Bingung Pilih Capres 2024

Iwan Fals Bikin Polling di Medsos Usai Debat Capres 2024, Mengaku Bingung Pilih Siapa

Liputan6.com 2023-12-20 12:02:12
Beberapa lagu telah disiapkan untuk album yang akan diberi nama istri tercintanya tersebut. Namun, semakin hari, semakin banyak ide yang muncul hingga akhirnya molor dari target yang telah

Hitung mundur pemungutan suara Pilpres 2024 terus mendekati akhir. Di tengah itu, musisi Iwan Fals, yang dikenal lewat lagu-lagunya yang bertema kritik sosial, ternyata sempat menggelar polling kecil-kecilan tentang calon presiden (capres).

Para capres telah melakukan debat perdana mereka pada 12 Desember 2023, dan direspons masyarakat Indonesia, termasuk Iwan. Pelantun lagu Bento ini membuat polling usai debat capres Pemilu 2024 di akun X, dulunya Twitter, miliknya.

Ia menulis pasangan capres-cawapres sesuai nomor urut. "Habis debat kita polling lagi, kasih tahu temen dan keluarganya suruh ikutan," tulis musisi itu pada Selasa, 12 Desember 2023.

Sebanyak 36 ribu lebih warganet mengikuti polling ini. Dalam hasil polling tersebut, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) mendominasi dengan 76,9 persen suara, disusul pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan 10,7 persen suara.

Sementara, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dengan 6,6 persen suara, dan opsi untuk tidak memilih dengan simbol tanda tanya mendapat 5,9 persen suara. Warganet memberi berbagai komentar terkait hasil polling tersebut, terutama performa para capres dalam debat pertama.

"Jauh bang 1 melesaaaaat debat pertama ini...no 2 ngalor ngidul dan marah marah gk bisa kontrol emosi... 3 lumayan," komentar seorang warganet.

"Bang, yang penting KPU-nya jangan sampe masuk angin nih.. masih ada beberapa sesi debat lagi & harus tetap di jaga independsinya," kata warganet lain.

Meski sudah menggelar polling kecil-kecilan, Iwan Fals mengaku masih bingung memilih capres dan cawapres di Pilpres 2024, karena mengaku kenal dengan semua calon.


Iwan Fals Kenal Semua Capres-Cawapres

Dalam cuitannya di X, pemilik nama lengkap Virgiawan Listanto ini bingung memilih calon pemimpin tahun depan. Apalagi, saat ini sedang masa kampanye baik capres, cawapres, maupun calon anggota DPR.

"Bingung juga milih mana nih, sana sini kenal, yang ono (itu) kenal juga. Tunggu ntar-ntar aja dah waktu coblosan," cuit pria 62 tahun ini pada Senin, 18 Desember 2023.

Tak hanya soal politik, di depan publik, Iwan juga membahas kehidupan sehari-hari, seperti masalah dalam rumah tangga. Hal itu terjadi saat ia diundang ke YouTube Vincent dan Desta (Vindes) untuk berbincang tentang banyak hal. Di tengah perbincangan, sang musikus legendaris tiba-tiba membahas soal perceraian Desta.

Meski sudah resmi berpisah dengan Natasha Rizky, Iwan menghibur Desta dengan mengatakan bahwa itu bukan akhir dari segalanya. Ayah tiga anak ini mungkin masih akan bertemu dengan jodohnya.

"Tapi lo celangapan juga sih, ya kan? Ya lah, siapa yang kuat begitu. Tapi kan jodoh akan datang lagi," tutur Iwan di YouTube Vindes yang dikutip pada Rabu, 6 Desember 2023.


Saran Iwan Fals untuk Desta

Tak diduga, Iwan Fals menggoda Desta. Pelantun Aku Bukan Pilihan menyarankan pria berusia 46 tahun ini untuk rujuk dengan Natasha Rizky. "Tapi sudah punya anak? Kalau bisa balikan lagi seru tuh," Iwan berbagi pendapat.

