Sujud Syukur Resmi Cerai

Inara Rusli Sempat Sujud Syukur Setelah Resmi Cerai dengan Virgoun, Ungkap Alasannya: Statusnya Sudah Jelas

Liputan6.com 2023-11-11 19:00:37
Inara Rusli tak tinggal diam kala dituding istri dominan khususnya soal uang. Ibu tiga anak ini balik menyebut Virgoun memercayakan urusan finansial kepadanya. (Foto: Dok. Instagram @mommy

Inara Rusli bersyukur perkara perceraiannya dengan Virgoun telah diputuskan. Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Barat menetapkan pasutri tersebut resmi bercerai.

Menurut Inara Rusli, tak ada pasangan yang ingin pernikahannya berakhir cerai. Ia hanya ingin memperjuangkan haknya dan anak-anak dengan mengajukan gugatan cerai ini. Sebab itu, ia bersyukur Tuhan merestui keputusannya.

"Itu bentuk wujud syukur saya kepada Allah. Siapa sih yang menginginkan perceraian? Siapa juga yang mau menceritakan kekurangan pada semua orang? Saya itu mempertahankan hak saya dan anak-anak saya," ujar Inara Rusli di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Jumat (10/11/2023).

"Saya sempat takut sama Allah untuk apa yang saya lakukan ini, saya takut Allah murka. Apa pun hasil hari ini, tolong diteguhkan keimanan saya. Alhamdulillah, putusan hari ini adalah jawaban telak dari Allah bahwa apa yang saya lakukan itu sudah tepat, InsyaAllah," tambah Inara Rusli.


Inara Merasa Lega Atas Ditetapkannya Putusan Cerai

Inara merasa lega atas ditetapkannya putusan cerai ini. Ia mengatakan, kini menjadi jelas status pernikahannya dengan Virgoun yang belakangan bergulir di meja pengadilan.

"Pastinya, sudah lebih lega karena sudah enggak ada istilah magang lagi, ya. Statusnya sudah jelas," katanya.


Inara Menilai Ada Keistimewaan Menjadi Orangtua Tunggal

Inara menilai, ada keistimewan menjadi orang tua tunggal. Ia percaya status itu istimewa di mata Tuhan Yang Maha Esa atas perjuangan mencari nafkah untuk buah hati.

"Ada keistimewaanlah di mata Allah sebagai status seorang janda, karena di situ kan Allah memuliakan status tersebut. Karena kita berjuang, berjihad mencari nafkah untuk anak-anak," jelas Inara.


Inara Berterima Kasih kepada Semua Pihak yang Mendukung dan Mendoakannya

Pada kesempatan sama, Inara mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selama ini mendukung dan mendoakannya dalam menghadapi permasalahannya.

"Dukungan moril dan doa, sangat berarti buat saya bisa akhirnya turun keputusan hari ini. Terima kasih sudah peduli kepada saya dan ketiga anak saya," ucap Inara Rusli.

Vokal Dipuji Member Il Divo

Vokal Lesti Kejora Dipuji Member Il Divo, Kagum Sampai Pengin Nyanyi Bareng Lagi

Liputan6.com 2023-11-12 11:30:00
Lesti Kejora. (Instagram/ lestikejora)

Lesti Kejora baru-baru ini mendapat kesempatan manggung yang spesial. Pasalnya, ia tampil bersama grup vokal kenamaan Il Divo, dalam tur konser bertajuk "Il Divo A New Day Tour" yang digelar di JIEXPO Theater Kemayoran, Sabtu (11/11/2023) kemarin.

Dalam kesempatan itu, Lesti Kejora diketahui menyanyikan lagu Il Divo bertajuk "Somewhere" bersama David Miller, Sebastien Izambard, Urs Bhler, Steven LaBrie. Istri Rizky Billar tampak cantik dengan gaun muslim berpayet yang tampak berkilau ditimpa sinar lampu panggung.

Tak hanya penampilan, Lesti juga menghadirkan performa vokal yang berkilau. Hal ini terlihat dalam cuplikan konser yang dibagikan Steven LaBrie, anggota Il Divo paling anyar, yang menggantikan mendiang Carlos Marin yang meninggal akhir 2021.

"Hold my hand and I'll take you there. Somehow, some day. Somewhere," begitu petikan lirik yang dinyanyikan Lesti di pengujung lagu ini. Biasanya tampil dengan cengkok dangdut yang lembut mendayu, ia kini memperlihatkan mampu tampil dengan vokal penuh power.

Suaranya juga berpadu indah dengan para member Il Divo, membuat penonton bertepuk tangan riuh ketika lagunya usai.

Penampilan sang pedangdut ini langsung ditanggapi meriah oleh para member Il Divo.


Ingin Nyanyi Bareng Lesti Lagi

Steven LaBrie rupanya terkesima dengan suara Lesti. Ia bahkan berharap suatu hari mendapat kesempatan serupa lagi.

