tentunya tim yang mencari baik dari Kaltim ataupun dari Mabes, ditunggu saja," kata Sigit kepada awak media, seperti dikutip Minggu (27/11/2022).

Menurut Sigit, perburuan terhadap Ismail dilakukan guna mengungkap kejadian yang sebenarnya terkait dugaan kasus yang kembali membuat Korps Bhayangkara berguncang.

Sigit menjelaskan, perburuan terhadap Ismail dilakukan dua cara, baik melalui surat pemanggilan dan jemput bola alias langsung mencari yang bersangkutan.

"Tentunya proses pencarian kan itu strategi dari kepolisian, panggilan ada juga," jelas Sigit.

Sebelumnya diberitakan, Sambo dan Hendra 'bernyanyi' dalam kesempatan terpisah saat keduanya menjalani sidang lanjutan kasus kematian Brigadir J. Menurut Sambo, kasus Ismail Bolong memang benar adanya. Laporan terkait sudah masuk ke pihak Propam Polri semasa ia menjabat sebagai Kadiv Propam.

"Ya sudah benar itu suratnya (surat penyelidikan Divisi Propam Polri)," kata Sambo di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, 22 November 2022.


Hendra Klaim Periksa Ismail Bolong

Senada dengan itu, Hendra juga mengakui kalau dirinya yang langsung memeriksa Ismail. Kepada awak media, mantan perwira tinggi bintang satu ini menegaskan kalau kasus dugaan suap tambang oleh Ismail kepada pejabat Polri adalah fakta.

"Iya kan sesuai fakta ya," jelas Hendra di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis 24 November 2022.

Saat disinggung soal kebenaran pernyataan Ismail yang turut menyeret Kabareskrim Komjen Agus Andrianto, dia meminta awak media mengonfirmasi langsung kepada jenderal bintang tiga tersebut.

"Tanyakan pada pejabat yang berwenang aja ya," singkat dia.


Klarifikasi Kabareskrim

Diketahui, Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto merespon kisruh isu uang panas hasil tambang ilegal di Kalimantan Timur yang diduga disetor kepadanya dari mantan anggota Polri Ismail Bolong, yang tertera dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) DivPropam Polri.

"Saya ini penegak hukum, ada istilah bukti permulaan yang cukup dan bukti yang cukup, maklum lah kasus almarhum Brigadir Yoshua saja mereka tutup-tutupi," tutur Agus dalam keterangannya, Jumat 25 November 2022.

Agus menyatakan, Bareskrim Polri selalu mengusut setiap kasus sesuai fakta, rekomendasi Komnas HAM, rekomendasi Timsus, serta tuntutan masyarakat yang sudah menjadi atensi Presiden Joko Widodo atau Jokowi kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Saya mempertanggungjawabkan seluruh pekerjaan saya kepada Allah SWT, arahan Bapak Presiden kepada Kapolri dan tuntutan masyarakat yang sedimikian cerdas," jelas dia.

Lebih lanjut, Agus menyatakan bahwa BAP bisa direkayasa dan dibuat dengan penuh tekanan.

"Lihat saja BAP awal seluruh tersangka pembunuhan almarhum Brigadir Yoshua, dan teranyar kasus yang menjerat IJP TM (Irjen Pol Teddy Minahasa) yang belakangan mencabut BAP juga," kata Agus.

Terungkap Maskawin Kaesang untuk Erina Gudono

Heboh Maskawin Kaesang Pangarep untuk Erina Gudono, Ketahui Arti dan Batasan Mahar dalam Islam

Liputan6.com 2022-11-27 06:30:08
Kaesang Pangarep dan Erina Guudono. (Foto: Dok. Instagram @kaesangp)

Rencana pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono terus menuai perhatian publik. Serba-serbi pernikahan, mulai dari lokasi, ijab kabul hingga maskawin alias mahar terus dibicarakan dan bikin heboh warganet.

Kepala KUA Kecamatan Depok Yogyakarta, Muhammad Wiyono, akhirnya buka suara soal akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, yang akan dihelat di Royal Ambarrukmo, 10 Desember 2022.

Ia menerangkan, berkas pernikahan bintang film Cek Toko Sebelah sudah lengkap, termasuk maskawin yang akan diberikan kepada calon istri pada akad nikah nanti.

Pihak Erina Gudono telah mendatangi kantor KUA Depok Yogyakarta, November 2022, untuk melengkapi data-data pernikahan. Data tersebut telah dientri dan dicocokkan.

"Ya, (datang) untuk kroscek data yang sudah masuk. Sambil melengkapi data yang masuk kita cocokkan kepada yang bersangkutan," kata Muhammad Wiyono ketika dihubungi jurnalis, Jumat (25/11/2022).

Untuk entri data, calon pengantin diminta mengisi keterangan soal maskawin. Dari sini terkuak maskawin pernikahan Kaesang-Erina adalah seperangkat alat salat dan uang tunai.

"Maskawin nanti untuk keperluan entri data. Untuk sementara (maskawinnya) seperangkat alat sholat dan ada tambahan uang 300 ribu rupiah. Sementara itu," ia menerangkan.

Terlepas dari maskawin yang rencananya diserahkan Kaesang kepada Erina, sebagai umat Islam, tentu kita juga perlu mengetahui definisi atau arti mahar dan batasan mahar dalam Islam.


Mahar Adalah

Secara bahasa, mahar adalah kata serapan dari bahasa arab. Menurut Ibnu Mandzur almahru adalah sinonim dari kata ashodaqu jamaknya adalah muhuruun (Lisan al-Arab, 5/184), yang dalam bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai maskawin, yaitu pemberian wajib berupa uang atau barang dari mempelai laki-laki kepada mempelai perempuan ketika dilangsungkan akad nikah (KBBI).

Sedangkan secara istilah, dalam Kompilasi Hukum Islam (KHI) disebutkan bahwa mahar adalah pemberian dari calon mempelai pria kepada calon mempelai wanita, baik berbentuk barang, uang atau jasa yang tidak bertentangan dengan hukum Islam (Kompilasi Hukum Islam Buku I Hukum Perkawinan, BAB I Ketentuan Umum, Pasal 1 Butir d).

Dijelaskan dalam suaramuhammadiyah.id, pernikahan yang dilaksanakan oleh sepasang laki-laki dan perempuan mempunyai beberapa kewajiban yang harus dipenuhi. Salah satunya adalah mahar. Para ulama mencapai kesepakatan bahwa hukum mahar adalah wajib karena banyaknya ayat Al-Qur'an dan hadits Nabi saw yang mengisyaratkan hal tersebut.

Pertama, Qs An-Nisa' [4] ayat 4, 24 dan 25.

