Diserang Balik Presiden Israel

Presiden Israel Isaac Herzog Serang Balik Angelina Jolie: Menurutku Dia Enggak Pernah ke Gaza

Liputan6.com 2023-11-08 08:00:19
Aktris Angelina Jolie saat tiba menghadiri BAFTA Awards 2018 di London, Inggris (18/2). Angelina tampil cantik dan seksi mengenakan gaun berwarna hitam dengan pundak terbuka. (Photo by Vianne

Sekitar seminggu lalu, Angelina Jolie merilis pernyataan keras terkait konflik antara Hamas -- Israel yang berdampak pada warga sipil di Gaza, Palestina. Dalam unggahan yang ia bagikan pada 2 November 2023 ini, ia mengecam tindakan Israel yang melakukan pengeboman membabi-buta, yang menewaskan ribuan warga sipil.

Bintang Maleficent ini bahkan mencatat bahwa opresi yang terjadi di Gaza tak hanya dimulai pasca-serangan Hamas ke Israel pada 7 Oktober 2023 lalu. Namun sudah berlangsung puluhan tahun.

"Ini adalah pengeboman yang disengaja terhadap populasi yang terjebak dan tak punya tempat melarikan diri. Gaza kini menjadi penjara terbuka selama hampir dua dekade, dan dengan cepat menjadi kuburan massal," tulis Angelina Jolie dalam unggahannya.

Rupanya pendapat sang aktris Hollywood bikin Presiden Israel Isaac Herzog naik pitam. Dilansir dari New York Post, Rabu (8/11/2023), ia membantah keras tudingan bahwa Gaza adalah sebuah "penjara terbuka."

"Saya benar-benar menolak klaim (Angelina Jolie). Menurutku dia tak pernah berada di Gaza...untuk berkunjung dan melihat faktanya di lapangan," tuturnya, dalam wawancara dengan Piers Morgan.

Menurutnya, warga Gaza masih bisa bertahan di lokasi tersebut, meski sedang terjadi konflik.

"Sekarang di Gaza terjadi perang, tapi tak ada krisis kemanusiaan yang membuat mereka tak bisa bertahan hidup," kata dia lagi.


Bukan Gara-Gara Israel

Lebih jauh, sang Presiden bahkan mengkritisi tindakan Angelina Jolie yang dianggap merugikan Israel, membuat pihak mereka tak bisa "mempertahankan diri mereka sendiri."

Ia juga secara spesifik ia juga menilai Gaza bak penjara bukan gara-gara Israel.

"Dan Gaza adalah penjara bukan karena Israel. Israel sudah menarik diri dari Gaza. Gaza adalah basis Iran yang dipenuhi dengan teror," katanya.


Sebut Gaza Bisa Menuju Perdamaian

Tanpa segan, ia bahkan memberikan gambaran versinya soal hasil akhir perang ini.

"Mungkin hasil dari perang ini adalah bisa membuat warga Gaza yang layak mendapatkan hidup baik, bisa menikmati hal ini di bawal rezim yang berbeda, yang memungkinkan langkah ke depan, menuju perdamaian," kata dia.

Isaac Herzog bahkan minta "dibukakan jalan" untuk masuk Gaza.

"Tentu saja masyarakat sipil bukan pihak yang disalahkan. Baik, bila masyarakat sipil bukan untuk disalahkan, maka mohon buat Israel bisa mencerabut para teroris ini," kata dia lagi.


Ogah Gencatan Senjata

Ia juga emoh melakukan gencatan senjata selama sandera belum dilepas Hamas.

"Kami tidak sedang berhadapan dengan musuh yang rasional. Mereka bukanlah musuh yang mematuhi Konvensi Jenewa. Anda berurusan dengan psikopat. Saya peduli dengan anak-anak Gaza. Sungguh. Namun dengan segala hormat, yang terpenting, saya harus membela rakyat kami," kata dia.

Dapat Pesan dari Jurnalis Foto di Gaza

Jurnalis Foto di Gaza DM Dara Arafah: Jangan Tinggalkan Kami Sendirian

Liputan6.com 2023-11-08 08:35:50
Dara Arafah belakangan ini selalu konsisten memakai hijab. Gaya penampilannya pakai hijab ini sukses membuat selebgram hits ini kian cantik. Hijab hitam menyempurnakan penampilan Dara Araf

Video Dara Arafah dengan drone saat mengikuti aksi bela Palestina bersama kawan-kawannya di Monas, Jakarta, pada 5 November 2023, viral di seluruh penjuru dunia. Bahkan, video tersebut sampai ke tangan seorang jurnalis foto yang bertugas di Gaza.

Hal ini disampaikan sendiri oleh selebgram terkenal itu melalui akun Instagram miliknya. Dara Arafah bersyukur karena dengan viralnya video tersebut, maka seluruh dunia tahu bahwa ada jutaan rakyat Indonesia di sisi Palestina.

"MasyaAllah, gak nyangka kalau postingan aku sebelumnya akan viral mendunia dan sampai masuk berita luar bahkan sudah sampai di notis sama press di gaza!" tulis Dara Arafah di Instagramnya, Selasa (7/11/2023).

"Mereka senang dan berterima kasih karna sudah mewakilkan suara mereka di sana. Percayalah apa yang sedang kita perjuangankan gaada yang sia sia. semangatt," dia menyambung pernyataan.

Bersama keterangan itu, dia menyertakan foto saat ikut aksi bela Palestina. Dara mengenakan busana muslimah putih lengkap dengan hijab dan sorban hitam putihnya. Dia tersenyum ke arah kamera.

Jurnalis yang diceritakan oleh Dara Arafah ternyata mengirim pesan melalui Direct Message untuk mengucapkan terima kasih secara personal. Melalui Dara, jurnalis foto bernama Mohammed Al Masri berpesan semoga rakyat Indonesia tak berhenti memberi dukungan untuk Gaza.


Pesan dari Gaza untuk Indonesia

"You are the best support, and by God, do not leave us alone. Spread and make our voice heard (Anda adalah pendukung terbaik, dan demi Tuhan, jangan tinggalkan kami sendirian. Sebarkan dan buat suara kami didengar)," tulisnya di Direct Message.

Pesan tersebut di-capture dan diunggah ke Instagram Stories oleh selebgram berusia 23 tahun ini. Bersama dengan itu, dia mendoakan Mohammed Al Masri dan seluruh warga Palestina.

"May Allah protect our brother and sister of Palestine," kata Dara.


Kondisi Terkini dari Gaza

Sementara itu, jika mengintip akun Instagramnya, Mohammed Al Masri selalu menyampaikan kondisi terkini di Gaza melalui video-video yang dia unggah lewat akun Instagramnya. Salah satunya serangan Israel ke Gaza pada Rabu (8/11/2023) pagi waktu Indonesia.

"#Breaking Serangan udara dan pemboman Israel di beberapa tempat di Jalur Gaza," tulisnya dalam bahasa Inggris.


Dentuman Berulang Kali Terdengar

Dentuman berkali-kali terdengar saat langit Gaza masih gelap gulita. Warna kemerahan sesekali menyala yang diduga adalah api akibat pengeboman.

Doa untuk keselamatan warga sipil Palestina pun tidak terputus. "May Allah always protect u guys, keep updating the situation in gaza," kata salha satu warganet.

"My heart and prayers are with u.. may Allah cover u in his arms and keep u safe," kata warganet yang lain.

"Allah will prevail, in His beautiful timing. Sabr," tambah yang lainnya.

Gantikan Bella Hadid di Dior?

Sosok May Tager, Model Israel yang Diduga Gantikan Bella Hadid di Kampanye Dior

Liputan6.com 2023-11-08 10:00:29
May Tager dilaporkan gantikan Bella Hadid di kampanye Dior. (dok. Instagram @maytager AP Photo/Evan Agostini)

Adalah May Tager, model Israel yang dilaporkan jadi pengganti Bella Hadid, yang vokal menyuarakan dukungan untuk Palestina, di kampanye Dior. Tagar #BoycottDior jadi trending di media sosial, khususnya di X, sebelumnya Twitter, kendati belum ada pengumuman resmi dari rumah mode Prancis.