"Singing with the amazing Lesti Kejora tonight in Jakarta. Such a powerful voice! Thank you for joining us! I hope to sing with you again! (Bernyanyi dengan Lesti Kejora yang hebat malam ini di Jakarta. Suara yang begitu kuat! Terima kasih telah bergabung bersama kami! Kuharap bisa bernyanyi bersamamu lagi!)", tulisnya di caption unggahannya.


Beragam Pujian untuk Lesti

Reaksi serupa juga diungkap member Il Divo lain, Sebastien Izambard. Ia membagikan ulang video dari akun @leslarfamily, dan menambahkan komentarnya yang berbunyi, "@lestikejora thank you for your incredible talent it was amazing."

Akun Instagram resmi Il Divo juga menyampaikan pujian untuk Lesti. Dibagikan pula foto para personel Il Divo bersama Lesti, dan juga Rizky Billar.


The Incredible Lesti Kejora

"Thank you for a wonderful night in Jakarta, such an honour to sing with the incredible @lestikejora last night. Such an incredible person and artist. (Terima kasih atas malam yang indah di Jakarta, suatu kehormatan bisa bernyanyi bersama @lestikejora yang luar biasa tadi malam. Ia adalah seseorang dan juga artis yang luar biasa)," begitu caption yang disertakan dalam unggahan ini.

Pemain Diaspora Siap Bela Timnas

Profil Amar Brkic, Pemain Diaspora yang Siap Bela Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Liputan6.com 2023-11-12 14:30:00
Pemain diaspora Timnas Indonesia U-17 Amar Rayhan Brkic mengaku sempat kesulitan melakukan adaptasi cuaca di Tanah Air yang terbilang panas jelang Piala Dunia U-17 2023. (Dok. PSSI)

Pemain diaspora Amar Rayhan Brkic siap membela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17. Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri menyebut Amar Brkic siap diturunkan saat Tim Nasional Indonesia U-17 melakoni laga kedua di Grup A Piala Dunia U-17 menghadapi Panama di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada Senin, 13 November 2023.

"Amar lawan Ekuador tidak bisa main, dia sudah bisa bermain melawan Panama," kata Indra di Pusat Informasi Piala Dunia U-17 dalam keterangannya di Surabaya, Minggu (12/11/2023), dikutip Antara.

Amar sebelumnya tidak bisa tampil saat Tim Nasional Indonesia U-17 menahan imbang Tim Nasional U-17 Ekuador 1-1 di laga pertama grup A, Jumat, 10 November 2023. Pemain yang merumput bersama tim junior Hoffenheim itu absen karena terserang diare.

Indra mengungkapkan kondisi Amar sudah pulih, usai tim dokter melaporkan kepada tim pelatih soal perkembangan pemain berusia 16 tahun itu. "Alhamdulillah tadi dokter memberikan laporan kepada pelatih bahwa Amar bisa bermain," ujarnya.

Dikatakannya, seluruh pemain saat ini dalam kondisi bugar dan siap meladeni tantangan Panama, sekaligus merealisasikan tiga poin perdana di hadapan publik sendiri. Tim pelatih bekerja keras untuk membantu proses pemulihan pemain pascalaga pertama kontra Ekuador dan tak ada satupun pemain "Garuda Muda" yang menderita cedera.

"Semua pemain dalam kondisi baik dan besok kami siapkan pertandingan melawan Panama," ucapnya.

Indra menambahkan seluruh pemain dan jajaran tim pelatih punya optimisme besar untuk mendulang kemenangan agar bisa lolos dari babak grup Piala Dunia U-17 2023. "Kami bisa menang dan bisa bersaing di sini, saya yakin, semua yakin, dan ini cita-cita bersama," katanya.


Siapa Amar Brkic?

Lantas, siapa Amar Brkic? Melalui akun Instagram resmi TSG 1899 Hoffenheim, dibagikan video singkat yang menampilkan dirinya tengah latihan fisik di gym sekaligus memperkenalkan dirinya.

Ia lahir dari ayah yang berasal dari Bosnia dan ibundanya berasal dari Kebumen, Jawa Tengah, Indonesia. Amar lahir di Frankfurt, Jerman pada 11 Juni 2007. Ia kini memegang paspor Jerman dan Indonesia.

"Timnas Indonesia sempat menjalani pemusatan latihan di Jerman. Saya diundang. Itu terjadi begitu saja. Saya sangat menantikan Piala Dunia. Ini adalah kesempatan unik untuk mengambil bagian dalam turnamen internasional yang begitu besar," bunyi keterangannya dalam unggahan Instagram itu.

Ia juga berharap dirinya dapat menampilkan yang terbaik. Amar berupaya untuk waktu bermain sebanyak mungkin.

"Ingin mewakili Indonesia sebaik mungkin, melewati babak grup dan melihat sejauh mana kami bisa melangkah. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit, tetapi dengan dukungan para penggemar segalanya mungkin terjadi," lanjut Amar.


Akun Media Sosial

Dikutip dari laman resmi Hoffenheim, Amar beroperasi di lini tengah. Ia bergabung dengan TSG sejak Juli 2022.