"Berikanlah maskawin (mahar) kepada wanita (yang kamu nikahi) sebagai pemberian dengan penuh kerelaan.

Maka isteri-isteri yang telah kamu nikmati (campuri) di antara mereka, berikanlah kepada mereka maharnya (dengan sempurna), sebagai suatu kewajiban.

Dan berilah maskawin mereka menurut yang patut,".

Kedua, hadis Nabi saw riwayat Al-Bukhari dari Sahl bin Sa'd (Sahih Al-Bukhari, 6/5029) ketika beliau menyuruh seorang sahabat menikahi seorang perempuan meski dengan sebuah cincin dari besi, "Dari Sahl bin Sa'd As-Sa'idi (diriwayatkan) Rasulullah saw bersabda, ... berikan kepadanya (mahar) walau hanya dengan sebuah cincin dari besi ...," [HR Al-Bukhari].

Ketiga, hadis Nabi SAW riwayat Imam Ahmad mengenai seorang perempuan yang rela dinikahi dengan mahar sepasang sandal (Musnad Ahmad, 24/15676),

"Dari Abdullah bin Amir bin Rabi'ah dari ayahnya (diriwayatkan) bahwa ada seorang laki-laki dari bani Fazarah menikahi seorang perempuan dengan (mahar) sepasang sandal kemudian Nabi saw mengizinkannya,". [HR. Ahmad].


Batasan Mahar

Senada dengan ayat dan hadis di atas, Kompilasi Hukum Islam Bab V Pasal 30 menyatakan bahwa calon mempelai pria wajib membayar mahar kepada calon mempelai wanita yang jumlah, bentuk dan jenisnya disepakati oleh kedua belah pihak.

Berdasarkan Pasal 30 KHI di atas, diketahui pula bahwa tidak ada batas tertentu mengenai jumlah dan jenis mahar. Oleh sebab itu yang menjadi prinsip di sini adalah mahar merupakan hasil kesepakatan antara dua belah pihak (pihak mempelai pria dan pihak mempelai wanita), tidak bertentangan dengan syariat Islam dan tidak kalah penting dari itu mahar adalah sesuatu yang dapat diambil manfaatnya oleh sang istri.

Semakin besar manfaat yang dapat diambil maka akan semakin baik mahar tersebut. Hal ini tergambar secara jelas dari hadis Nabi saw berikut,

"Dari Sahl bin Sa'd As-Sa'idi (diriwayatkan) bahwa Rasulullah saw didatangi seorang perempuan, kemudian ia berkata, wahai Rasulullah, aku menyerahkan diriku kepadamu. Lalu berdirilah wanita itu agak lama (menunggu respons Rasulullah saw), (setelah beberapa saat) berdirilah seorang laki-laki dan berkata, wahai Rasulullah nikahkan saja dia denganku sekiranya engkau kurang berkenan. Rasulullah saw bersabda, Apakah engkau mempunyai sesuatu, untuk diberikan kepadanya (sebagai mahar)? Laki-laki itu menjawab, saya tidak memiliki apa-apa selain sarungku ini. Rasulullah saw bersabda, kalau kamu berikan sarung itu kepadanya, tentu kamu duduk tanpa busana, karena itu carilah sesuatu. Laki-laki itu berkata, saya tidak mendapati sesuatu. Rasulullah saw bersabda lagi, carilah, walaupun sekedar cincin besi! Lalu laki-laki itu mencari, dan dia tetap tidak mendapati sesuatu pun. Lalu Rasulullah saw menanyakan lagi, apakah kamu mempunyai hafalan Al-Qur'an? Ia menjawab, ya, surat ini dan surat ini (ia menyebut beberapa surat). Kemudian Rasulullah saw bersabda, sungguh aku akan menikahkan kamu dengannya, dengan (mahar) apa yang kamu miliki dari Al-Qur'an," [Sahih Al-Bukhari 6/5030; Sunan Abu Dawud 2/2113; Sunan An-Nasai 6/3200; Musnad Ahmad 37/22798].

Dalam kesimpulan Fatwa Tarjih, Nabi saw mengizinkan laki-laki tersebut memberikan mahar dengan beberapa ayat Al-Qur'an yang dia miliki adalah karena si perempuan kemungkinan belum menguasai ayat-ayat yang dimaksud sehingga mengajarkan ayat-ayat tersebut menjadi sangat bermanfaat baginya. Di sisi lain, laki-laki itu tidak memiliki apapun yang berharga selain hafalan Al-Qur'an. Sehingga Rasulullah saw tidak berkenan untuk memberatkannya. Hal ini sesuai dengan sabda beliau berikut ini,

"Dari Uqbah bin 'Amir (diriwayatkan) Rasulullah saw bersabda, sebaik-baik mahar adalah yang paling mudah baginya (calon suami)," [Sunan Abu Dawud 2117; Al-Mustadrak li Imam Al-Hakim 2/181-182; Sunan al-Kubra li Al-Baihaqi 7/14721].


Tak Boleh Menyepelekan Mahar

Sejalan dengan hadis di atas, KHI Pasal 31 tentang ketentuan mahar menegaskan bahwa penentuan mahar berdasarkan atas kesederhanaan dan kemudahan yang dianjurkan oleh ajaran Islam.

Oleh karena itu, penentuan mahar yang terlalu berat yang dilakukan oleh sementara orang pada saat ini tidaklah sejalan dengan spirit syariat Islam. Alangkah baiknya pihak mempelai wanita tidak memberatkan pihak mempelai pria dalam urusan mahar ini dan menyerahkan jumlah dan jenisnya kepada calon mempelai pria sesuai dengan kadar kemampuannya.

Namun demikian, seyogyanya mempelai pria juga tidak menyepelekan masalah mahar ini lalu menggunakan barang atau jasa yang tidak bermanfaat bagi calon mempelai wanita. Oleh karena mahar juga dapat dijadikan sebagai salah satu sarana untuk menimbulkan rasa cinta kasih istri kepada calon suaminya, maka sedapat mungkin calon mempelai pria memberikan mahar yang terbaik untuk calon istrinya.

Demikianlah beberapa hal yang terkait dengan mahar menurut syariat Islam berdasar kepada dalil-dalil yang ada baik ayat-ayat Al-Qur'an dan hadits Nabi saw maupun hukum positif di Indonesia yang tertuang dalam Kompilasi Hukum Islam. Semoga dapat memberikan manfaat dan pemahaman yang cukup.

Wallahu a'lam bish-shawab.