Nama Tager sebenarnya tidak sebegitu asing. Mengutip Ynet News, Rabu (8/11/2023), ia adalah model dengan portofolio kerja sama dengan sederet merek internasional, termasuk Giorgio Armani, Louis Vuitton, dan Victoria's Secret.

Ia telah memulai karier sebagai model ketika berusia 15 tahun. "Saat saya di sekolah menengah, seorang agen memblokir mobil ibu saya, jadi saya keluar dan ia mulai berbicara pada saya. Begitulah kami memulainya," ujar dia. "Saya baru berusia 15 tahun."

Ia menyambung, "Awalnya, kecenderungan saya adalah ke arah akting, dan orangtua saya bukanlah penggemar berat ide modeling, tapi dengan cepat segalanya mulai bergerak ke arah itu." Terkait set pemotetan pertamanya, Tager berkata, "Yang saya ingat hanyalah saya tidak merasa seperti di rumah sendiri."

"Beberapa model paling dikenal di dunia ada di sana bersama saya," imbuh sang model Israel. "Saya bisa berfoto di depan 100 staf dan merasa nyaman, tapi jika teman saya mengambil foto-foto saya di tengah jalan, saya tidak bisa membayangkannya."

Karier internasional May Tager dimulai sebulan setelah ia debut jadi model. "Saya pergi ke London selama sebulan ketika saya berusia 16 tahun. Saya tersesat pada hari pertama saya di sana. Saya menangis sepanjang waktu. Orangtua saya datang berkunjung, tapi mereka tidak ada di sana sepanjang waktu," katanya.


Mulai Karier Internasional

May Tager menyambung, "Saya trauma. Agensi saya melakukan percakapan serius dengan saya, meminta saya berhenti cemberut setiap kali saya datang ke lokasi pemotretan. Meninggalkan segalanya dan berangkat ke London adalah hal yang harus saya hadapi, dan saya berhasil melewatinya."

"Dari sana, saya pergi ke Eropa, mulai mengambil pekerjaan yang lebih besar dan segala sesuatunya mulai terjadi," sebut dia. Ia dibesarkan di kota Ganei Tikva, Israel, tempat orangtuanya pindah dari Denmark. Saat tumbuh dewasa, ia tidak pernah bermimpi jadi model.

"Puncaknya adalah pemotretan yang saya lakukan untuk Estee Lauder, hanya satu tahun setelah saya mulai bekerja sebagai model. Itu adalah kampanye terbesar, yang berlangsung selama satu jam. Mereka menyiapkan (penampilan) saya dengan sangat cermat dari setiap sudut yang memungkinkan," bebernya.

"Untuk remaja berusia 18 tahun, itu adalah pencapaian yang cukup baik," ia mengakui. "Saya sangat gembira. Terlepas dari semua itu, saya lebih suka syuting di Israel. Di sana terlalu teknis. Hampir tidak ada pembicaraan. Rasanya dingin."


Model Israel Pertama yang Lakukan Pemotretan di Tanah Arab

Sorotan lebih besar diberikan ketika May Tager jadi model Israel pertama yang melakukan pemotretan di Tanah Arab. Melansir Times of Israel, 11 September 2020, momen tidak biasa ini terjadi menuju normalisasi antara Uni Emirat Arab (UEA) dan Israel. Adapun hal tersebut dimulai dengan kesepakatan yang ditengahi Amerika Serikat pada 13 Agustus 2020.

Sang model Israel tidak dapat menyembunyikan antusiasmenya. Tager mendeskripsikan momen itu sangat berarti baginya. "Saya merasa sangat terhormat jadi model Israel pertama yang melakukan pemotretan di sini," kata Tager pada AP. "Saya sangat bangga mewakili negara saya dan berada di sini."

"Saya merasa sangat aman untuk mengatakan bahwa saya berasal dari Israel," lanjut model berusia 24 tahun ini. Ia datang ke UEA menggunakan paspor Denmark. Pasalnya, bepergian dengan paspor Israel masih sulit saat itu, meski kedua negara mulai terhubung dalam layanan telepon dan penjangkauan lain.

Di padang pasir tepat di pinggiran pusat kota Dubai, Tager mengibarkan bendera biru-putih Israel. Di sisinya, ada model asal Rusia berbasis di Dubai, Anastasia Bandarenka, yang mengibarkan bendera UEA.


Pernyataan Bella Hadid

Di sisi lain, pada 26 Oktober 2023, Bella Hadid perdana berbicara secara terbuka tentang perang Israel-Hamas, lapor Daily Mail. Ia mengatakan bahwa ada krisis kemanusiaan mendesak di Gaza yang harus segera ditangani.

Di unggahan Instagram-nya, pemilik nama lengkap Isabella Khairiah Hadid ini menyerukan tekanan terhadap para pemimpin politik untuk "berdiri bersama dalam membela kemanusiaan dan kasih sayang." Ia berbicara tentang masalah sensitif ini lebih dari dua minggu setelah saudara perempuannya, Gigi Hadid, berbicara secara terbuka tentang konflik Israel-Palestina.

"Saya belum menemukan kata-kata yang tepat untuk dua minggu terakhir yang sangat rumit dan mengerikan ini, minggu-minggu yang telah mengalihkan perhatian dunia kembali ke situasi yang telah merenggut nyawa (orang) tidak berdosa dan berdampak pada banyak keluarga selama beberapa dekade," kata Bella.

Ia melanjutkan, "Banyak yang ingin saya katakan, tapi untuk hari ini, saya akan menyampaikannya secara singkat. Saya telah dikirimi ratusan ancaman pembunuhan setiap hari, nomor telepon saya bocor, dan keluarga saya merasa dalam bahaya."

"Tapi, saya tidak bisa dibungkam lagi. Ketakutan bukanlah suatu pilihan. Rakyat dan anak-anak Palestina, khususnya di Gaza, membuat kita tidak bisa berdiam," terangnya.

"Melihat akibat dari serangan udara di Gaza, saya berduka bersama semua ibu yang kehilangan anak-anak dan anak-anak yang menangis sendirian, semua ayah, saudara laki-laki, saudara perempuan, paman, bibi, teman-teman yang hilang, yang tidak akan pernah lagi berjalan di muka bumi ini."

"Terlepas dari sejarah negara ini, saya mengutuk serangan teroris terhadap warga sipil, di mana pun. Menyakiti perempuan dan anak-anak serta melakukan teror tidak akan memberikan manfaat apa pun bagi gerakan Free Palestina," katanya lagi.

Curhat Pilu ke Uci Flowdea

Medina Zein Curhat Pilu ke Uci Flowdea, Sejak Dipenjara Tak Bisa Kerja dan Sekolahkan Anak-anak

Liputan6.com 2023-11-08 09:54:53
Uci Flowdea. (Foto: Dok. Instagram @uciflowdea)

Uci Flowdea membeberkan alasan mengajukan permohonan pengurangan hukuman untuk Medina Zein, dengan tembusan ketiga pihak termasuk Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yang dinaungi Kementerian Hukum dan HAM RI dan Lapas Perempuan Kelas 1A Jakarta.

Langkah hukum untuk meringankan beban seteru ditempuh setelah Uci Flowdea ditegur Tuhan usai berdoa. Tak hanya itu, ia mengunjungi Medina Zein di Rutan Pondok Bambu Jakarta. Di sanalah, sang narapidana curhat panjang lebar soal hidupnya setelah dibui.

"Saya jenguk Medina, memang pengin ngobrol soal isi hati saya yang akan saya sampaikan ke Medina. Jadi, bawa kabar baik untuk dia. Ternyata dia mengutarakan hal-hal selama dipenjara seperti apa," katanya soal pertemuan dengan napi kasus penipuan tas Hermes.

"Kalau dipenjara, kan ada yang dikorbankan kayak dia enggak bisa kerja. Dia (Medina Zein) enggak bisa menyekolahkan anaknya. Jadi di situ semakin tersentuhlah aku," Uci Flowdea menjelaskan dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2023).