Sebelumnya, pesepak bola dengan tinggi 166 cm ini pernah menimba ilmu di Kickers Offenbach, Rot-Weiss Frankfurt, dan Blau-Gelb Frankfurt. Amar hingga kini sudah memperkuat Hoffenheim delapan kali dan mencetak dua gol di ajang Bundesliga U-17.

Selain itu, Amar juga memiliki media sosial, seperti akun Instagram @amar.brc. Pada kolom bio, ia menyertakan keterangan bahwa dirinya adalah seorang atlet lengkap dengan menandai "@nikefootball Player for @tsghoffenheim".

Saat ini, akun Instagramnya telah membagikan lima unggahan dan diikuti lebih dari 49,1 ribu followers. Pada unggahan pertamanya pada 24 Januari 2023, ia membagikan kabar memperpanjang kontrak dengan Hoffenheim yang ditulisnya dalam bahasa Jerman.

"Ich freue mich, meinen Vertrag bei der @tsghoffenheim verlngert zu haben! (Saya senang telah memperpanjang kontrak saya dengan @tsghoffenheim!)" tulisnya. Sementara unggahan terbaru adalah video yang ditandai bersama akun resmi Hoffenheim.


Timnas Indonesia U-17 Andalkan Welber Jardim dan Amar Rayhan Brkic di Piala Dunia U-17, Seberapa Besar Pengaruhnya?

Dikutip dari Bola Liputan6.com, timnas Indonesia U-17 sudah mengumumkan 21 pemain terpilih untuk menghuni skuad di Piala Dunia U-17. Indonesia pertama kali main di World Cup U-17 dan anak-anak yang terpilih menjadi yang paling beruntung.

Perjalanan panjang dilalui 21 pemain ini untuk masuk skuad akhir di Piala Dunia U-17. Dari 21 nama, ada dua pemain diaspora yang memang sudah sejak beberapa waktu lalu digadang menjadi pilar untuk Garuda Muda.

Dua pemain tersebut yaitu Welber Halim Jardim dan Amar Rayhan Brkic. Welber Jardim besar dari klub sepak bola Sao Paulo U-17.

Sedangkan Amar Rayhan Brkic merupakan produk dari Hoffenheim U-17. Welber Jardim sudah mulai berlatih dengan Timnas U-17 Indonesia sejak Agustus, sedangkan Amar Rayhan Brkic masuk saat timnas Indonesia U-17 menjalani pemusatan latihan di Jerman.

Lalu bagaimana pengaruh kedua pemain ini untuk Garuda Muda? Secara postur, Welber Jardim memenuhi syarat karena berpostur 180 cm. Postur tinggi dibutuhkan untuk seorang bek dalam membantu halau permainan bola-bola tinggi yang diperagakan lawan.

Sedangkan Amar Rayhan Brkic tipikal pemain mungil. Meski lahir di Eropa, dia bepostur 166 cm saja. Namun kemampuannya cukup mumpuni karena menjalani kompetisi yang ketat di Eropa dan inilah sepertinya yang dibutuhkan pelatih Timnas U-17 Bima Sakti.

Timnas Indonesia U-17 harusnya diperkuat tiga pemain diaspora. Namun hanya 2 pemain diaspora yang bisa "diangkut" Bima Sakti ke Piala Dunia U-17.

Hadirnya pemain diaspora menjadi tambahan kekuatan signifikan untuk Garuda Muda. Sejak awal, pelatih Timnas Indonesia U-17 mengharapkan adanya pemain diaspora yang memiliki kemampuan lebih dibandingkan pemain-pemain yang ada sekarang.

Dua pemain diaspora ini juga pemain yang bisa main di dua posisi. Welber Jardim bisa main di posisi bek tengah dan bek kanan.

Sedangkan Amar Rayhan bisa main sebagai winger kanan atau kiri dan juga penyerang kanan atau kiri. Karena kemampuan lebih ini, 2 pemain ini diharapkan bisa mengangkat kemampuan Timnas Indonesia U-17 yang sudah terlebih dahulu didominasi bakat lokal yang jadi juara Piala AFF U-16.

Cuma Numpang Hidup Ria Ricis?

Tanggapan Teuku Ryan Disebut Cuma Numpang Hidup dari Ria Ricis: Aku Nggak Suka Ngonten saat Kerja

Liputan6.com 2023-11-12 09:00:00
Teuku Ryan (Instagram/ teukuryantr)

Hubungan rumah tangga Teuku Ryan dan Ria Ricis sedang dihantam isu tak sedap perihal keduanya yang dikabarkan renggang.

Teuku Ryan sendiri menepis kabar miring itu saat menjadi bintang tamu dalam program acara Pagi Pagi Ambyar di Trans TV pada Sabtu (11/11/2023). Isu ini mulai mencuat di publik lantaran Ricis yang menghapus momen kebersamaan dengan sang suami di akun instagram pribadinya.

Saat itu, Rian Ibram bertanya pada Teuku Ryan mengapa Ricis kerap tampil sendiri akhir-akhir ini terutama saat menghadiri acara artis seperti ketika ULTAH Ashanty. Rian juga menambahkan kalau Ricis mulai sering mengunggah foto sendiri tanpa dirinya. Ia pun membantah dengan beralasan bahwa mereka saat ini punya kesibukan masing-masing.