Tim Rembulan


Saksikan Video Pilihan Ini:

Rekor Baru Messi di Piala Dunia 2022

Argentina Bungkam Meksiko, Lionel Messi Kembali Bikin Rekor di Piala Dunia 2022

Liputan6.com 2022-11-27 08:30:52
Lionel Messi berselebrasi setelah mencetak gol pembuka Argentina dalam pertandingan Grup C Piala Dunia 2022 melawan Meksiko di Lusail Iconic Stadium, Minggu, 27 November 2022. Argenti

Argentina berada di bawah tekanan besar menjelang pertandingan kedua Grup C Piala Dunia 2022 menghadapi Meksiko. Sebab, sebelumnya Tim Tango secara mengejutkan kalah 1-2 dari Arab Saudi dan kekalahan melawan Meksiko akan membuat mereka tersingkir.

Akan tetapi, Lionel Messi mampu mengurangi tekanan lewat golnya pada menit ke-64 ke gawang Meksiko dalam laga di Lusail Iconic Stadium, Minggu (27/11) dini hari WIB. Kemudian pemenang Ballon d'Or tujuh kali itu memberi umpan kepada Enzo Fernandez untuk mencetak gol pertamanya tiga menit jelang pertandingan usai.

Argentina pun menang 2-0 atas Meksiko dan menjaga peluang untuk melangkah ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. Selain membawa Argentina menang, Messi kembali mencetak rekor di Piala Dunia 2022 Qatar.

Kini, pemain berjuluk La Pulga itu menjadi pemain pertama dalam sejarah Piala Dunia yang memberikan assist di lima edisi Piala Dunia. Messi memecahkan rekornya sendiri, setelah membuat satu gol pada 2006, 2010, 2014, dan sekarang 2022 serta dua gol pada 2018.

Sebelumnya ketika Argentina dikalahkan Arab Saudi paga pembuka Piala Dunia Qatar 2022, Messi membuat rekor sebagai pemain Argentina pertama yang mencetak gol dalam empat Piala Dunia berbeda. Hanya ada lima pemain yang bisa mencetak empat gol di empat Piala Dunia berbeda. Selain Messi, ada legenda Brasil Pele, Uwe Seeler, Miroslav Klose, dan Cristiano Ronaldo.


Pemain termuda dan tertua

Seperti dilansir Sportsmole, Lionel Messi juga mencatat sebagai pemain termuda dan tertua yang mencetak gol serta memberikan assist dalam satu pertandingan Piala Dunia sejak awal Piala Dunia 1966.

Messi mencetak gol serta mencatatkan assist pada usia 18 tahun 357 hari melawan Serbia dan Montenegro di babak penyisihan grup 2006. Dia kini mengulangi prestasi melawan Meksiko di turnamen tahun ini pada usia 35 tahun 155 hari.

Messi kini telah mencetak delapan gol setelah 21 penampilannya di putaran final Piala Dunia. Messi membuat dirinya sejajar dengan legenda Argentina Diego Maradona, yang juga mencetak delapan gol dari 21 penampilan di pesta sepak bola terbesar itu.

Pemenang Ballon d'Or tujuh kali itu berpeluang untuk menambah pundi-pundi golnya di Piala Dunia. Karena, Argentina masih akan menghadapi Polandia pada laga terakhir Grup C.

Selain itu, Messi juga dalam performa bagus di depan gawang sejak awal musim 2022-23. Dia telah membuat 19 gol dan 15 assist dalam 24 pertandingan untuk klub dan negara di semua kompetisi.


Laga penentuan

Kemenangan atas Meksiko membuat Argentina sekarang berada di urutan kedua klasemen sementara Grup C Piala Dunia dengan tiga poin. Tim Tango satu poin di belakang Polandia yang memuncaki klasemen.

Argentina akan menghadapi Polandia pada laga terakhir Grup C. Ini akan menjadi laga hidup mati bagi kedua tim karena menjadi penentu siapa yang lolos ke babak 16 besar.

Arab Saudi yang dikalahkan Polandia 0-2 masih berpeluang lolos ke babak 16 besar. Arab Saudi yang memiliki tiga poin akan menghadapi Meskiko di laga terakhir.

Jadwal pertandingan

Kamis, 1 Desember 2022

02:00 WIB, Polandia vs Argentina

02:00 Arab Saudi vs Meksiko


Peringkat

Korut Ingin Jadi Negara Nuklir Terkuat

Kim Jong-un: Korea Utara Ingin Menjadi Negara Nuklir Terkuat di Dunia

Liputan6.com 2022-11-27 17:01:01
Korea Utara yang bersenjata nuklir telah dituduh melakukan pelanggaran hak asasi manusia yang meluas oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa dan kritikus lainnya. (Foto: AFP / Ed Jones)

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengatakan bahwa tujuan utamanya adalah memiliki kekuatan nuklir paling kuat di dunia, demikian menurut media pemerintah.

Kim membuat pengumuman itu pada hari Sabtu ketika dia mempromosikan lusinan perwira militer yang terlibat dalampeluncuran rudal balistik terbesar Korea Utara baru-baru ini, Hwasong-17, demikian yang dilaporkan Korean Central News Agency (KCNA).

Dalam perintahnya, Kim mengatakan bahwa Korea Utara sedang membangun kekuatan nuklir untuk melindungi martabat dan kedaulatan negara dan rakyatnya dan mengatakan bahwa "tujuan akhir negaranya adalah memiliki kekuatan strategis paling kuat di dunia, kekuatan absolut yang belum pernah terjadi sebelumnya di abad ini".

Dia mengatakan Hwasong-17 --- rudal balistik antarbenua (ICBM) yang mampu mencapai Amerika Serikat --- adalah "senjata strategis terkuat di dunia" dan bahwa itu menunjukkan tekad dan kemampuan Korea Utara untuk akhirnya membangun pasukan terkuat di dunia.

Peluncuran ICBM pada 18 November telahdikutuk oleh anggota Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa, yang menyebutnya "eskalasi serius" dan "ancaman tegas terhadap perdamaian dan keamanan internasional".

Peluncuran itu merupakan bagian dari serangan kilat berkelanjutan dari uji coba Korea Utara tahun ini yang telah mencakup penembakan rudal jelajah serta lusinan rudal balistik jarak pendek dan menengah.

Kim mengatakan pada hari Sabtu bahwa para ilmuwan Korea Utara juga telah membuat "lompatan luar biasa ke depan dalam pengembangan teknologi pemasangan hulu ledak nuklir pada rudal balistik".

Dia tidak merinci lebih lanjut.


Untuk Melawan AS

Kemampuan nuklir sangat penting jika Korea Utara ingin mencapai tujuannya untuk memiliki senjata nuklir yang dapat menyerang musuh utamanya, AS.

Pengamat luar mengatakan bahwa sementara Korea Utara memiliki bom nuklir dan rudal yang dapat terbang sejauh AS, tidak jelas apakah para ilmuwan Pyongyang dapat membuat miniatur senjata atom agar sesuai dengan ruang sempit di hidung rudal.