Selebgram dengan 300 ribuan pengikut ini mengalami pertentangan batin sejak tiga bulan lalu. Setelah berdoa, Uci Flowdea merasakan hal berbeda di lubuk hatinya. Ia lantas mencoba merefleksi diri dan berempati pada Medina Zein yang dinyatakan bersalah dalam dua kasus.


3 Bulan Yang Lalu

"Tiga bulan lalu aku kayak bingung antara ini aku jalani, atau enggak. Kalau aku jalani, pasti masyarakat berpikir: Dulunya getol untuk memenjarakan dan melaporkan. Jadi kan, bingung. Akhirnya saya buat keputusan, saya pikir enggak ada gunanya juga," paparnya panjang.

Dalam kesempatan itu, Uci Flowdea mengabarkan telah bertemu Lukman Azhari, suami Medina Zein. Ia memberi tahu Lukman Azhari tengah mengupayakan pengurangan hukuman untuk Medina Zein agar segera bisa berkumpul lagi dengan kedua anaknya.

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Uci Ketemu Lukman Azhari

"Pasti senang. Suaminya tadi ketemu (saya). Tadi mengobrol tentang surat ini, aku kasih ke dia satu (salinan) bahwa aku memang benar serius berupaya tapi Tuhan yang menentukan. Omongan aku buktikan dalam surat ini," Uci Flowdea membeberkan.

Terang-terangan Uci Flowdea menguak percakapan singkatnya dengan Medina Zein di lapas. Ia mengaku telah meneguhkan hati untuk mengampuni musuh lahir batin. Tak ada lagi ganjalan di hati agar ke depan hidup makin lega dan lapang.

"(Saya bilang kepadanya) Med, gue tahu lo nipu gue. Gue tahu lo nyakiti gue. Gue tahu lo pernah bikin gue nangis. Tapi gue ditegur Tuhan, gue harus mengampuni lo. Benar-benar mengampuni lo. Dia sih (awalnya) enggak percaya," urainya.


Kasus Pengancaman dan Penipuan

Berkali Uci Flowdea menjelaskan, teguran Ilahi tak harus datang lewat alam mimpi atau peristiwa dramatis. Bisa jadi teguran datang dengan "anggun" lewat perasaan berbeda yang menyelinap persis setelah ia melantun doa kepada Mahapengasih.

Terkait masa hukuman Medina Zein, Uci Flowdea bilang, "Untuk kasus pengancaman, dia selesai sampai Februari tahun depan. Kalau kasus di Surabaya sudah inkrah putusan 2 tahun penjara. Nanti Februari 2024 mulai menjalani. Kan, kasihan. Saya merasa kayak berdosa atau bagaimana."

Suami Diduga Selingkuh

Okie Agustina Kini Mulai Percaya Ramalan Gegara Suaminya, Gunawan Dwi Cahyo Diduga Selingkuh, Mau Minta Masukan dari Seorang Ahli Firasat

Liputan6.com 2023-11-08 14:51:59
Okie Agustina (Sumber: Instagram/okieagustina_)

Rumah tangga Okie Agustina tengah goyah lantaran sang suami, Gunawan Dwi Cahyo, dituding selingkuh. Belum jelas siapa wanita lain yang diduga sedang dekat dengan sang pesepak bola. Namun, Okie Agustina seolah mulai membenarkan tudingan terhadap suaminya.

Hal itu sudah berulang kali disampaikan secara tersirat oleh Okie Agustina melalui kalimat-kalimat bernada sindiran. Okie Agustina sempat menyiratkan adanya rasa kecewa terhadap Gunawan Dwi Cahyo dalam beberapa hal selama berumah tangga.

Rupanya, Okie Agustina kini mengaku mulai percaya dengan ramalan lantaran ada seorang ahli firasat terkemuka bernama Wirang Birawa yang pernah menyenggol isu rumah tangganya beberapa tahun lalu. Okie pun sempat mengubungi Wirang.

Okie Agustina pun mengunggah kutipan percakapan dirinya dengan Wirang Birawa di Instagram Stories akun miliknya. Di situlah Okie Agustina menyadari bahwa firasat yang pernah dilontarkan oleh Wirang Birawa kini berbuah menjadi nyata.


Isi Tangkapan Layar Chat Okie Agustina dan Wirang Birawa

Dalam unggahannya, Okie Agustina memperlihatkan chat dari Wirang Birawa yang mengungkit kembali firasatnya beberapa tahun lalu.

"Tapi inget enggak sih ramalan awal kenal. Gua bilang kan bisa pisah beneran. Tapi enggak bisa ngomong apa-aga gua. Lo yang kuat yak," tulis Wirang Birawa lewat pesan langsung Instagram dalam tangkap layar chat yang diunggah Okie Agustina.

"Teringat Firasat 2 tahun lalu. Sabar yang kuat, mba," tulis Wirang sebagai keterangan unggahan chat, menguatkan hati Okie Agustina saat mengunggah chat tersebut di Insstagram Stories.


Pengakuan Okie Agustina Mulai Percaya dengan Ramalan

Menanggapi chat tersebut, Okie Agustina pun menyampaikan pengakuan yang menyiratkan bahwa kini dirinya mulai percaya dengan ramalan karena adanya firasat dari Wirang Birawa. Ia bahkan mengajak Wirang bertemu untuk berbicara panjang lebar.

"Selama ini gua enggak pernah percaya firasat lo (Wirang Birawa) dua tahun lalu, karena gua liat apa yang di depan mata," tulis Okie Agustina melalui Instagram Stories, sambil mengunggah chat dengan Wirang Birawa.

"Tapi kayaknya sekarang gue perlu ngobrol sama lo @wirangbirawa," sambung Okie.


Awal Mula Dugaan Gunawan Dwi Cahyo Selingkuh dari Okie Agustina

Kabar tak sedap ini muncul setelah seorang warganet mengunggah hasil jepretannya, memperlihatkan pria mirip Gunawan Dwi Cahyo sedang jalan dengan wanita yang jauh dari perawakan Okie Agustina. Isu ini pun makin panas dengan curhatan Okie di media sosial.

Terlihat di akun Instagramnya, Okie Agustina kedapatan menghapus beberapa foto yang menampilkan dirinya bersama sang suami. Ia juga menulis kalimat-kalimat sindiran. Beragam spekulasi pun bermunculan di kalangan pengikut Okie.

Namun hingga kabar ini disusun, Gunawan masih belum menyampaikan secara langsung perihal curahan hati Okie Agustina serta dugaan perselingkuhannya.

Bantah Sindir Fuji Soal Gaji

Tasyi Athasyia Bantah Sindir Fuji Masalah Telat Bayar Gaji Karyawan: Gue Malah Lagi Support

Liputan6.com 2023-11-08 14:30:11
Untuk makeupnya, ia tampil bold dengan lipstik merah glossy dan blush on pink. Riasan mata yang on point dengan lensa kontak biru. [@tasyiiathasyia]

Tasyi Athasyia baru-baru ini ikut membahas mengenai masalah Fuji yang telat membayar gaji karyawan. Dalam unggahan di Instagram-nya, Tasyi Athasyia membahas masalah Fuji yang juga pernah dialami oleh Tasyi.

Seperti diketahui, Tasyi Athasyia juga pernah dirujak warganet gara-gara masalah gaji karyawan.

"Tadi aku kan buka TikTok, terus ada berita gitu salah satu artis katanya ada karyawannya ngespill dia belum bayar gaji. Ah mulai-mulai nih," kata Tasyi Athasyia melalui unggahan video di Instagram Story yang banyak diunggah ulang oleh akun gosip, termasuk @lambegosiip pada Selasa (7/11/2023).

"Tiba-tiba herannya artisnya itu klarifikasi kalau dia itu bukannya gak mau ngegaji, tapi ada beberapa gaji ke-hold karena karyawannya keluarnya nggak mau baik-baik, dan lagi-lagi dilakukan sama karyawan probation," sambungnya.


Beda

Semula ketika ia melihat berita itu, Tasyi Athasyia mengira bahwa Fuji akan mengalami hal yang sama dengannya, yaitu dirundung oleh warganet. Namun rupanya dugaan Tasyi salah, Fuji justru mendapat dukungan dari warganet. Ia kemudian mengeluhkan perbedaan sikap warganet itu.