Mendengar ini, Desta tak bisa berkata-kata. Ia hanya senyum-senyuim seperti orang yang sedang salah tingkah. Vincent otomatis menggoda sahabatnya itu. Potongan video ini viral di media sosial. Alih-alih setuju, warganet justru merasa bahwa perpisahan Desta dan Natasha adalah sebuah keputusan tepat.

"Tapi mereka gk sejalan, yg satu udh hijrah yg satu kayanya blm mau," kata salah satu warganet.

"Tidak setuju untuk balik sebagai pasangan, karena kalau bersama akan beda bgt, yang satunya ingin punya imam yang baik untuk membimbing dia kelak ke Jannah ya Allah, yang satunya ingin bebas dan belum siap jadi imam untuk keluarga kecilnya," yang lain menimpali.

Tak lama kemudian, Natasha merespons terkait potensi rujuk dengan mantan suaminya. Setelah 10 tahun menjalani bahtera rumah tangga, ia dan Desta mengambil keputusan untuk berpisah.


Hubungan Desta dan Natasha Rizky

Meski perpisahan sudah terucap, harapan untuk rekonsiliasi dari publik dan kerabat masih terjaga. Bahkan, kehadiran Natasha yang memanggil Desta dengan sebutan 'sayang' baru-baru ini menarik perhatian.

Iwan juga menyerukan agar Desta dan Natasha bersatu kembali. Meski begitu, Natasha menanggapi situasi ini dengan simpel. Ia hanya meminta doa terbaik untuk hubungannya dengan Desta ke depan.

"Yang terbaik, apapun itu, mari kita doakan yang terbaik, guys," ucap Natasha yang dikutip dalam tayangan YouTube Intens Investigasi, 7 Desember 2023, dilansir dari laporan Tim Showbiz. Natasha mengaku bingung berkomentar lebih jauh tentang rencana rekonsiliasi.

"Jujur, aku tidak tahu harus mengatakan apa. Tapi yang pasti, mari kita doakan yang baik-baik," tambahnya.

Lebih jauh, Natasha juga menyinggung tentang hubungannya saat ini dengan Desta. Meski tidak lagi terikat dalam ikatan pernikahan, hubungan mereka tetap baik, terutama demi kebahagiaan ketiga anak mereka. "Komunikasi kami, terutama demi anak-anak, tetap berjalan baik," ungkapnya.

Sedang Nyaman Sendiri

Marshanda Ungkap Hubungannya dengan Vicky Prasetyo, Akui Sedang Nyaman Sendiri

Liputan6.com 2023-12-20 12:00:15
Marshanda melihat bahwa Vicky merupakan seorang penghibur sejati. Sehingga, ia banyak belajar dari dia dengan cara pandangnya yang terbuka. [Instagram/marshanda99]

Belakangan waktu lalu publik dihebohkan dengan kabar kedekatan Vicky Prasetyo dan Marshanda.

Kabar tersebut tersiar usai Marshanda mengunggah beberapa foto bersama Vicky di Instagram pribadinya. Warganet lantas berasumsi bahwa keduanya tengah menjalin hubungan.

Bak gayung bersambut, Vicky pun seolah menunjukkan keseriusannya dengan bintang sinetron tersebut.

Menanggapi hubungan keduanya yang diperbincangkan warganet, Marshanda mengungkap hal lain soal kedekatannya dengan Vicky Prasetyo.

"Kita tuh makan siang, terus kita foto. Itu yang komen, jarang banget di Instagramku komennya sebanyak itu, Bun," ujar Marshanda di sebuah video YouTube bersama Ashanty.

Dalam video itu, Ashanty menyinggung soal kabar berita tersebut. Dengan santai wanita yang akrab dipanggil Caca itu menjawab dia pun heran dengan tanggapan netizen.


Belajar Banyak dari Vicky

"Aku belajar banyak dari Vicky, udah gitu doang. Terus orang-orang langsung berpikir aku pacaran sama dia," tutur Caca.