Kim mengatakan kepada para ilmuwan, insinyur, pejabat militer, dan lainnya yang terlibat dalam uji coba Hwasong-17 pada hari Sabtu bahwa dia mengharapkan mereka untuk terus memperluas dan memperkuat penangkalan nuklir negara itu dengan kecepatan yang luar biasa cepat.

Pemimpin Korea Utara dan putrinya kemudian berpose untuk serangkaian foto dengan para pekerja itu serta Hwasong-17.


Rudal Hwasong-17

Dalam laporan terpisah, KCNA juga mengatakan Komite Tetap Majelis Rakyat Tertinggi Korea Utara yang kuat telah menganugerahi rudal Hwasong-17 gelar "Pahlawan DPRK dan Medali Bintang Emas dan Ordo Bendera Nasional Kelas 1". DPRK mengacu pada nama resmi Korea Utara, Republik Rakyat Demokratik Korea.

KCNA mengatakan rudal itu "dengan jelas membuktikan di hadapan dunia bahwa DPRK adalah kekuatan nuklir penuh yang mampu melawan supremasi nuklir imperialis AS dan sepenuhnya menunjukkan kekuatannya sebagai negara ICBM paling kuat".

Tembakan percobaan itu juga menunjukkan bahwa Korea Utara akan bereaksi sama terhadap "konfrontasi nuke dan frontal penuh musuh," tambahnya.

Pangeran Harry Terlalu Bucin?

Ratu Elizabeth II Sempat Cemas Pangeran Harry Terlalu Bucin ke Meghan Markle

Liputan6.com 2022-11-27 13:00:26
Meghan Markle, Pangeran Harry, dan Ratu Elizabeth (Foto: John Stillwell / POOL / AFP)

Ratu Elizabeth II sempat cemas cucunya, Pangeran Harry, "mungkin sedikit terlalu jatuh cinta" dengan Meghan Markle, menurut biografi yang akan segera dirilis. "Ini sejauh yang ia ucapkan, setidaknya sepengetahuan saya, tentang Duchess of Sussex yang baru," tulis penyiar Inggris Gyles Brandreth dalam Elizabeth: An Intimate Portrait.

New York Post merangkum, Minggu (27/11/2022), mendiang Ratu "benar-benar senang" ketika cucunya mengatakan ia akan menikahi Meghan Markle. "Ia menyukai Meghan dan memberi tahu banyak orang tentang itu," menurut biografi.

Kutipan lain yang diterbitkan Daily Mail menyambung, "Ia (Ratu) melakukan semua yang ia bisa untuk membuat calon cucu menantunya merasa diterima." Ratu bahkan disebut "tidak terganggu" oleh wawancara menggemparkan pasangan Sussex dengan Oprah Winfrey, Maret tahun lalu.

"Saya dapat memberi tahu Anda, karena saya tahu ini, bahwa Ratu selalu lebih memerhatikan kesejahteraan Harry daripada tentang 'omong kosong televisi ini,' termasuk wawancara Oprah Winfrey yang menyebabkan begitu banyak kontroversi, dan kesepakatan dengan Netflix," tulis Brandreth, mantan anggota parlemen yang telah lama mengenal keluarga Kerajaan Inggris.

Ia menulis bahwa Ratu Elizabeth II"sangat cemas bahwa Harry harus 'menemukan kakinya' di California dan 'menemukan hal-hal yang sangat berguna untuk dilakukan.'" Brandreth juga mengungkap dalam buku itu bahwa ia "telah mendengar bahwa Ratu mengidap myeloma, kanker sumsum tulang, yang menjelaskan kelelahan dan penurunan berat badannya, serta 'masalah mobilitas' yang sering kami ceritakan selama setahun terakhir hidupnya."


Mencegah Bencana

Sebelumnya dilaporkan pula bahwa mendiang Ratu Elizabeth II menolak rencana Pangeran Harry dan Meghan Markle mengadopsi "pengaturan setengah-setengah" ketika pasangan itu memutuskan mundur dari tugas kerajaan mereka, seorang ahli kerajaan mengklaim, lapor Hindustan Times.

Koresponden kerajaan Richard Palmer mengklaim bahwa Ratu Elizabeth II, Charles, dan Pangeran William takut "bencana" terulang. "Kuncinya adalah Ratu, didukung Pangeran Charles saat itu, Duke of Cambridge, dan anggota keluarga lain, berpandangan bahwa mereka tidak bisa setengah-setengah keluar."

"Edward dan Sophie mencobanya bertahun-tahun lalu dan itu berakhir dengan bencana bagi mereka, yah, bagaimana pun juga, memalukan," kata komentator kerajaan.

Koresponden kerajaan mengatakan bahwa proposal Harry dan Meghan juga ditolak karena "kalian selalu dituduh menguangkan koneksi kerajaan kalian." Pakar mencatat bahwa "pilihan untuk berhenti" Sussex juga "menghadapi kritik" karena mereka "melemparkan debu pada Royal Family."

Meski, sebuah laporan mengklaim bahwa Harry dan Meghan ditawari kesempatan untuk menjauh selama beberapa tahun, tinggal di luar negeri, kemudian kembali ke tugas kerajaan.


Penghormatan pada Ratu Elizabeth II

Di sisi lain, lewat penampilannya, Meghan Markle memberi penghormatan pada Ratu Elizabeth II dengan lebih dari satu cara. Ini termasuk pilihan fesyennya saat menghadiri pemakaman kenegaraan mendiang Ratu pada Senin, 19 September 2022, waktu Inggris.

Duchess of Sussex terlihat memakai satu set anting mutiara dan berlian yang dihadiahkan padanya oleh Yang Mulia menjelang outingsolo pertama dengan Pangeran Harry pada 2018. Sementara, gaun jubah hitam rancangan Stella McCartney yang dipakainya mungkin akrab bagi penggemar kerajaan, melansir Page Six.

Pasalnya, perempuan berusia 41 tahun itu sudah lebih dulu mengenakan tampilan versi biru laut gaun itu ke konser ulang tahun ke-92 Ratu di Royal Albert Hall pada April 2018. Sekarang, ia memilih mengenakan gaya yang sama dalam warna hitam untuk mengucapkan selamat tinggal terakhirnya pada Ratu.

"Seluruh penampilannya adalah tentang Ratu hari ini. Berbicara tentang jadi bijaksana," kicau seorang penggemar. Ansambel ramping juga mematuhi aturan berpakaian pemakaman, yang menyerukan gaun atau mantel selutut hitam, bersama topi hitam dan veilsebagai pilihan opsional.