"Kita kerjaannya emang masing-masing. Ricis diundang ke sana, Saya diundang ke sini. Jadi, memang kebetulan lagi ngga sama aja. Tapi, alhamdulillah sama kalau mau istirahat di rumah," ujar Teuku Ryan.


Tanggapan Teuku Ryan Disebut Cuma Numpang Hidup

Lantas, Rian juga membahas perihal netizen yang menganggapnya tak berpenghasilan dan menggantungkan hidup dengan istri. Ryan sendiri mengatakan bahwa dia tidak ambil pusing jika ada netizen yang menganggapnya pengangguran atau cuma numpang hidup.

Menurutnya yang terpenting adalah bahwa ia memang menafkahi keluarganya. Ia mengaku memang tidak suka menjadikan konten jika sedang menerima pekerjaan atau proyek baru sehingga mungkin itu juga yang menjadi ketidaktahuan netizen di luar sana.

"Aku nggak masalah ya kalau misal netizen bilang aku numpang hidup atau gimana kan yang tau juga istri saya, anak saya. Jadi, aku ngga suka yang kontenin misal aku lagi kerjain apa atau dapat proyek besar bagus apa gitu," ungkapnya.


Singgung Soal Ain

Ia juga menyinggung soal ain ketika mudah pamer pada orang lain jika dengan membuat konten setiap keberhasilan yang ia didapat melalui media sosial. Ia pun menegaskan bahwa yang terpenting ia memenuhi tugasnya sebagai suami sekaligus ayah.

Sebagai informasi, ain dalam agama Islam merujuk pada kepercayaan bahwa akan ada hal-hal buruk yang bisa menimpa seseorang karena munculnya perasaan iri dari orang lain atas kelebihan atau kesejahteraan yang dicapai seseorang.

"Yang ada kalau gitu (pamer) bisa ain. Jadi ngga bagus dampaknya ke diri kita dan keluarga. Itu paling bahaya ain karena makin banyak orang yang ngga suka sama kita (iri)," paparnya.

Tak Yakin Mampu Jatuh Cinta Lagi

Lee Dong Wook Curhat Dirinya Jomlo Akut, Kadang Santuy tapi Tak Jarang Ngenes: Aku Tidak Yakin Mampu Jatuh Cinta Lagi

Liputan6.com 2023-11-11 09:00:00
Lee Dong Wook di Tale Of The Nine Tailed (tvN via Soompi)

Aktor Korea Lee Dong Wook kini Tengah terlibat proyek film baru, bertajuk Single in Seoul yang akan tayang 29 November mendatang. Dalam film ini, ia berperan sebagai seorang influencer bernama Young Ho yang bahagia hidup menjomlo.

Nah, dalam konferensi pers film Korea ini yang digelar beberapa waktu lalu, Lee Dong Wook bicara mengenai kehidupannya sebagai seorang single. Rupanya, ia sudah lama menjomlo, sampai-sampai merasa sudah nyaman dengan keadaan ini.

"Aku benar-benar mengerti bagaimana perasaan Young Ho. Aku benar-benar bisa memahaminya karena aku sekarang juga jauh lebih nyaman sendirian," kata bintang drakor Goblin ini.

Ia menambahkan, "Ketika saya di luar, suka atau tidak, aku harus menjadi sosok yang diharapkan orang-orang. Tapi ketika sendirian, aku bisa menjadi diriku sendiri, melakukan apa pun yang aku mau."

Meski terkesan santuy dan menikmati hidup sebagai seorang jomlo, tapi Lee Dong Wook kadang-kadang merasa ngenes juga. Ia bahkan berandai-andai bisa memiliki pendamping hidup.

"Aku menikmati menjadi lajang, tetapi pada saat yang sama, aku juga merasa kesepian. Aku kadang-kadang berpikir bertemu orang baik dan mengencaninya," ujarnya.


Status Kehidupan Asmara Lee Dong Wook: Sekarat

Saking lamanya melajang, Lee Dong Wook bahkan sampai tak pede dengan kehidupan asmaranya.

"Jika boleh jujur, menurutku kemampuanku untuk mencintai sedang sekarat. Aku bahkan tidak yakin mampu jatuh cinta lagi."


Pengakuan Im Soo Jung

Dalam film ini, Lee Dong Wook beradu akting dengan aktris Im Soo Jung. Bintang A Tale of Two Sisters ini berperan sebagai Hyun Jin, seorang redaktur yang benci hidup menjomlo.

Seperti Lee Dong Wook, ia juga lama berstatus single.

"Karakterku Hyun Jin tidak suka jomlo, tapi aku sendiri cukup baik-baik saja dengan jadi single. Ini mungkin ada hubungannya dengan melajang terlalu lama, tapi sejujurnya aku merasa tak apa-apa kalau sendirian," kata dia.


All Out Bila Ketemu Pria yang Pas

Namun bila nanti bertemu orang yang pas, wanita 44 tahun ini merasa bakal all out dalam mendekatinya.