"Aku tuh terinspirasi lho sama dia. Maksudnya sebagai seorang yang ada di dunia hiburan, dia tuh kayak entertainer sejati," sambungnya.


Berteman Baik

Marshanda pun mengaku berteman baik dengan Vicky Prasetyo setelah pertemuan mereka.

"Caption-ku itu, aku belajar banyak dari Vicky udah gitu doang. Orang-orang langsung mikir gue pacaran sama dia, buset dah. Kita berteman baik, normal kan," katanya.


Kriteria

Menyoal kedekatan dengan Vicky, Marshanda juga tak menutup kemungkinan meskipun saat ini mereka hanya berteman. Ibu dari Sienna ini juga menuturkan tipe idealnya mencari pasangan.

"Kalau kriteria gitu ya, aku mau orang yang (membuat) aku bisa menjadi diriku sepenuhnya, semua yang aku pengen dan yang laki-laki ini pengen kita tuh saling support supaya hal itu terjadi," ungkap Marshanda.

"Jujur ya, aku tuh takut sih. Takut tuh kayak, ragu untuk memulai lagi, tapi ada kemauan," dia menambahkan.

Di sisi lain, Marshanda juga merasa fase sendiri yang tengah dijalaninya tersebut sedang ia nikmati.

Marshanda berkata, "Aku nih lagi menikmati, mencari kenikmatan kesendirian."

Tidak Akan Menikah Lagi

Okie Agustina Tidak Akan Menikah Lagi Setelah Perceraian dengan Gunawan Dwi Cahyo, Ingin Fokus Membesarkan Anak

Liputan6.com 2023-12-19 20:00:00
Gunawan Dwi Cahyo dan Okie Agustina. (Foto: Dok. Instagram @gunawandwicahyo13)

Okie Agustina, yang saat ini tengah menghadapi proses perceraian dengan Gunawan Dwi Cahyo, mengungkapkan bahwa saat ini dia tidak memiliki rencana untuk menikah lagi jika nantinya hakim pengadilan Agama Bogor mengabulkan gugatan cerainya.

Dalam pernyataannya di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Selasa (19/12/2023), Okie Agustina mengungkapkan, "Jujur aja aku belum kepikiran buat cari pasangan lagi."

Menurutnya, yang terpenting dalam hidup saat ini adalah membahagiakan anak-anak mereka.

"Apalagi yang mau dicari? Membahagiakan anak-anaklah," tambah Okie Agustina, menegaskan bahwa fokus utamanya saat ini adalah memberikan kebahagiaan kepada anak-anaknya.


Penuh Konflik

Okie Agustina juga menekankan bahwa dia tidak ingin menjalin hubungan yang penuh konflik dengan Gunawan Dwi Cahyo setelah pernikahan mereka berakhir.

"Ya niat aku dari kemarin bercerai ya mau baik-baik. Memang aku mau semua baik-baik karena ada anak-anak yang harus aku jaga mentalnya, terutama Miro," ungkap Okie.


Tahun Terberat

Tahun 2023, bagi Okie Agustina, diakui sebagai salah satu tahun terberat dalam hidupnya. Setelah sebelas tahun pernikahan dengan Gunawan Dwi Cahyo, kini mereka menuju akhir perjalanan rumah tangga mereka.

Meskipun perpisahan ini menjadi pengalaman yang sulit, Okie melihatnya sebagai pelajaran berharga. Dia berharap dapat tumbuh lebih dewasa dan kuat dalam menghadapi cobaan hidup.


Keteguhan Hati

Dengan kebijaksanaannya, Okie Agustina mencerminkan keteguhan hati untuk tetap fokus pada kebahagiaan anak-anaknya dan mengambil hikmah dari setiap peristiwa yang dialaminya.

Meskipun menempuh perjalanan baru setelah perceraian, Okie menunjukkan sikap positif dan kedewasaan dalam menghadapi situasi sulit dalam kehidupannya.