"Terus aku bacain komennya kan, aduh kasihan pasti kena nih kayak gue nih disalah-salahin, padahal salah karyawannya kan. Nggak ternyata, kalo yang ini masyarakatnya tiba-tiba waras semua. Pada ngomong 'semangat ya', 'iya karyawan tuh harusnya keluar baik-baik', 'apa sih apa-apa harus spall spill'. Bagian aku, udah karyawannya jahat, dia yang kabur, kita yang nyamperin, kita yang ngegaji, dibilangnya kita yang intimidasi, lapor polisi, udah diajak umrah, diajak jalan-jalan ratusan juta, tetap yang salah siapa? Aku," keluh Tasyi Athasyia.


Justru Mendukung

Sayangnya, pernyataan Tasyi itu justru direspons negatif oleh warganet. Banyak yang mengira bahwa Tasyi Athasyia menyindir dan ikut campur dalam masalah Fuji, seperti yang diberitakan oleh beberapa media dan akun gosip. Namun Tasyi membantah hal tersebut dan mengatakan bahwa ia justru mendukung Fuji dan sedang menyindir warganet.

"Kaga ada yg nyindir fujii.. gw malah lg support fuji dasar mediaaa bahlul," bantah Tasyi Athasyia di kolom komentar unggahan akun gosip itu.


Meluruskan

Di kolom komentar, banyak juga yang mendukung Tasyi Athasyia dan mengatakan bahwa banyak warganet yang gagal memahami maksud dari Tasyi.

"Dia bukan sentil Fuji deh kaya nya, dia cuma bandingin standar ganda netizen yg pas dia ada masalah sama karyawan nya kemaren netizen pada nyalaihin dia, sedangkan pada kasus fuji netizen kaya lebih ngebelain si fuji, komentar nya pada positif," tulis @ly_sy_17.

"Dia bukan sindir Fuji,,malah dia ngerasa hal yg sama seperti Fuji..itu sih yg gw tangkap," timpal @amel_queen88.

Cerita soal Rumah Ramah Lingkungan

Cerita Widi Mulia dan Dwi Sasono Tinggal di Rumah Berkonsep Ramah Lingkungan Selama 15 Tahun

Liputan6.com 2023-11-08 05:00:00
Widi Mulia menunjukan cara ia dan keluarganya memilah dan mengolah sampah di rumah. (Dok: TikTok @widimuliasunarya)

Widi Mulia dan Dwi Sasono dikenal sebagai pasangan artis yang hidup rukun dan harmonis. Tak hanya kompak dalam mengurus ketiga buah hatinya, mereka juga menerapkan konsep rumah yang ramah lingkungan selama 15 tahun belakangan.

"Prinsip ramah lingkungan yang telah kami jalani selama kurang lebih 15 tahun ini adalah sebuah gaya hidup berkelanjutan atau sustainable yang bisa disebut eco-living atau green living," ungkap aktris dan penyanyi itu di akun TikTok pribadinya @widimuliasunarya pada Sabtu, 4 November 2023.

Sekilas dalam video, Widi memperlihatkan sudut-sudut rumahnya yang hijau. Tampak luas dan lapang, atap rumahnya dibuat tinggi sehingga aliran sirkulasi udaranya baik.

Lalu di ruang keluarga terlihat bahwa ia hanya memakai kipas angin, bukan AC, sehingga sangat minim menghasilkan gas buangan. Di terasnya terlihat pepohonan besar, sedangkan kamar mandinya menggunakan atap terbuka dengan genteng transparan agar pencahayaan cukup dari sinar matahari di siang hari untuk meminimalisir penggunaan lampu.

Widi juga memakai kayu bekas untuk menggantung lampu-lampu di rumahnya. Sekilas terlihat juga bahwa halaman rumahnya cukup luas dan terdapat kolam renang dan pot-pot cantik untuk tanaman kecil yang menambah estetika ruangan.

Rumah ramah lingkungan itu mencakup 4R yaitu reuse, reduce, recycle, dan replace. Untuk mempraktikkan konsep recycle, Widi menjelaskan bahwa di rumahnya ia menyediakan dua tempat sampah yang berbeda.


Buat Pupuk Kompos Sendiri

Tempat sampah yang pertama untuk sampah non-organik dan satunya lagi berisi sampah organik yang berisi sisa-sisa pengolahan masakan dan sisa makanan. "Secara berkala sampah organik akan dipindah ke dua tempat sampah besar atau komposter yang telah dipendam di tanah dan telah dilubangi dasarnya," papar penyanyi yang tergabung dalam grup musik Be3 tersebut.

Dengan cara itu, ia pun bisa menghasilkan pupuk kompos yang dalam prosesnya juga menghasilkan magot untuk pakan ikan di rumahnya. Tak hanya itu, Widi mengaku juga mulai menanam sendiri beberapa bahan pangan di halaman rumah.

"Kami sudah rutin panen bayam brazil, daun pepaya, ubi, daun gingseng, pandan, jahe, kunyit, buah belimbing, mangga, nangka juga kelapa. Beberapa kali kami juga berhasil bikin minyak dan santan hasil memetik buah kelapa di halaman," terang Widi lagi.

Ia menyambung bahwa hal terseru dari menerapkan gaya hidup ramah lingkungan adalah anak-anaknya ikut panen ikan bawal dan patin untuk menjadi lauk di rumah. Perempuan berusia 44 tahun ini pun merasa nyaman dan senang bisa berkontribusi untuk kesehatan lingkungan dalam ruang lingkup keluarga.


Trik Membuat Rumah Lama Jadi Ramah Lingkungan

Rumah ramah lingkungan saat ini jadi salah satu konsep hunian yang kian banyak dilirik. Tetapi dalam pengaplikasiannya, ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh pemilik rumah.

Melansir dari laman Self Build, Sabtu, 26 Juni 2021, salah satunya untuk rumah lama yang cenderung mendapat tekanan yang buruk dalam efisiensi energi. Rumah lama biasanya dianggap dingin, berangin dan sulit untuk panas. Lalu apa saja trik untuk menyiasati rumah lama menjadi lebih ramah lingkungan? Simak rangkuman selengkapnya.

1. Cek kelembapan

Langkah pertama dan terpenting yaitu memastikan bahan rumah kering. Selain berpotensi merusak kesehatan, baik bangunan maupun penghuninya. Dinding yang lembap menghantarkan panas.

Penyebab paling umum dari lembap adalah alat-alat pembuangan air hujan yang rusak, plester hingga cat yang tidak tepat dan tidak breathable. Jika salah satu dari masalah ini ada, maka harus diselesaikan terlebih dahulu untuk mengaktifkan struktur kering, jika tidak, perbaikan lainnya sebagian besar akan sia-sia.

2. Jendela dan pintu yang efisien

Alasan utama untuk kinerja termal yang buruk, jendela serta pintu kehilangan panas secara langsung melalui fitur seperti kaca tunggal. Ada juga masalah akibat angin di sekitar jendela, bingkai jendela dan pintu.

Kaca ganda sering dianggap tidak pantas untuk rumah-rumah lama, terutama untuk jendela-jendela sash. Namun, kombinasi draught-stripping (bahkan jendela sashdapat ditingkatkan dengan sangat efektif), kaca sekunder, tirai berinsulasi atau kerai dan daun jendela, jika sesuai, dapat membuat unit lama berkinerja sebaik perlengkapan modern berlapis ganda.


3. Mengurangi infiltrasi udara

Para ahli semakin menyadari bahwa pergerakan udara di dalam bangunan memiliki efek yang jauh lebih besar pada kenyamanan daripada suhu sebenarnya. Angin dingin akan membuat penghuninya merasa kedinginan, terlepas dari suhu ruangan.

Beberapa bangunan lama memiliki tingkat kedap udara yang buruk, bahkan setelah perbaikan dilakukan pada jendela dan pintu. Celah di sekitar panel pengisi dalam rangka kayu atau di antara papan lantai yang ditangguhkan dapat menghasilkan angin yang cukup besar.

Cerobong asap yang tidak digunakan memungkinkan volume udara hangat yang sangat besar keluar. Meningkatkan sesak udara bisa membuat peningkatan yang tidak proporsional terhadap seberapa hangat rumah terasa.