"Kalau aku menemukan seseorang yang aku sukai, aku pasti memastikan dia tahu bahwa aku punya perasaan padanya sehingga aku bisa memulai sesuatu dengannya. Dalam hal ini, aku sangat mirip dengan Hyun Jin."

Miliaran Duit Mengalir Sampai Jauh

Miliaran Duit dari Panji Gumilang Mengalir Sampai Jauh

Liputan6.com 2023-11-11 18:00:13
Panji tidak menjelaskan apa pun saat tiba di Bareskrim. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri telah memeriksa Panji Gumilang sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) terkait pidana yayasan dan penggelapan pada Kamis (9/11), dalam pemeriksaan tersebut penyidik mendalami terkait aliran dana yang diduga mengalir ke rekening pribadi tersangka.

Kasubdit III Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Kombes Pol. Robertus Yohanes Dedeo di konfirmasi di Jakarta, Jumat, mengatakan pemeriksaan kemarin merupakan pemeriksaan awal di mana penyidik berfokus pada pokok perkara yang ditangani yakni terkait aliran dana yayasan, yang diduga dengan sengaja dialirkan ke rekening tersangka, dan diduga digunakan untuk kepentingan pribadi atau pembelian aset.

"Sementara masih pemeriksaan awal yang bersangkutan sebagai tersangka, masih seputar peran yang bersangkutan terkait penyimpangan dalam pengelolaan aset yayasan." kata Deo.

Pemeriksaan terhadap Panji Gumilang dilaksanakan di Lapas Kelas IIB Indramayu, Jawa Barat. Melibatkan lima orang penyidik dari Dittipideksus Bareskrim Polri.

Dalam proses pemeriksaan tersebut Panji Gumilang didampingi oleh penasihat hukum dari Kantor LBH HIR berjumlah tiga orang. Penyidik berhati-hati dan rinci selama proses pemeriksaan, namun tetap memberikan hak-hak tersangka dan mengedapankan rasa kemanusiaan karena mempertimbangkan usianya telah 77 tahun.

"Proses pemeriksaan berlangsung lebih kurang lima jam, ada 55 pertanyaan yang ditanyakan," kata Deo.


Penggelapan dan TPPU

Panji Gumilang ditetapkan sebagai tersangka dugaan tindak pidana yayasan dan penggelapan serta TPPU. Penyidik mentersangkakan dengan Pasal 372 KUHP terkait penggelapan dengan ancaman empat tahun penjara.

Kemudian Pasal 70 juncto Pasal 5 Undang-undang (UU) Nomor 28 Tahun 2004 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2001 tentang Yayasan, serta Pasal 3, Pasal 4, Pasal 5 juncto Pasal 10 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 Tentang TPPU dengan ancaman 20 tahun pidana penjara.

Dari hasil penyidikan, sejak 2008 sampai dengan 2022 YPI yang dipimpin Panji Gumilang melakukan pinjaman ke sejumlah. Terdapat 144 rekening atas nama Panji Gumilang dan yang terafiliasi dengan diblokir penyidik.

Dari 144 rekening itu, terdapat 14 rekening yang berisi uang senilai Rp200 miliar dan sudah disita penyidik.

Kemudian, hasil penelusuran aset dari tahun 2016-2023, penyidik menemukan ada salah satu rekening di bank milik BUMN masuk dana senilai Rp 900 miliar. Setelah ditelusuri transaksi keluar masuk terdapat dana digunakan untuk keperluan pribadi kurang lebih Rp13 miliar dan Rp223 miliar.

Sepanjang 2008 sampai dengan 2022 dari 144 rekening yang diblokir itu, penyidik menemukan nilai total transaksi keluar dan masuk sebesar Rp1,1 triliun.


Simak Video Pilihan Ini:

Viral, Video Saat Merokok

Unggahan RM BTS Saat Merokok Sempat Viral, Langsung Buru-Buru Dihapus

Liputan6.com 2023-11-12 11:00:39
Septum menyimpang adalah kondisi di mana tulang rawan hidung bergeser. Jika dibiarkan, keadaan ini dapat mengganggu pernapasan. (Foto: Allkpop.com)

Kim Namjoon atau RM BTS menghebohkan jagat maya pasalnya ia mengunggah sebuah foto di akun instagram pribadinya yang memperlihatkan aktivitas merokok.

Foto itu ia diunggah di Instagram Stories pada Sabtu pagi (11/11/2023). Terlihat ia tengah berada di luar ruangan dan mengenakan mantel tebal berwarna hitam. Rambutnya masih terlihat plontos dan jari-jemarinya mengapit sebatang rokok yang sedang diisapnya.

Akibat unggahan itu, nama RM menjadi viral di social media. Namun tak lama diketahui ia akhirnya menghapus foto tersebut sekitar dua jam setelahnya unggahan awal. Tidak ada yang tahu pasti apakah leader BTS itu ada unsur ketidaksengajaan ketika mengunggahnya sehingga langsung menghapus postingan.

Hingga kini, ia juga masih menutup kolom komentar di instagram pribadinya untuk menghindari spam atau komentar negatif dari warganet. Sebagai informasi, semua member BTS sendiri memang menutup komentar di akun media sosial mereka.