Hargai Rina Nose karena Tak Pernah Menghina

Ayu Ting Ting Menghargai Rina Nose karena Tak Pernah Ikutan Menghina dan Menghujatnya

Liputan6.com 2023-12-20 12:30:00
Riasan bold di wajahnya juga dikemas agar matching dengan overall look yang ditampilkan. [Instagram.com/ayutingting92]

Pedangdut Ayu Ting Ting mengingat kembali kejadian beberapa tahun lalu saat dia berada di posisi dihujat dan disalahkan oleh banyak orang. Kondisi ini tentu sangat berat dia lalu.

Namun, bintang sitkom Lapor Pak ini juga masih ingat betul siapa saja orang-orang baik yang tak ikut menghujat atau menghakimi dirinya. Salah satunya adalah Rina Nose.

Sikap Rina Nose yang sangat menghargainya, membuat ibu satu anak itu menaruh rasa hormat kepada Rina sampai detik ini. Rina Nose adalah salah satu orang paling baik yang dikenal oleh Ayu.

"Sekarang di setiap acara mana pun, walaupun yang lain suka ngeledek gue, atau ikut-ikutan menghina, menghujat, menyinggung, nyindir atau apa pun itulah tapi Teh Rina adalah orang yang enggak pernah ikut campur. Jadi gue bisa berpikir, 'Oh Teh Rina nggak rese, sampai kapan pun gue akan respect ke dia'," terang Ayu Ting Ting di YouTube-nya dikutip pada Rabu (20/12/2023).

"Bahkan lo ketawa cengengesan, nyinyir aja enggak pernah, dan itu akan gue ingat sampai kapan pun. Kan kita punya mata, punya perasaan, punya telinga, kita tahu lah, bisa lihat kalau lo sangat menghargai adik lo ini," sambungnya.


Rina Siap jadi 'Tempat Sampah'

Bahkan kala itu Rina Nose siap mendengar segala keluh kesah Ayu tentang permasalahan yang sedang dialami. Artis berusia 31 tahun ini sungguh terharu mengingat kalau itu dia dan Rina tidak berstatus sebagai sahabat akrab.

"Dulu tuh pas lagi zaman-zamannya gue rame banget, orang semua pada nge-bully gue, satu-satunya orang yang gue ingat, dia nge-WhatsApp gue, nggak ada angin nggak ada hujan, jarang ngobrol lama, tiba-tiba dia WhatsApp gue, 'Neng, Teteh siap kok jadi 'tempat sampah' buat kamu'," tutur Ayu Ting Ting.


Rina Paham Posisi Ayu

Ayu dapat merasakan bahwa Rina Nose sangat memahami posisinya kala itu.

"Gue kaget, gue mau cerita apa nggak nih, gue kaget, seorang Teh Rina yang kita jarang ketemu, tapi lo bisa tahu apa yang gue rasain, kondisi gue, lo satu-satunya orang yang gini 'Ayo sini, ada gue nih'," jelasnya.

"Karena gue paham rasanya digituin," Rina menimpali.


Reaksi warganet

Setelah mendengar cerita ini, warganet pun ikut respect pada Rina Nose.

"Rina nose emang sebaik itu. Ga ada genk2an, dari jaman baheula gapernah punya masalah sama artis lain. Ttp jdi salah satu yg terbaik utk ayu ya teh," tutur salah satu netizen.

"Setiap orang pasti pernah diuji dg namanya sesuatu yg ga enak ya, disitu bisa lihat teman yg bener2 tulus" ujar warganet yang lain.

"Rina nose itu salah satu artis paling netral kalo menurut aku," yang lainnya menimpali.

Gugat Virgoun soal Pengalihan Royalti

Inara Rusli Beber Alasannya Gugat Virgoun soal Pengalihan Royalti Lagu Diam-diam

Liputan6.com 2023-12-20 08:00:00
Inara Rusli. (Foto: Dok. Instagram @mommy_starla)

Ketegangan antara Inara Rusli dan Virgoun belum usai setelah keduanya resmi bercerai. Inara menggugat Virgoun lantaran mantan suaminya itu diketahui mengalihkan royalti lagu-lagu ciptaannya ke label.