Bicara Secara Terbuka

Meghan Markle juga sudah membahas kematian Ratu secara terbuka untuk pertama kalinya dalam wawancara Variety, bulan lalu. Ia berbicara tentang "waktu yang rumit" untuknya dan Pangeran Harry setelah kematian Ratu pada 8 September 2022.

Meghan juga memberi penghormatan pada Yang Mulia, dengan mengatakan bahwa ia adalah "contoh cemerlang" dari kepemimpinan wanita. Wartawan Variety Matt Donnelly bertanya pada Meghan tentang peristiwa luar biasa bulan lalu ketika Meghan menemukan dirinya di Inggris saat Ratu meninggal.

"Ada curahan cinta dan dukungan," kata Meghan. "Saya sangat bersyukur bisa bersama suami untuk mendukungnya, terutama saat itu. Yang sangat indah adalah melihat warisan yang bisa ditinggalkan neneknya di banyak bidang. Tentu saja, dalam hal kepemimpinan wanita, ia adalah contoh paling cemerlang dari apa yang terlihat."

Lebih lanjut Meghan berkata, "Saya merasa sangat bersyukur bisa menghabiskan waktu bersamanya dan mengenalnya. Ini adalah masa yang rumit, tapi suami saya, yang selalu optimis, berkata, 'Sekarang ia bersatu kembali dengan suaminya.'"

Meghan juga ditanya apakah ia memiliki persepsi tertentu tentang hubungannya dengan Ratu setelah kematiannya. "Saya telah merenungkan pertemuan resmi pertama yang saya lakukan dengannya, betapa istimewanya perasaan itu. Saya merasa beruntung," kata Meghan.

Ia menambahkan bahwa kematian Ratu telah memberinya dan Harry beberapa perspektif tentang di mana mereka ingin memfokuskan energi mereka. "Saat ini, kami merasa bersemangat tentang semua hal yang telah kami bangun," katanya.

Ganjar Pranowo Unggah Foto Berambut Hitam

Ganjar Pranowo Unggah Foto Berambut Hitam Usai Dikaitkan dengan Pidato Jokowi

Liputan6.com 2022-11-27 10:48:13
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengunggah fotonya dengan rambut hitam di Instagram. (@ganjar_pranowo)

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dikait-kaitkan dengan pidato Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang diduga memberi kode soal calon pemimpin Tanah Air yang didukungnya. Usai ramai dikaitkan, Ganjar lalu mengunggah fotonya dengan rambut hitam di Instagram pribadinya @ganjar_pranowo pada Minggu (27/11/2022).

Foto tersebut diberi narasi singkat oleh Ganjar. Narasi tersebut soal perawatan wajah dan rambut. Namun tidak mengaitkannya dengan kode-kodean Jokowi.

"Cukur.. Kamu punya tips merawat wajah & rambut?" tulis Ganjar dalam unggahannya seperti dikutip Liputan6.com, Minggu.

Unggahan ini mendapat banyak tanggapan dari netizen. Beberapa mengaitkannya dengan kode Jokowi.

"Lho pakk..udah masuk kriteria..jgn di semir hitam," tulis salah satunya.

"Euadauh berarti kode kemarin keliru...tak pikir kode pakpres buat pak Ganjar..lha sakniki rambutnya pak Ganjar hitam..berarti kodenya untuk pak bas kemenpupr," tulis yang lain.

"Ben ndak dikiro rambut putih yo padhe," tulis lainnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi mengungkapkan ciri-ciri pemimpin yang betul-betul memikirkan persoalan rakyatnya. Menurut dia, ciri-ciri itu dapat dilihat dengan mata telanjang.

"Perlu saya sampaikan, perlu saya sampaikan, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari mukanya itu kelihatan," kata Jokowi dalam acara relawan 'Nusantara Bersatu' di Gelora Bung Karno (GBK), Sabtu (26/11/2022).

Di hadapan ribuan relawannya itu Jokowi menyebut bahwa pemimpin yang memikirkan rakyat dapat dilihat dari kerutan diwajahnya.

"Dari penampilannya itu kelihatan, banyak kerutan di wajahnya karena mikirin rakyat," ucap Jokowi.

Selain dari wajah, ciri lainnya dapat dilihat dari banyaknya rambut yang memutih.

"Ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua, ada, ada itu," ujarnya.

Pernyataannya soal ciri pemimpin yang memikirkan rakyat itu bahkan sampai diulang-ulang oleh Jokowi.

"Saya ulang, jadi pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari penampilannya, dari kerutan di wajahnya," katanya.


Identik dengan Ganjar Pranowo

Ribuan relawan pendukung setia Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang terhimpun dalam Gerakan Nusantara Bersatu menggelar pertemuan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.

Ketua Umum Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) Michael Umbas mengatakan, para pendukung akan tetap setia menunggu arahan Jokowi dalam menentukan sikap politik dalam estafet kepemimpinan di 2024.

"Pendukung Jokowi setia menunggu arahan atau petunjuk dari presiden untuk kepemimpinan nasional kedepan," jelas Michael Umbas di GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (26/11/2022).

Terkait siapa calon pemimpin yang akan didukung, Umbas mengatakan, bahwa Presiden Jokowi secara tersirat sudah memberi petunjuk.

Yaitu memilih Capres 2024 berdasarkan kriteria di fisiknya yakni memiliki kerutan wajah dan rambut putih. Menurutnya, hal itu identik dengan sosok Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

"Dari analogi kriteria yang disampaikan Pak Presiden Jokowi, dapat diartikan bahwa dengan komposisi calon yang ada sekarang ya Pak Ganjar Pranowo. Kan beliau tidak mungkin sebut nama, tetapi kriteria. Yang rambut putih kebetulan identik dengan Ganjar. Kecuali ada lagi calon lain yang akan muncul dengan ciri rambut putih," jelas Umbas.

Dia menegaskan, Jokowi lebih cenderung membuat analogi dan perumpamaan lantaran sejauh ini semua dinamika politik Capres 2024 masih sangat cair.

"Pak Jokowi dengan gaya Solo senang membahasakan dengan perumpamaan dan analogi-analogi tapi sesungguh memiliki substansi kuat, termasuk soal rambut putih dan wajah kerutan," tandas Umbas.


Disanksi karena Siap Maju Pilpres 2024

PDI Perjuangan (PDIP) menjatuhkan sanksi terhadap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo atas pernyataan siap menjadi calon presiden di Pilpres 2024 dalam sebuah wawancara dengan media.

Adapun atas pernyataan tersebut, dirinya diberi sanksi teguran lisan.

"Supaya keadilan di partai itu ditegakkan kepada seluruh anggota dari Sabang sampai Merauke, maka kami, saya sampaikan jatuhkan sanksi sanksi teguran lisan kepada Pak Ganjar Pranowo sebagai kader," ujar Ketua DPP Bidang Kehormatan PDIP Komarudin Watubun usai menerima klarifikasi Ganjar di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (24/10/2022).