Menimbulkan Kontroversi

Penyanyi yang fasih berbahasa Inggris ini agaknya menyadari kemungkinan munculnya reaksi negatif dari warganet dan penggemar karena foto yang diunggahnya sehingga memilih menghapus. Meskipun begitu, sebenarnya RM sudah memasuki usia legal untuk merokok.

Namun sebagai idol, menunjukkan hal seperti ini kepada publik umumnya menjadi kontroversi. Misalnya, D.O EXO yang belum lama ini ketahuan merokok. Ia mendapatkan cibiran warganet dan dijatuhi hukuman denda sebesar 100 ribu won atau senilai 1,1 juta rupiah karena merokok di dalam gedung.

D.O dikenai denda setelah muncul aduan dari warganet yang mengetahuinya tengah merokok di dalam gedung melalui sebuah forum daring yang menyebarluaskan info tersebut.


Bukan Member BTS Pertama yang Ketahuan Merokok

Di sisi lain, ternyata RM bukan satu-satunya member BTS yang ketahuan merokok. Sebelum ini banyak beredar foto di internet yang memperlihatkan Kim Taehyung alias V ketika tengah merokok di tempat yang berbeda.

Foto-foto itu pun menjadi konsumsi publik dan menuai pro-kontra di kalangan penggemar. Merokok yang dilakukan oleh idol di Korea memang masih menimbulkan perdebatan. Meskipun jika idol itu sudah beranjak dewasa namun merokok dianggap dapat menjadi contoh buruk bagi publik.

Keliling Kota Jakarta Sebelum Pulang

Yesung Super Junior Akan Keliling Kota Jakarta Usai Konser Sebelum Pulang ke Korea Selatan

Liputan6.com 2023-11-11 18:30:20
Yesung Super Junior dalam konser "Yesung Solo Concert in Jakarta: Unfading Sense" pada hari Jumat (10/11/2023). (Liputan6.com/Nadia Nurhaliza)

Konser bertajuk "Yesung Solo Concert in Jakarta: Unfading Sense" berakhir dengan tepuk tangan dan sorakan meriah dari para penggemar Super Junior yang hadir pada Jumat, 10 November 2023 malam.

Konser tunggal yang dibawakan oleh Yesung, salah satu vokalis dari boy group yang berada di bawah naungan SM Entertainment ini berlangsung dengan syahdu.

Yesung terlihat sangat senang dapat bertemu ELF Indonesia lagi setelah sebelumnya pernah bertemu dalam formasi Super Junior di acara SMTown Jakarta 2023.

Sebelum memasuki encore, Yesung mengatakan bahwa ia akan berkeliling Jakarta terlebih dahulu. Pernyataan tersebut pun mendapatkan sorakan gembira dari para ELF yang hadir pada malam konser tersebut.


Alasan Yesung Ingin Berkeliling Jakarta Sebelum Kembali ke Korea Selatan

Alasan di balik keputusannya tersebut adalah karena Yesung dan band nya masih memiliki waktu sebelum jam terbang mereka pulang ke Korea Selatan.

Penyanyi ini berjanji akan mengeksplorasi beberapa wisata di Jakarta sebelum kembali ke kampung halaman.

ELF Indonesia pun bersorak dan bersemangat setelah mendengar bahwa mereka (Yesung dan timnya) tidak ingin langsung pulang ke Korea tanpa menikmati waktu di Jakarta.


Kunjungan Pertama Untuk Bandnya

Saat berinteraksi dengan ELF Indonesia, Yesung membagikan cerita di mana beberapa anggota band pengiringnya belum pernah ke Indonesia sebelumnya. Konser "Yesung Solo Concert in Jakarta: Unfading Sense" yang membawa mereka menginjakkan kaki mereka di Jakarta, Indonesia untuk pertama kalinya.

Tidak hanya itu, Yesung juga bertanya perihal pendapat mereka tentang ELF Indonesia. Pertanyaan tersebut direspon oleh anggota bandnya dengan gestur anggukan kepala dan kedua jempol yang mereka berikan, menandakan bahwa mereka setuju ELF Indonesia terbaik.


Rencana Untuk Eksplorasi Wisata Jakarta Bersama

Yesung pun kemudian membagikan rencana setelah usai menggelar konser di Jakarta, Ia da rekannya akan berjalan-jalan sebentar di Jakarta sebelum pulang ke Korea Selatan.

"Rencananya, setelah selesai konser di Jakarta masih ada waktu sebelum pulang, Nah. Kami mau main sebentar di Jakarta." tutur Yesung pada hari Jumat (10/11/2023).

Yesung juga berharap band pengiringnya bisa menikmati Jakarta juga sebelum kembali ke Korea Selatan.