Tempat tinggal yang dibangun tradisional perlu mempertahankan tingkat ventilasi yang baik agar memastikan bahwa struktur bangunan masih dapat bernapas. Apabila itu harus dibuat benar-benar kedap udara, dinding akan menjebak kelembapan dan jadi lembap serta dingin, mengalahkan perbaikan yang dibuat di tempat lain. Secara khusus, cerobong asap tidak boleh tertutup sepenuhnya, sedikit aliran udara sangat penting agar menghindari masalah.

4. Penyangga Suhu

Selain membantu daya serap kain dan membantu menjaga dinding tetap kering dan hangat, plester kapur dan tanah liat berpengaruh langsung pada suhu dan kenyamanan ruangan. Saat mereka secara berkala menyerap dan melepaskan uap air dari udara, mereka menyangga suhu ruangan lewat efek panas laten. Ruangan yang terasa dingin dengan plesteran modern bakal terasa lebih hangat, cukup dengan diplester ulang dengan kapur atau tanah liat.

Akui Dirinya Tempramental

Fuji Akui Dirinya Tempramental, Sedang Berusaha Memperbaiki Diri

Liputan6.com 2023-11-08 10:30:00
Fuji An juga hadir di perayaan ulang tahun Ashanty ke-40, ia pun tampil menawan bak peri dengan outfit yang dikenakan. [@violenziajean]

Fuji, adik almarhum Bibi Andriansyah kembali tersandung masalah. Kali ini soal chat dengan karyawannya yang tersebar di media sosial hingga viral dan jadi trending topic di Twitter sejak beberapa hari lalu.

Dari chat tersebut, Fuji meluapkan amarah pada karyawannya dengan kata-kata yang tak enak didengar. Selain itu, mantan kekasih Thariq Halilintar juga diduga telat bayar gaji karyawan.

Gara-gara ini, tak sedikit orang yang menilai bahwa gadis 21 tahun tersebut memiliki perilaku kasar dengan tempramen yang meledak-ledak. Fuji sendiri tidak menampik hal ini dan sedang belajar memperbaiki diri.

"Dari awal juga aku selalu mengakui kalau aku memang tempramen dan aku berusaha untuk jadi yang lebih baik lagi, aku pun berusaha mengoreksi aku, kalau misalkan ada salah pasti aku minta maaf," kata Fuji dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (8/11/2023).

Dia juga tak malu meminta orang lain untuk mengoreksi kesalahannya. "Dan misalnya kalau aku habis marah-marah, aku selalu nanya, aku salahnya di mana ya, aku kurangnya di mana, aku minta maaf," imbuhnya.


Karyawan Masa Probation

Fuji bersama kuasa hukum Sandy Arifin juga klarifikasi kasus yang sedang viral ini. Ia membenarkan cekcok dengan karyawan, namun gaji telah dibayar.

"Kalau dibayar, ya sudah. Cuma aku... Dia kan lagi masa probation. Maksud aku, kalau misalnya sudah berhenti kerja, pamit dengan baik-baik gitu lo. Bukan sekadar tiba-tiba besok sudah tidak ada," ujar Fuji.


Peringatan dari Kuasa Hukum Fuji

Sandy Arifin juga mengingatkan oknum penyebar isi chat pribadi kliennya. Hal itu tidak bisa seenaknya dilakukan, sebab jika Fuji merasa dirugikan, maka kasus ini dapat dilaporkan ke pihak berwajib.

"Saya menyampaikan di sini sebagai kuasa hukum Fuji secara terbuka. Saya memberi peringatan bilamana masih dalam jangka waktu hampir mungkin 3 sampai 4 hari ini masih ada berita-berita ataupun postingan-postingan yang merugikan klien kami," ucap Sandy Arifin.


Semoga Fuji Berubah

Sementara itu, warganet berharap Fuji dapat menjadi pribadi yang lebih baik.

"Jujur itu lebih baik dr pada sok manis dn sok baik !keren Fuji, itu sifat manusiawi kok ya biasalahhhhhh mencoba lebih baik dn lebih baik lg," kata salah stau warganet di TikTok.

"Wajar msh jiwa muda. bismillah ke depannya lebih baik lagi, semoga selalu dlm lindungan, Allah SWT," tambah yang lainnya.

"Kesalahan Adalah Guru Terbaik"

Felicya Angelista Meminta Maaf dan Mengklarifikasi soal Video Kontroversi Palestina: Kesalahan Adalah Guru Terbaik

Liputan6.com 2023-11-08 15:02:55
Felicya Angelista. (Foto: instagram.com/felicyangelista_)

Felicya Angelista merasa perlu untuk memberikan klarifikasi dan permohonan maaf atas video kontroversial yang baru-baru ini dia unggah. Video tersebut telah menimbulkan polemik di tengah masyarakat, dan Felicya ingin memberikan penjelasan yang lebih jelas mengenai kontennya.

Menurut Felicya, video tersebut dibuat tanpa persiapan yang matang, dan dalam proses pengeditan, terdapat beberapa kesalahan yang menyebabkan munculnya kesimpangsiuran informasi. Felicya mengakui kesalahan tersebut dan menganggapnya sebagai pengalaman berharga.

"Kesalahan adalah guru terbaik, dan saya telah belajar dari kesalahan yang saya buat," ujar Felicya dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com, Rabu (8/11/2023).


Solidaritas

Selain itu, Felicya ingin menegaskan bahwa dia memiliki solidaritas yang mendalam terhadap rakyat Palestina. Dia secara tegas menyatakan dukungannya terhadap kemerdekaan dan hak asasi rakyat Palestina, sesuai dengan sikap resmi pemerintah Indonesia.

Felicya juga menjelaskan bahwa salah satu kata kunci dalam video, yaitu "genosida," tidak sengaja terhapus selama proses pengeditan, sehingga hanya kata "peperangan" yang tersisa. Hal ini telah menyebabkan miskonsepsi yang mendalam, dan Felicya sangat menyesalinya. Dia mengakui bahwa mereka harus lebih cermat dalam proses pengeditan untuk menghindari kesalahan semacam ini di masa depan.


Kesalahan Teknis

Felicya menjelaskan bahwa kesalahan dalam video tersebut lebih bersifat teknis dan bukan mencerminkan sikap pribadi atau pandangannya. Tidak ada niat tersembunyi di balik insiden tersebut.

Terkait kunjungannya ke Yerusalem sebagai umat Kristiani, Felicya menjelaskan bahwa perjalanan ibadah tersebut terjadi pada tahun 2019. Dia berharap penjelasan ini akan menghilangkan salah paham yang mungkin timbul atas niat baiknya.


Kepercayaan Publik

Dengan klarifikasinya ini, Felicya Angelista berharap untuk membangun kembali kepercayaan publik dan menegaskan kembali dedikasinya untuk perdamaian dan kemanusiaan.

Terakhir, Felicya menyampaikan terima kasih atas pengertian dan dukungan yang diberikan kepadanya dalam proses ini, dan dia berharap untuk tumbuh dan belajar dari pengalaman ini.

Mewakili Scarlett, brand kecantikan yang dibangunnya, Felicya menyatakan, "Sebuah brand harus memiliki jiwa sosial, dan saya bangga bahwa Scarlett berdiri kuat pada prinsip kemanusiaan dan hak asasi manusia." Ia mengapresiasi kesabaran dan dukungan yang telah diberikan oleh masyarakat dan Scarlett akan meneruskan komitmennya untuk mempromosikan nilai-nilai tersebut.

Anwar Usman Dicopot, Dampaknya?

HEADLINE: MKMK Copot Jabatan Ketua MK Anwar Usman, Konsekuensi dan Dampaknya?

Liputan6.com 2023-11-09 00:00:55
Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) Jimly Asshiddiqie memimpin jalannya sidang putusan dugaan pelanggaran etik terhadap hakim Mahkamah Konstitusi (MK) di Mahkamah Konstitusi,

Ucapan syukur mengalir dari mulut Habiburokhman usai mendengar putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK). Wakil Komandan Echo Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, itu bahkan sempat melakukan sujud syukur.