Ganjar diberikan sanksi agar lebih berdisiplin sebagai kader PDIP. Menurut dia, sebagai kader senior seharusnya Ganjar mengetahui disiplin partai.

"Kenapa begitu? Karena beliau ini bukan kader baru masuk, ini kader senior. Termasuk senior dalam partai. Beliau ini pertama kali masuk di Papua lakukan kaderisasi di sana. Oleh karena itu beliau harus lebih berdisiplin," ujar Komarudin.

Meski demikian, Ganjar pernyataan di media dianggap tidak melanggar aturan partai. Namun, teguran lisan diberi karena pernyataan tersebut membuat multitafsir ditangkap publik.

"Kalau bung Ganjar tadi saya sampaikan, meskipun pernyataan itu tidak melanggar aturan tapi menimbulkan multitafsir di media karena itu kami memberi sanksi teguran lisan," ujar Komarudin.

Sebelumnya, Ganjar menyatakan siap untuk menjadi calon presiden pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024. Dia mengaku siap demi kepentingan bangsa dan negara saat ini.

"Kalau untuk bangsa dan negara apa sih yang kita tidak siap," ujar Ganjar saat ditanya mengenai kesiapannya maju sebagai capres dalam talkshow di BTV, Selasa (18/9/2022).

Ganjar menegaskan hal itu sebagai anggota partai. Sehingga, dalam konteks pencapresan, dia melihat ada dua realitas, pertama, realitas proses di dalam partai yang harus dihormati oleh kader. Kedua, kata dia, realitas sosial terkait survei yang dibuat sebagai lembaga.

"Biarkan lah kita kasih kesempatan kepada partai yang menetukan untuk mereka berdialog, berkomunikasi untuk mengambil yang terbaik," ujarnya.

Lebih lanjut, Ganjar menuturkan semua kader, termasuk dirinya harus siap menjadi capres jika sudah diputuskan oleh partai setelah melakukan berbagai pertimbangan.

"Yang kedua tentu terkait dengan realitas yang ada di survei dan semua orang memperbincangkan. Kan suara rakyat juga tidak boleh diabaikan," ujar kader PDI Perjuangan ini.

Ganjar menambahkan bangsa ini tidak bisa diurus oleh satu pihak saja. Dia berkata butuh kolaborasi antar pihak, khususnya partai. Sebab, banyak persoalan yang membutuhkan pemikiran banyak pihak.

Ganjar mencontohkan tantangan bangsa Indonesia ke depan yang perlu dihadapi dengan serius, antara lain persoalan ekonomi, pangan, dan energi.

"Rasa-rasanya bangsa ini terlalu besar untuk diurus sendirian. Ada banyak multidimensi persoalan yang ada di sana dan membutuhkan kebersamaan," ujarnya.

Lebih dari itu, Ganjar menyampaikan deklarasi dirinya sebagai capres tergantung keputusan partai.

"Yang mendeklarasikan adalah partai-partai itu. Saya tidak tahu apakah partai cukup percaya dengan saya," ujar Ganjar.

"Untuk bangsa dan negara ini, apa sih yang tidak siap," kata Ganjar kembali menegaskan ketika ditanya kesiapannya menjadi capres.


Jokowi Turut Andil Pilih Capres PDIP

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menyampaikan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki andil dalam penentuan calon presiden (capres) yang akan diusung oleh partai berlambang kepala banteng itu.

Dia menyebut, apapun yang disampaikan Jokowi akan ditindaklanjuti oleh partainya.

"Ya Presiden kan memberikan direction, beliau kan sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan tentu saja apa yang disampaikan bapak presiden, ya kami akan tindaklanjuti," kata Hasto, kepada wartawan di Jakarta, Jumat (4/11).

Terlebih, Jokowi sudah mewanti-wanti agak tidak terburu-buru dalam menentukan capres dan cawapres.

Hasto pun menyebut, bahwa partai di bawah pimpinan Megawati Soekarnoputri itu sependapat dengan Jokowi, sebab yang perlu menjadi perhatian saat ini adalah masalah kondisi Indonesia ke depan.

Boy William Ajak Ayu Ting Ting Musuhan Lagi

Ayu Ting Ting Diajak Boy William Musuhan Lagi Gara-Gara Sikapnya di Hadapan Song Joong Ki

Liputan6.com 2022-11-27 14:00:00
Sempat 4 Tahun Musuhan, Ini 6 Potret Kebersamaan Ayu Ting Ting dan Boy William (Sumber: YouTube/Qiss You TV)

Keseruan tampak mewarnai kegiatan jumpa penggemar Song Joong Ki yang digelar di Jakarta pada Sabtu (26/11/2022) kemarin. Terlihat beberapa selebriti yang hadir selain Felicya Angelista adalah Boy William, Ayu Ting Ting, Hesti Purwadinata, hingga Chika Jessica.

Boy William yang bertindak sebagai host acara bersama Felicya Angelista, terlihat senang saat dirinya disinggung perihal gosip benih asmaranya dengan Ayu Ting Ting. Bahkan, Boy tampak dengan senang hati menyenggol isu tersebut saat menyebut nama Ayu.

Lebih-lebih, presenter yang cukup fasih berbahasa Korea itu mengaku-aku sebagai kekasih Ayu Ting Ting di depan Song Joong Ki. Klaim itu dilontarkan Boy setelah ia meminta Ayu untuk berdiri menyapa aktor yang pernah menikah dengan Song Hye Kyo itu.

"Seseorang dengan gaun hijau, ayo berdiri chagiya (sayang), Ayu Ting Ting," ujar Boy dalam video yang beredar, kami lansir melalui kanal YouTube DA Entertainment, diunggah Sabtu (26/11/2022).

"Uri chagiya (sayangku)," timpal Boy dengan nada seperti menegaskan.


Dibikin Kaget

Mendengar pernyataan Boy William, Song Joong Ki pun kaget, membuatnya ikut-ikutan memanggil Ayu Ting Ting dengan sebutan itu. Sementara Boy seolah menegaskan kembali bahwa Ayu Ting Ting adalah kekasihnya.

"Yoja chingu (teman wanitaku)," ceplos Boy William.

Namun Song Joong Ki meminta konfirmasi dari Ayu Ting Ting. Ayu malah melontarkan ekspresi yang tak terduga, yaitu membuat tanda silang melalui kedua lengannya.


Seolah Kesal

Setelah itu, Song Joong Ki melontarkan reaksinya setelah melihat ekspresi Ayu Ting Ting. "Okay... Oh, no (bukan)?" sahut Song Joong Ki.