Heboh, Aktor Korea Pindah ke Bali

Heboh Keluarga Aktor Korea Lee Beom Soo Pindah ke Bali, Anak-anaknya ke Sekolah Naik Ojol hingga Diajak Jalan-jalan ke Kintamani

Liputan6.com 2023-11-11 15:35:00
Aktor Korea Selatan Lee Beom Soo. (Instagram @bumsoo_official)

Aktor asal Korea Selatan, Lee Beom Soo, memiliki keluarga yang harmonis, seorang istri bernama Lee Yoon Jin dan dua anak sepasang (laki-laki dan perempuan). Rupanya, keluarga Lee Beom Soo kini tengah menetap di Bali. Kegiatan keluarga ini pun dipamerkan oleh Lee Yoon Jin.

Lee Beom Soo yang terkenal berkat film Singles yang dirilis pada 2003 silam, memang belum memperlihatkan kegiatan istri dan anak-anaknya setelah menetap di Bali. Namun sang istri, Lee Yoon Jin, tampak rutin memamerkan keseharian anak-anaknya di Bali.

Beragam hal lokal khas Indonesia khususnya Bali pun terpampang di media sosial Lee Yoon Jin. Istri Lee Beom Soo mengunggah beberapa makanan lokal Bali, tempat wisata di Kintamani, bahkan momen anak-anaknya naik ojol hingga kegiatan di salah satu sekolah internasional.

Lee Yoon Jin juga sempat mengumumkan di media sosialnya bahwa ia telah memboyong anak-anaknya ke Bali. Namun begitu, Lee Beom Soo diketahui belum mengikuti jejak keluarga menetap di Pulau Dewata lantaran masih menjalani rutinitas syuting sebagai aktor di Korea Selatan.


Istri Lee Beom Soo Pastikan Sudah Pindah ke Bali Bersama Anak-anaknya

Dalam beberapa keterangan foto yang diunggahnya di akun Instagram @yoonj.lee, istri Lee Beom Soo, Lee Yoon Jin, memastikan kepada para followers bahwa ia dan anak-anaknya sudah menetap di Bali untuk waktu cukup lama.

"I came to Seoul Work and get off. It's cheap and cheap. Ready to moveto Bali," tulisnya dalam sebuah unggahan pada 7 Oktober 2023, sambil mengumumkan bakal pindah ke Bali.

Pengumuman ini disampaikan oleh Lee Yoon Jin setelah ia dan anak-anaknya berada di Korea Selatan sepulangnya dari Paris, Prancis.


Anak-anak Lee Beom Soo Ternyata Sekolah di Bali

Lalu pada 25 Oktober 2023, Lee Yoon Jin mengunggah beberapa foto yang salah satunya memperlihatkan putranya mengenakan kaus bertuliskan salah satu nama sekolah internasional di Bali, Canggu Community School.

"Fresh Start in ," tulis Lee Yoon Jin singkat.

Terdapat juga sebuah foto yang memperlihatkan Lee Beom Soo sedang menemani istri dan anak-anaknya selama berada di Bali.

"Are you guys moving to Bali??," tanya seorang netizen dalam komentarnya.

"Yes," jawab Lee Yoon Jin.


Antusiasme Istri dan Anak-anak Lee Beom Soo Selama Berada di Bali

Setelah berada di Bali, Lee Yoon Jin istri Lee Beom Soo pun memamerkan sejumlah momen di Pulau Dewata. Mulai dari kegiatan di sekolah baru anak-anaknya itu, momen naik ojol saat berangkat sekolah, hingga jalan-jalan ke Kintamani dan menikmati makanan lokal Bali.

"Un-Bali-vable Halloween Weekend," tulisnya dalam unggahan 28 Oktober 2023.

Pada 29 Oktober 2023, Lee Yoon Jin juga menyampaikan bahwa putranya baru saja lulus tes bahasa Inggris. Ia juga menyampaikan bahwa anaknya yang kedua itu telah diterima bersekolah di Bali.

"Step by step preparing, I received the news of passing the test from # #itt in September Bali. It's becoming a great motivation to adapt to the new school," tulisnya.


Sekilas Keluarga Lee Beom Soo

Aktor Lee Beom Soo diketahui menikah dengan Lee Yoon Jin pada 2010 lalu. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai seorang putri yang diberi nama Lee Soul, dan putranya, Lee Daul. Usia Lee Beom Soo Lee Yoon Jin terpaut jarak 14 tahun.

Keluarga Lee Beom Soo sebelumnya sempat dikenal luas oleh publik melalui program televisi bertema The Return of Superman pada tahun 2016 lalu.

Kala itu, Lee Beom Soo dan keluarga menggantikan penampilan aktor Korea Song Il Gook dan ketiga anak kembarnya, Song Triplets.

Promosikan Musik Indonesia ke Dunia

Riccardo Mazzoni Gaungkan Keragaman Musik Indonesia ke Asia Pasifik dan Dunia dari Jepang

Liputan6.com 2023-11-11 05:40:20
Riccardo Mazzoni . (Dok. IST)

Lanskap Kota Tokyo perpaduan antara ultra-modern dan tradisional, telah lama menjadi pusat diskusi dan kolaborasi internasional. Dalam lingkungan inovasi dan perpaduan budaya, Riccardo Mazzoni telah muncul sebagai duta besar yang vital untuk musik Indonesia. Ia mendorong pengenalan dan integrasinya ke dalam bahasa musik wilayah Asia Pasifik (APAC).