Dia mengaku gembira lantaran upaya penggagalan Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres Prabowo Subianto melalui MKMK telah gagal.

"Tanggapi hasil keputusan MKMK. Alhamdulillah ya saya tadi juga sujud syukur. Ternyata wacana rencana untuk penggagalan Pak Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapresnya Pak Prabowo gagal dengan menunggangi MKMK tadi ya," kata Habiburokhman saat jumpa pers di Sekber Relawan Prabowo-Gibran, Jakarta Barat, Selasa 7 November 2023 malam.

Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) yang diketuai Jimly Asshiddiqie memutuskan Ketua MK Anwar Usman telah melanggar kode etik berat. Paman dari Gibran ini pun dicopot dari jabatannya sebagai ketua MK.

Anwar dianggap melanggar kode etik karena turun campur dalam putusan MK terkait gugatan batas usia capres dan cawapres. Atas gugatan tersebut, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka lolos menjadi cawapres di Pilpres 2024.

Pakar Hukum Tata Negara Feri Amsari menilai langkah yang diambil MKMK tersebut adalah putusan yang progresif. Yang mana MKMK menampakkan pelanggaran etik menjadi forum yang terbuka dan dipahami dengan baik oleh publik.

"Langkah MKMK yang terbaik membaca juga realitas politik di internal MK. Mereka memilih untuk memberhentikan ketua MK dan tidak memilih memberhentikannya sebagai hakim karena memang problematikanya tidak hanya sekadar memberhentikan, tapi juga memastikan permasalahan ini diselesaikan secara tepat dan benar," ujar dia kepada Liputan6.com, Rabu (8/11/2023).

Dia memastikan, putusan MK nomor 90 tersebut berlumuran masalah. Karena menurutnya, putusan itu diputuskan oleh hakim yang terbukti melanggar kode etik.

"Cuman dia (putusan Nomor 90 itu) tidak boleh secara hukum otomatis dibatalkan, harus ada proses lain. Dan biasanya di MK putusan itu diperbaiki dengan putusan yang baru. Dengan begitu akan jauh lebih baik prosesnya jadi tidak asal membatalkan sebab MKMK bukan atasan Mahkamah Konstitusi, MKMK adalah lembaga etik khusus untuk mengawasi atau memeriksa problematika etik konstitusi," terang Feri.

Dia menjelaskan, konsekuensi dari putusan MKMK tidak hanya terjadi dalam proses di MK saja. Namun juga menjalar ke KPU yang dianggap mengabaikan prosedur penyelenggaraan Pilpres 2024.

"Konsekuensinya kita ketahui ada masalah proses pencalonan Gibran, jadi tidak tunggal hanya di MK, tetapi juga di KPU yang kemudian mengabaikan prosedur perbaikan KPU terlebih dahulu, dan itu tidak dilakukan. Bahkan peraturan KPU itu diperbaiki setelah Gibran mendaftar. Jadi tidak cocok," ujar dia.

Sedangkan Pakar kepemiluan dari Universitas Indonesia Titi Anggraini menilai putusan itu sebagai terobosan MKMK mengingat peraturan MK Nomor 1 tahun 2023 tidak mengenal pemberhentian ketua MK. Berdasar aturan itu, pemberhentian dengan tidak hormat diberikan terhadap hakim yang dinyatakan melakukan pelanggaran kode etik.

"Kalau kita cermati putusan MKMK itu menimbang juga efektivitas pelaksanaan putusan dan kepentingan kepastian hukum penyelenggaraan Pemilu 2024. Dan itu saya kira itu merupakan jalan tengah yang coba ditawarkan oleh MKMK," kata dia kepada Liputan6.com, Rabu (8/11/2023).

Satu sisi, dia menambahkan, pelanggaran etik berat ditegakkan tapi di sisi lain proses pemilu juga diupayakan untuk dijaga sedemikian rupa. Hal ini yang menjadi titik temu dari putusan MKMK meskipun ada dissenting opinion.

"Kalau saya sendiri sih melihat meskipun namanya dalam konteks efek jera kan hukuman terberat itu adalah pemberhentian dengan tidak hormat, tapi di sisi lain ada teknikalitas Pemilu yang membutuhkan keajekan pelaksanaan terutama pertimbangan teknis dari Prof Jimly cukup bisa dipahami," ujar dia.

"Jadi meskipun saya kira ini tidak memberikan harapan menjawab keinginan maksimal dari para pelapor, tapi ini jalan tengah maksimal yang bisa diberikan oleh MKMK dengan menimbang internal Mahkamah Konstitusi dan juga keajekan penyelenggaraan tahapan Pemilu," imbuh Anggota Dewan Pembina Perludem ini.

Titi mengungkapkan, konsekuensi dari putusan MKMK ini ialah Mahkamah Konstitusi dalam waktu segera harus melakukan pemilihan ketua baru. Selain itu, tidak melibatkan Anwar Usman dalam penyelesaian perselisihan hasil baik pileg, Pilpres, Pilkada yang punya potensi benturan kepentingan.

Ia menegaskan, putusan MKMK yang memberhentikan Anwar Usman dari Ketua MK ini tidak mempengaruhi putusan 90/PUU-XXI/2023. Pengusungan Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024 tetap berjalan.

"Pencalonan Gibran tidak terpengaruh oleh putusan MKMK ini karena pada dasarnya kan tidak mengganggu sama sekali putusan Nomo 90 ya," ujar dia.

Titi mengungkapkan, ihwal MK yang menggelar sidang ulang soal syarat usia capres-cawapres di bawah 40 tahun akan memberikan efek berbeda. Kalau pun perkara Nomor 141/PUU-XXI/2023 ini dikabulkan, MK akan memberlakukannya pada Pemilu 2029 mendatang.

"Selama ini pengalaman saya beracara di Mahkamah Konstitusi itu juga mempertimbangkan stabilitas dan kepastian pertimbangan stabilitas dan kepastian hukum tahapan Pemilu. Bahkan dalam putusan-putusan perkara yang kami uji MK, MK itu tidak serta-merta mengabaikan perkembangan penyelenggaraan tahapan Pemilu," dia menandaskan.

Sementara itu Direktur Eksekutif Institute for Democracy & Strategic Affairs (INDOSTRATEGIC) Ahmad Khairul Umam menilai keputusan MKMK yang memvonis pemberhentian Anwar Usman dari posisi Ketua MK merupakan pukulan telak terhadap legitimasi putusan MK, terkait syarat Capres-Cawapres yang menjadi "karpet merah" bagi Gibran untuk melaju di kontestasi Pilpres 2024 mendatang.

"Memang putusan MKMK tidak akan bisa mengubah putusan MK terkait perkara Nomor 90. Prabowo-Gibran akan tetap bisa melaju secara sah sebagai pasangan Capres-Cawapres di Pilpres 2024 mendatang," kata dia kepada Liputan6.com, Rabu (8/11/2023).

Majunya Gibran dalam kontestasi Pilpres 2024 juga diperkuat dengan keluarnya PKPU No.23 tahun 2023 yang menggantikan PKPU No.19 tahun 2023. Yang mana pada Pasal 13, ayat 1 huruf R, telah mengakomodir putusan MK terkait syarat Capres-Cawapres terbaru.

"Namun demikian, putusan MKMK kemarin telah menegaskan adanya 'cacat etik' dalam aturan legal-formal yang dijadikan sebagai dasar hukum masuknya Gibran sebagai Cawapres. Hal ini tampaknya akan dimanfaatkan secara optimal oleh rival dan kompetitor politik Prabowo-Gibran untuk mendelegitimasi kredibilitas moral politik Prabowo-Gibran, menuju proses pencoblosan di Pemilu 2024 mendatang," kata dia.

Umam juga menilai, putusan MKMK yang menegaskan Anwar Usman terbukti telah membuka ruang intervensi pihak luar dalam pengambilan putusan perkara nomor 90, berpeluang membuka kesempatan bagi sel-sel kekuatan politik PDIP dan fraksi dari partai lain di parlemen untuk menggunakan hak angketnya, terutama jika MKMK bisa membuktikan adanya pihak-pihak dari pemerintahan dan lingkaran kekuasaan yang mencoba mengintervensi kekuasaan kehakiman dalam pengambilan putusan di MK tersebut.