Melihat ekspresi Ayu, Boy melempar reaksi pura-pura kesal dengan menyinggung permusuhannya dengan Ayu Ting Ting di masa lalu.

"Oh, mau ribut lagi? Baru baikan," ceplos Boy William sambil memandangi Ayu Ting Ting, disusul tawa.


Singgung Choi Siwon

Selain itu, kemiripan antara Boy William dengan Choi Siwon Super Junior kembali diungkit. Song Joong Ki pun diminta pendapatnya oleh penonton soal kemiripan Boy William dengan Choi Siwon Super Junior.

Para pengunjung acara pun tampak bersorak heboh begitu Joong Ki merespons mereka dan menyebut-nyebut Boy mirip Siwon Super Junior.

Boy William pun menjelaskan hal itu dalam bahasa Korea secara panjang lebar. Hingga Song Joong Ki pun berkata langsung kepada Boy bahwa sang presenter memang memiliki kemiripan dengan Siwon.

Kontan saja Boy William langsung menyebut bahwa Ayu Ting Ting mungkin sekarang sudah jatuh cinta kepadannya.

Air India Larang Pramugari Beruban

Maskapai India Dikritik karena Larang Pramugari Tampil dengan Rambut Beruban

Liputan6.com 2022-11-27 14:30:51
Maskapai penerbangan Air India. (AFP)

Maskapai Air India dikritik atas pedoman penampilan baru untuk pramugarinya. Aturan ketat mencakup lima halaman yang didedikasikan untuk gaya rambut saja, melansir DW, Minggu (27/11/2022).

Sementara, bagian lain mendikte pedoman ketat untuk apa yang boleh dipakai staf di hotel. Semua awak kabin telah diberitahu untuk secara teratur mewarnai rambut beruban, menurut sebuah dokumen yang diterbitkan NDTV.

Bagi kru dengan "rambut keriting," mereka wajib menjalani perawatan perataan atau relaksasi rambut. "Rambut bergelombang, keriting, dan keriting tidak boleh dibiarkan tergerai," kata pedoman itu, menambahkan, "Gaya rambut lebat, sulit diatur, dan tidak pantas, tidak diizinkan."

Poni dan poni samping juga dilarang. Potongan rambut dan wig hanya boleh dipakai jika ada "alasan medis" dan jika mendapat izin tertulis dari maskapai. "Kru dengan dahi yang sangat besar atau garis rambut yang sedikit harus menata rambut depan dengan sapuan samping dan harus menutupi garis rambut yang surut," sambung pedoman tersebut.

Pria dengan bintik-bintik botak atau garis rambut surut juga diinstruksikan untuk "tetap terlihat botak." "Kepala harus dicukur setiap hari untuk tampilan yang bersih," bunyi buku pegangan itu. Jenggot juga dilarang, kecuali mereka penganut Sikh.

Tindik hidung tidak diperbolehkan. Jenis perhiasan keagamaan tertentu juga tidak diperbolehkan. "Koora pernikahan, benang agama, benang hitam, manik-manik di pergelangan tangan, pergelangan kaki, dan lengan bawah tidak diizinkan," demikian bunyi buku panduan itu.


Aturan yang Diperlukan?

Awak kabin yang sedang cuti, tapi bepergian dengan Air India juga dilarang mengenakan rok pendek, hot pants, dan celana jins robek. Pedoman baru ini pun memicu perdebatan online, dengan beberapa pengguna mengkritik aturan tersebut sebagai seksis. Yang lain keberatan dengan pembatasan perhiasan keagamaan.

Kantor berita ANI, mengutip sumber Air India yang tidak disebutkan namanya, membela aturan baru yang diperlukan untuk bersaing di panggung internasional.

"Air India adalah satu-satunya maskapai di negara yang telah melayani dunia selama beberapa dekade. Representasi dan citra kru tidak sesuai standar internasional. Manajemen baru ingin mengubah persepsi tersebut," salah satu sumber maskapai mengklaim.

Di sisi lain, maskapai baru India, Akasa Air, justru sempat mencuri perhatian lewat desain seragam awak kabin mereka. Pihaknya tidak lagi mengikuti pakem yang ada, yakni pramugari mengenakan rok, sari, dan sepatu hak, melainkan menciptakan gaya lebih kasual.

Inovasinya juga memasukkan semangat ramah lingkungan, yakni menggunakan material hasil daur ulang sampah laut. Mengutip Conde Nast Traveller, seragam yang didesain Rajesh Pratap Singh itu mengambil inspirasi dari bandhgala: setelan formal dengan leher tertutup khas negara bagian Jodhpur, India.


Material Daur Ulang

Desain itu memungkinkan seragam para awak kabin terkesan lebih menyenangkan, praktis, dan baik untuk Bumi. Awak kabin akan mengenakan setelan celana sporty hitam, atasan berwarna oranye, dan jaket yang nyaman selama penerbangan.

Material seragam terbuat dari poliester hasil daur ulang botol plastik PET hasil pengumpulan sampah laut. Materialnya lentur untuk menjamin kenyamanan para pramugari selama jadwal penerbangan yang sibuk.

Seragam juga dilengkapi sneakers buatan brand lokal India, Vania Moon. Sepatu dengan logo A itu disebut ringan dan memiliki bantalan ekstra dari ujung jari hingga tumit. Fungsinya mendukung aktivitas pramugari yang berdiri dan berjalan dalam waktu lama. Sol sneakers itu terbuat dari karet daur ulang dan diklaim tanpa plastik sama sekali.

Seragam yang simpel dan nyaman itu diapresiasi positif mayoritas warganet. Utamanya mereka menyoroti sneakers resmi para awak kabin. "Terlihat nyaman dan trendi. Sepatu kasualnya mempermudah untuk bekerja, berjalan dan melompat. Seseorang benar-benar memikirkan kenyaman kru sebelum mendesain seragam. Khususnya sepatu ketika berjalan dengan sepatu hak menyakitkanmu karena jauhnya pintu keberangkatan di Bandara Delhi Mumbai," tulis seorang warganet.


Maskapai Lain

Di India, Akasa Air mungkin yang pertama. Tapi, banyak maskapai lain sudah lebih dulu mengutamakan kenyamanan seragam awak kabin mereka. Maskapai Ukraina, SkyUp Airlines telah memensiunkan penggunaan sepatu hak tinggi dan rok pensil setelah menerima masukan dari salah satu karyawan mereka.

Para awak kabin kini mengenakan sneakers Nike, seragam oranye oversized, dan scarf sutra. Dua maskapai yang diluncurkan semasa pandemi, Play dari Islandia dan ITA Italia, juga menormalisasi seragam yang nyaman dengan menghadirkan sweater dan celana untuk kru lelaki dan perempuan.