Kehadiran Riccardo Mazzoni dalam summit Koalisi Musik Independen Jepang (IMCJ) pada 23 Oktober 2023, bukan hanya sebagai partisipan, tetapi juga sebagai kontributor. Perannya sebagai panelis mengandalkan pengetahuannya yang mendalam.

Pengalamannya sebagai CEO dari distribusi musik digital MusicYes, Produser Eksekutif dari Seven Stars Records Indonesia, dilengkapi dengan perannya sebagai otak kreatif di balik grup RM Entertainment yang berbasis di Los Angeles, AS.

Pada era ketika industri musik sama banyaknya dengan dampak visual seperti halnya kesenangan auditif, sesi Riccardo Mazzoni tentang "Mengoptimalkan Konten Video Bentuk Pendek untuk Audiens APAC" sangat relevan.

Sesi tersebut menembus batas, membawanya fokus pada kebutuhan akan konten yang secara budaya berwawasan luas dan dirancang secara strategis untuk menarik segmen pasar yang beragam wilayah APAC.


Tak Hanya Membangun Jembatan Antar Budaya

Wawasan yang dibagikan Riccardo Mazzoni dalam summit tersebut diperoleh dari karier yang tidak hanya tentang membangun jembatan antar budaya tetapi juga tentang promosi musik.

"Summit ini merupakan pengakuan dari kompleksitas musik Indonesia dan potensinya untuk berkumandang di seluruh APAC," kata Riccardo.

Dialognya dengan para pemimpin industri lainnya adalah bukti dari meningkatnya minat dan pentingnya memahami kompleksitas pasar Indonesia.


Riccardo Mazzoni Memicu Diskusi Dinamis

Dipandu oleh Direktur Bytedance untuk Jepang, panel yang difasilitasi oleh Riccardo Mazzoni memicu diskusi dinamis dengan produser Jepang tentang penyesuaian konten untuk menarik audiens Indonesia yang beragam dan canggih.

"Diskusinya memberikan penerangan, menyoroti penggunaan strategis platform seperti TikTok dan YouTube Shorts di Indonesia, yang memiliki audiens muda, semangat, dan sangat berorientasi pada mobile," jelas Riccardo Mazzoni.

Ketika ditanya tentang perbedaan antara audiens APAC, Riccardo Mazzoni menerangkan, kontras halus, terutama menekankan pentingnya mengenali preferensi konten yang lokal di Indonesia dibandingkan dengan Jepang atau negara-negara APAC lainnya.

"Setiap audiens memiliki denyut nadinya sendiri, dan bagi para pembuat konten, sangat vital untuk memahami denyut nadinya - irama preferensi, jika anda mau," komentarnya.


Riccardo Mazzoni Tidak Hanya Memberikan Pengetahuan

Sepanjang summit, menjadi jelas bahwa Riccardo Mazzoni tidak hanya memberikan pengetahuan tetapi juga mengasimilasi wawasan dari rekan-rekannya yang ia percaya akan lebih meningkatkan posisi musik Indonesia di pasar lain.

Akar Italia Riccardo Mazzoni yang berpadu dengan representasinya terhadap Indonesia berbicara banyak tentang pendekatannya yang terintegrasi dalam pengelolaan musik global.

"Hidup dan karya saya di Jakarta selama 15 tahun telah menanamkan dalam diri saya pemahaman yang dalam tentang budaya lokal dan evolusi industri musik," renung Riccardo Mazzoni.

Ia menganggap dirinya sebagai jembatan, menghubungkan budaya hidup yang ia alami dengan dunia yang lebih luas.


Masa Depan serta Evolusi Distributor Musik Digital Indonesia

Dalam wawancara, Riccardo Mazzoni menggambarkan arah masa depan MusicYes. Evolusi perusahaan dari distributor musik digital Indonesia menjadi kekuatan global adalah narasi tentang pertumbuhan dan ekspansi.

Dengan kantor baru mereka di AS, MusicYes secara strategis berada dalam posisi untuk memanfaatkan dan memperkuat daya tarik internasional musik Indonesia, memupuk dialog dan kemitraan musik lintas budaya.

Melihat ke depan, Riccardo Mazzoni membayangkan jaringan komprehensif yang tidak hanya mempromosikan musik Indonesia secara internasional tetapi juga mengintegrasikan pengaruh global ke dalam skema lokal. Jalan dua arah pertukaran budaya ini menjanjikan industri musik yang lebih kaya dan lebih beragam.

Upaya Riccardo Mazzoni di Tokyo hanya bagian dari kresendo yang lebih luas di mana musik Indonesia tidak hanya berpartisipasi dalam percakapan global tetapi memimpinnya.

Melalui wawasan strategis dan dedikasi untuk pemahaman lintas budaya, Riccardo Mazzoni tidak hanya mengekspor genre; ia juga memfasilitasi paduan suara global, yang menggemakan keragaman melodi Indonesia di seluruh wilayah APAC dan di seluruh dunia.