"Sesuai UU MD3, Hak Angket memang tidak bisa menjadikan putusan MK sebagai objek investigasi, tetapi hak angket bisa digunakan untuk menginvestigasi keterlibatan aktor-aktor kekuasaan maupun administrasi pemerintahan yang dianggap tidak sesuai dengan aturan perundang-undangan," ujar dia.

Ia mengingatkan, tim pemenangan Prabowo-Gibran harus mengantisipasi dan memitigasi situasi ini dengan baik. Sebab, hal ini akan dijadikan sebagai amunisi serangan secara sistematis oleh rival-rival politiknya.

"Karena itu, kemampuan untuk menggeser isu kontroversi dasar hukum putusan MK ke ranah perdebatan visi-misi Capres-Cawapres akan menjadi solusi untuk menghentikan serangan membabi buta yang akan mendegradasi kredibilitas pasangan Prabowo-Gibran dan juga kredibilitas pemerintahan Jokowi itu sendiri," ujar Dosen Ilmu Politik & International Studies, Universitas Paramadina, Jakarta.

Situasi ini, kata dia, tentu akan berdampak negatif pada elektabilitas Prabowo-Gibran. Tapi pihak Prabowo-Gibran bisa memanfaatkan celah di mana masyarakat politik Indonesia tidak banyak yang memiliki nalar kritis untuk mencerna isu-isu politik kenegaraan yang sensitif seperti ini.

"Dengan kata lain, kontroversi aturan MK ini terkesan menjadi "isu elit", bukan "isu publik atau isu rakyat". Karena itu, sejauh mana tarik menarik antara kubu Prabowo-Gibran dengan rival-rival politiknya dalam menggarap isu ini akan menentukan seberapa parah dampak elektoral dari isu ini terhadap pasangan Prabowo-Gibran," dia menandaskan.

Sedangkan Peneliti BRIN Firman Noor menilai putusan MK ini menggambarkan tentang adanya sikap hakim MK yang tidak saling sportif. Hakim MK ini dianggap tidak saling menguatkan integritas dan terkesan berjalan masing-masing.

"Saya kira di sinilah letak arti penting pimpinan. Jadi pimpinan dalam hal itu seharusnya memainkan peran untuk memupuk integritas, dan disilah letak politiknya. Kalau dia memang betul-betul hakim yang baik tidak terbukti banyak pelanggaran, tentu dia menjaga integritas politik itu," ujar dia kepada Liputan6.com, Rabu (8/11/2023).

"Ternyata kan situasinya tidak kondusif. Dan ini terkait dengan posisi Anwar Usman gitu kan, sehingga ini dikaitkan kode etik karena punya keterkaitan politik dengan presiden. Dia membiarkan hal yang sebetulnya berbahaya karena terjatuh dalam lembah nepotisme itu terjadi," dia menambahkan.

Beda halnya jika perkara ini tidak terkait dengan hubungan darah. Anwar Usman tentu lebih profesional dan akan memupuk situasi kelembagaan antinepotisme. Karena itu, dia mengapresiasi putusan MKMK tersebut.

"Saya kira ini langkah baik karena setidaknya ke depan diharapkan ada situasi yang lebih kondisif di MK untuk menolak segala bentuk nepotisme. Mudah-mudahan nanti ketua yang baru akan menjadi sosok yang betul-betul mumpuni dalam banyak hal, khususnya dalam rangka etika dan bisa menularkan ke anggota hakim MK," kata Firman.

Dia menilai, situasi demokrasi Indonesia yang belum matang dimanfaatkan oleh pasangan Prabowo-Gibran. Ia menduga jika demokrasi Indonesia sudah kuat, maka pasangan tersebut tidak masuk dalam hitungan.

"Karena prosesnya sudah sangat nepotisme, tapi mereka berada dalam Indonesia yang demokrasinya masih berantakan begini, ini yang saya sampaikan, peluang itu tetap ada, walaupun sebetulnya secara legitimasi di mata kelas menengah, para intelektual, budayawan dan lain lain itu sudah tidak legitimate. Tapi berapa persen orang orang itu di tengah lautan orang Indonesia ratusan juta. Sehingga dia masih punya posisi yang untuk menang dan ini yang dikeker oleh para politisi di koalisi itu," ujar dia.


Anwar Usman: Jabatan Milik Allah

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md menyebut tak ingin ikut campur soal banyaknya desakan agar Anwar Usman mundur dari hakim Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu merupakan urusan moral Anwar Usman sebagai hakim konstitusi.

"Itu terserah dia, itu sudah bukan urusan saya. Itu urusan moral dia," kata Mahfud kepada wartawan di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta, Rabu (8/11/2023).

Dia sendiri mengapresiasi keberanian hakim Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) yang berani memberi hukuman tegas kepada Anwar Usman. Padahal, Mahfud awalnya menduga Anwar Usman hanya akan dijatuhi teguran keras saja.

"Di luar ekspetasi saya sebenarnya. Bahwa MKMK bisa seberani itu. Dugaan saya paling teguran keras atau skors selama 6 bulan tidak mimpin sidang. Tapi ternyata diberhentikan dan tidak boleh mimpin sidang selama Pemilu. Itu bagus, berani," jelasnya.

Menurut dia, keputusan yang diambil Ketua MKMK yang diambil Jimly Asshiddiqie sudah tepat. Sebab, Anwar Usman bisa mengajukan banding apabila dijatuhi hukuman pemecetan dari Ketua MK maupun hakim konstitusi.

"Karena naik banding bukan hanya risiko tidak memberi kepastian tapi bisa saja hakim banding masuk angin. Makanya bagus itu Jimly itu. Salut lah," tutur Mahfud.

Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Bane Raja Manalu turut menanggapi putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) terkait dugaan pelanggaran Kode Etik dan Perilaku Hakim Konstitusi.

Bane menilai, Hakim MKMK setengah hati menjatuhkan sanksi pencopotan Anwar Usman sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK). Menurutnya, putusan MKMK itu juga membuktikan bahwa putusan MK mengenai batas usia minimal calon presiden dan calon Wakil presiden menjadi cacat moral.

"Ini bermula dengan proses yang salah, lalu berakhir dengan hasil yang buruk. Putusan MKMK juga membuat publik bertanya-tanya, pelanggaran etik berat yang dilakukan Ketua MK kok sanksinya setengah hati?" kata Bane dalam keterangan tertulis, Rabu (8/11/2023)

"Sekarang publik bertanya, mengapa putusan yang kelahirannya diwarnai pelanggaran etik berat tetap berlaku? Atau, apakah pasangan capres-cawapres yang berkaitan dengan itu tidak malu? Ini soal norma, kepantasan, dan integritas," sambung Bane.

Namun menurut Bane, putusan MKMK itu dapat menambah pertimbangan masyarakat untuk menentukan pilihan terhadap calon pemimpinnya.

"Pada akhirnya masyarakat yang menilai, akan memilih pemimpin yang memiliki beban berat, atau memilih pemimpin yang bersih, jelas rekam jejaknya, dan bisa bekerja cepat menjadi pelayan masyarakat," pungkas caleg DPR RI dari dapil Sumatera Utara 3 tersebut.

Sementara itu, Juru Bicara Anies Baswedan, Surya Tjandra menilai, seharusnya bakal calon presiden (bacapres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto mengganti Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres. Karena putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) memutus Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman melanggar etik terkait putusan syarat batas usia capres cawapres.

Surya menyindir Prabowo dinilai tidak mampu berkompetisi dengan baik tanpa dukungan Presiden Joko Widodo.

"Kalau jantan seharusnya Pak Prabowo segera mengganti cawapresnya, tetapi saya tidak yakin itu akan berani dilakukan. Tanpa dukungan presiden mungkin Pak Prabowo merasa tidak mampu berkompetisi dengan baik menghadapi capres lain," katanya kepada wartawan, dikutip Rabu (8/11/2023).