Begitu pula dengan maskapai domestik Korea Selatan yang memperkenalkan sneakers dan kaus sebagai seragam mereka. Dari dalam negeri, maskapai Super Air Jet juga mengadopsi gaya busana milenial.

Desainnya mengadaptasi model semi jaket lengan panjang berkerah pendek dan digulung hingga pergelangan tangan. Bahannya tebal dan menggunakan resleting. Celana panjang model lurus mirip celana kargo dilengkapi karet elastis pada ban pinggangnya.

Warna krem pun dipilih untuk memberikan kesan natural, hangat, bersahabat, dan enerjik. Dilengkapi dengan sneaker, yang disebut "jenis sepatu paling populer di kalangan anak muda."

Memukau Penonton di Uraa Jakarta

Sandhy Sondoro Tampil Keren di Uraa Jakarta, Puaskan Pengunjung dengan Lagu-Lagu Hits

Liputan6.com 2022-11-27 07:30:00
Sandhy Sondoro tampil di Uraa Kitchen & Bar bersama dengan DJ Wachitarica.

Uraa Kitchen & Bar di Apartment Suites Life Sedayu City Kelapa Gading, menjadi destinasi hangout untuk para pencari hiburan. Saat ini, dunia hiburan di Jakarta sudah kembali ramai dan semua tempat menggelar banyak acara dengan ragam genre musik.

Dalam industri musik elektronik, Jakarta punya zona berbeda dalam klasifikasi genre, yaitu Selatan dan juga Utara. Sebuah program bernama Eargasm yang sudah mulai berjalan sejak awal tempat ini buka, adalah program berkala di akhir pekan setiap hari Jumat.

Konsepnya adalah membawa genre musik Selatan di Jakarta, ke bagian Utara, seperti genre Progressive House, Deep House, Electro dan musik lainnya. Sehingga dengan konsep seperti ini, Uraa Jakarta punya ciri khas dalam penyajian electronic dance music dan untuk bisa menikmati genre tersebut, penikmat musik tidak perlu jauh ke Selatan Jakarta.

Selain DJ, ada artis atau musisi senior yang juga dihadirkan sebulan sekali di program tersebut. Pada acara Eargasm pada hari Jumat tanggal 25 November 2022 kemarin, Uraa menghadirkan penyanyi bersuara khas, yaitu Sandhy Sondoro dan DJ Wachitarica.

Tentu pemilihan kedua bintang tamu tersebut, karena masing masing merupakan talenta berbakat di bidangnya serta punya jam terbang tinggi.

"Uraa menghadirkan Sandhy Sondoro dalam acara ini, karena ingin menampilkan musisi senior yang berbeda dan sedang jarang tampil di berbagai tempat hiburan di Jakarta, sehingga akan membuat pengunjung sangat menantikan penampilannya," ujar Ippie, Marketing Manager Uraa Kitchen & Bar dalam keterangan tertulisnya, baru-baru ini.

"Sementara untuk DJ Wachitarica, dia adalah DJ dengan segudang pengalaman tampil di banyak klub di Indonesia, dan musiknya sangat pas untuk program di Uraa yang ingin membawa genre musik Selatan ke Utara," tambahnya.


Pembuka

Acara dibuka oleh penampilan Home Band spesialis Uraa Jakarta di hari Jumat, yaitu Good Night. Band dengan formasi terdiri dari Ivan (keyboard), HanHan Jr (bass), Chossy (vokal), Ami (vokal), Randi (gitar), dan Pasha (drum), punya spesialisasi musik Top 40 era 90an dan RnB.

Secara pelan tapi party, pengunjung mulai berdatangan dan disambut dengan sederet hits lokal dan mancanegara, seperti Best I've Ever Heard -- Vertical Horizon, Ini Rindu -- Farid Hardja dan Lucky Resha, serta lagu lainnya yang dimainkan sambil sesekali berinteraksi dengan pengunjung agar suasana bisa panas sebelum sang bintang tampil ke atas pentas.


Menghibur

Sekitar pukul 10 lewat, Sandhy Sondoro pun muncul dengan outfit santai plus kaca mata hitamnya. Penyanyi yang pernah menyabet gelar juara di ajang New Wave International Contest of Young Pop Singers di Latvia tahun 2009 dan suara khasnya mengingatkan pada Curtis Mayfield ini, langsung menyanyikan lagu "In The Heat Of The Bali Sun" dari album Beautiful Soul sebagai pembuka.

Sementara lagu dari album kedua yang berjudul Find The Way juga dibawakan, seperti "Anak Jalanan" milik Guruh Sukarno Putra, "Dariku Untukmu" dan "Tak Pernah Padam" yang langsung membuat pengunjung ikutan bernyanyi.

Sementara dari album Love Song, ada "Superstar" dan "Tentang Perasaanmu", serta "Dan Itu Yang Aku Cinta" keluaran album Vulnerability. Sandhy tidak lupa memainkan single terbaru berjudul "Frequency" dan hits lainnya, seperti "Dua Sejoli", "What's Going On", "Englishman in New York", "Sunshine".

Sekitar belasan lagu dibawakan oleh Sandhy Sondoro dan sebagai penutup, hits dari album pertama dengan judul Sandhy Sondoro yang rilis tahun 2010, "Malam Biru" membuat euforia di seluruh ruangan Uraa dan semua pengunjung sangat puas dengan penampilan enerjik sang bintang tamu serta band pengiringnya.


Penampilan DJ

Tiba giliran DJ Wachitarica beraksi dari balik dek DJ yang langsung disambut hangat seisi dance floor. Alumni dari Spinach DJ School dan memulai karirnya sejak tahun 2007, punya keahlian meramu genre musik elektronik dari mulai RnB, Hip Hop, House, Tech House, Tribal, Trance, Big Room House, dan Progressive.

Pengalaman tampil di banyak klub seperti Stadium, Barcode, X-One , Vu's lounge, Deejay club, dan menjadi resident DJ di Entrance Medan, Luv's Bar, CJ's, Satu Lagi Hotel Kristal, LV Club Kemang dan masih banyak lagi.

Dari mulai diajak bergabung dalam manajemen 8Delapan Jakarta hingga Stadium Production, DJ yang punya nama asli Citra Dewi Ramlan, punya kualitas mumpuni. Wachitarica juga sudah beberapa kali tampil di Uraa Jakarta dan mengerti dengan keinginan para pengunjung, seperti memainkan RnB, Hip Hop, Big Room House, Commercial dan sesekali menyelipkan Progressive House. Keseruan program acara di Uraa Bar & Kitchen tidak berhenti di sini saja, karena akan ada penampilan musisi serta DJ lainnya.