Sebab, menurut Surya, Prabowo dinilai tidak cukup percaya diri maju di Pilpres 2024 tanpa dukungan Jokowi. Sehingga harus menggandeng putranya, Gibran Rakabuming Raka yang memicu gugatan batas usia capres cawapres.

"Semua sengkarut MK ini awalnya adalah karena Pak Prabowo tidak cukup percaya diri maju capres tanpa dukungan Presiden Jokowi, sehingga harus memaksakan diri mengambil anak kandungnya sebagai cawapres, meski melanggar UU yang ada," kata Surya.

Putusan MKMK terhadap Anwar Usman ini dinilai putusan syarat batas usia calon presiden dan calon wakil presiden itu bermasalah sejak awal. Surya berharap putusan MKMK mengembalikan kepercayaan publik terhadap MK.

"Kami menghargai Putusan MKMK ini, yang membuktikan memang Putusan MK kemarin memang bermasalah sejak awalnya; semoga bisa mengembalikan kepercayaan publik kepada MK yang beberapa waktu ini dirusak oleh Ketuanya," katanya.


Anwar Usman Dipecat dari Ketua MK

Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) menjatuhkan sanksi pemberhentian dari jabatan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) terhadap Anwar Usman, terkait putusan uji materiil batas usia capres-cawapres.

"Hakim Terlapor terbukti melakukan pelangaran berat terhadap Kode Etik dan Perilaku Hakim Konstitusi sebagaimana tertuang dalam Sapta Karsa Hutama, Prinsip Ketakberpinakan, Prinsip Integritas, Prinsip Kecakapan dan Kesetaraan, Prinsip Independensi, dan Prinsip Kepantasan dan Kesopanan," tutur Ketua MKMK, Jimly Asshiddiqie di Gedung MK, Jakarta Pusat, Selasa (7/11/2023).

"Menjatuhkan sanksi pemberhentian dari jabatan Ketua Mahkamah Konstitusi kepada Hakim Terlapor," sambungnya.

Jimly menjelaskan alasan tidak memberhentikan dengan hormat Anwar Usman dari hakim konstitusi. Ia menegaskan, jika keputusannya adalah diberhentikan tidak dengan hormat, ada peluang Anwar Usman mengajukan banding. Sehingga tidak ada ketidakpastian hukum jelang pemilu 2024.

"Kalau sanksinya adalah sebagaimana ditentukan PMK pemberhentian tidak hormat dari anggota maka itu di haruskan diberi kesempatan untuk majelis banding," kata Jimly.

"Yang majelis banding dibentuk berdasarkan MKMK itu, nah membuat putusan Majleis Kehormatan tidak pasti sedangkan kita sedang menghadapi proses persiapan pemilihan umum yang sudah dekat," terangnya.

Sedangkan, bila diberhentikan dari jabatan Ketua MK, maka keputusan langsung berlaku pada hari ini Selasa (7/11/2023), dan penggantian ketua MK mesti dilakukan dalam waktu 2 x 24 jam.

"Sehingga kepastian hukum jelang Pemilu 2024 akan didapat," jelas Jimly.

Jimly menambahkan, jika pun MK mengubah putusan nomor 90/PUU-XXI/ 2023 tentang syarat usia capres-cawapres maka baru bisa diterapkan pada Pemilu 2029.

"Tentu saja permainan sudah jalan, aturan main kalau misalnya diubah melalui putusan MK berlaku untuk pertandingan berikutnya 2029," ucapnya.

"Kalau yang sekarang ini sudah jalan pertandingannya, dan ini perlu saya sampaikan untuk pihak pihak biar ada kepastian," kata Jimly.

Jimly juga memerintahkan Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi untuk dalam waktu 2x24 jam sejak putusan itu selesai diucapkan, untuk segera memimpin penyelenggaraan pemilihan pimpinan yang baru sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

"Hakim Terlapor tidak berhak untuk mencalonkan diri atau dicalonkan sebagai pimpinan Mahkamah Konstitusi sampai masa jabatan Hakim Terlapor sebagai Hakim Konstitusi berakhir," katanya.

"Hakim Terlapor tidak diperkenankan teribat atau melibatkan diri dalam pemeriksaan dan pengambilan keputusan dalam perkara perselisihan hasil Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, Pemilhan Anggota DPR, DPD, dan DPRD, serta Pemilhan Gubernur, Bupati, dan Walikota yang memiliki potensi timbulnya benturan kepentingan," sambung Jimly.

Selain itu, Jimly juga menegaskan, pihaknya tidak dapat mempengaruhi hasil putusan MK terkait uji materiil batas usia capres-cawapres.

"Majelis Kehormatan tidak berwenang menilai putusan Mahkamah Konstitusi, in casu Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 90/PUU-XXI/2023," tutur Jimly.

Hal itu dalam rangka menjawab dalil gugatan terhadap Ketua MK Anwar Usman, yang menyatakan putusan uji materiil batas usia capres-cawapres semestinya dianulir oleh MKMK lantaran hakim konstitusinya terbentur pelanggaran etik.

"Pasal 17 ayat (6) dan ayat (7) UU 48/2009 tidak dapat diberlakukan dalam putusan perkara pengujian undang-undang terhadap UUD 1945 oleh Mahkamah Konstitusti," jelas dia.

Jimly juga mengatakan pihaknya tidak menemukan cukup bukti bahwa Anwar Usman selaku Ketua MK memerintahkan adanya pelanggaran prosedur dalam pembatalan pencabutan permohonan perkara Nomor 90/PUU-XXI/2023 perihal batas usia capres-cawapres yang akhirnya dikabulkan MK.

Namun begitu, Anwar Usman terbukti dengan sengaja membuka ruang intervensi pihak luar dalam proses pengambilan Putusan Nomor 90/PUU-XXI/2023, sehingga melanggar Sapta Karsa Hutama, Prinsip Independensi, Penerapan angka 1, 2, dan 3.

"Hakim Terlapor sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi terbukti tidak menjalankan fungsi kepemimpinan (judicial leadership) secara optimal, sehingga melanggar Sapta Karsa Hutama, Prinsip Kecakapan dan Kesetaraan, Penerapan angka 5," Jimly menandaskan.


Tanggapan Anwar Usman

Anwar Usman merespons putusan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) yang menyatakan dirinya melakukan pelanggaran etik berat dan dijatuhi sanksi diberhentikan dari jabatan Ketua MK.

"Kan saya sudah bilang, jabatan milik Allah," kata Anwar Usman kepada awak media di Gedung Mahkamah Konstitusi Jakarta, Rabu (8/11/22023).

Dia mengatakan tidak ada komentar khusus perihal putusan MKMK tersebut. Dia menilai, pembentukan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) merupakan skenario untuk membunuh karakternya.

"Sesungguhnya, saya mengetahui dan telah mendapatkan kabar bahwa upaya untuk melakukan politisasi dan menjadikan saya sebagai objek di dalam berbagai Putusan MK dan Putusan MK terakhir, maupun tentang rencana Pembentukan MKMK, telah saya dengar jauh sebelum MKMK terbentuk," kata Anwar saat konferensi pers di Gedung MK, Jakarta Pusat, Rabu (8/11).

Meski sudah mengetahui skenario itu, Anwar mengklaim dirinya tetap berbaik sangka. Ia pun tak masalah jika kini dirinya tak lagi menjabat sebagai Ketua MK.

"Tidak ada ada selembar daun pun yang jatuh di muka bumi, tanpa kehendak-Nya dan sebaik-baik skenario manusia tentu, jauh lebih baik skenario Allah SWT," ujar Anwar.

"Saya yakin dan percaya, bahwa di balik semua ini, InsyaAllah ada hikmah besar yang akan menjadi karunia bagi saya, keluarga besar saya, sahabat, dan handai taulan, dan khusus bagi Mahkamah Konstitusi, nusa dan bangsa," tambah Anwar.

Anwar pun juga tetap melakukan tanggung jawabnya sebagai Ketua MK saat itu untuk membentuk MKMK.

"Meski saya mengetahui tentang rencana dan adanya skenario terhadap diri saya melalui Pembentukan MKMK, saya tetap memenuhi kewajiban saya sebagai Ketua MK, untuk membentuk Majelis Kehormatan MK," ucap Anwar.