Diakui Inara Rusli, tidak adanya keterbukaan dalam berkomunikasi, menjadi alasan ia mengambil langkah hukum dalam masalah ini. Inara menggugat Virgoun secara perdata di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

"Iya, ya gimana, aku ngerasa enggak punya ruang diskusi yang leluasa," aku Inara Rusli di Kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, Selasa (19/12/2023).

"Pihak kuasa hukum aku yang lebih paham untuk cek segala sesuatu yang berkaitan. Dan menurut mereka seperti itu, ya gimana? Aku ikuti saja. Itu sebagai tindak lanjut dari bandingnya mereka juga," sambung Inara Rusli.


Inara Mengaku Sudah Mencoba Membuka Komunikasi dengan Virgoun

Inara mengaku sudah mencoba membuka komunikasi dengan Virgoun. Hanya saja, selama ini ia harus berkomunikasi melalui kuasa hukum atau manajemen mantan suaminya itu.

"Makanya, aku belum kontak ke sana, karena yang aku butuhin kan komunikasi langsung sama bapaknya anak-anak. Kalau dari pihak ketiga atau keempat, aku rasa enggak perlu. Kan yang terlibat dalam masalah ini antara kita berdua," jelas Inara.


Inara Mengaku Tidak Pernah Menuntut Macam-Macam

Sebelumnya, Inara tak mempermasalahkan hal itu karena merasa masih terikat dalam hubungan suami istri. Inara juga mengaku tidak pernah menuntut macam-macam. Yang terpenting, buah hatinya bahagia.

"Sementara sekarang kan udah kejadian kayak gini, jadi semua harus jelas. Di mata hukum enggak boleh ada yang abu-abu. Dalam pembagian, semua harus adil," kata Inara.


Berharap ke Depan Ada Transparansi dalam Pembagian Harta

Inara berharap, ke depan ada transparansi dalam pembagian harta bersama. Terutama hak-hak untuk buah hati mereka.

"Aku maunya seperti awal, transparan dan pembagiannya seperti apa. Biar jelas untuk hak anak-anak dapatnya berapa," ucap Inara Rusli.

"Nggak Takut Nikah, Cuma Berhati-hati"

Alasan Tika Panggabean Belum Nikah di Usia 53 Tahun: Gue Nggak Takut, Cuma Berhati-hati

Liputan6.com 2023-12-20 14:30:00
Tika Panggabean. foto: Instagram @botikapanggabean

Tika Panggabean bercerita soal statusnya yang masih melajang di usia 53 tahun. Meski belum menikah, Tika mengaku tetap enjoy menjalani kehidupan dan tidak tergesa-gesa untuk mengubah statusnya itu.

Personal Project Pop ini pun mengurai panadngannya soal suami. Baginya, suami berarti teman hidup.

"Suami tuh kadang-kadang cuma status, kalau buat gue, gue punya teman hidup dalam artian teman suka dan duka, bisa berantem bareng, ketawa bareng, sedih bareng, terus punya teman hidup yang frekuensinya sama," tuturnya dikutip dari YouTube Melaney Ricardo, Rabu (20/12/2023).

"Kalaupun gue dipertemukan Tuhan dengan teman yang seperti itu tapi kita tidak berjodoh as a husband and wife, enggak apa-apa. Tapi kalau nanti Tuhan kasih teman hidup bonusnya teman hidup ini jadi suami, wah puji Tuhan," tambahnya.

Alasan Tika Panggabean masih melajang hingga saat ini juga sebenarnya bukan karena takut pada pernikahan. Tika hanya berhati-hati agar tidak salah memilih pasangan.

"Nggak sih, cuma gue lebih berhati-hati, karena gue melihat sekeliling, teman-teman kan curhatnya ke gue, kalau kata teman-teman secara text book mungkin sudah mengerti, tinggal praktiknya aja. Cuma kan lo mau ngerti teorinya pun kan praktiknya beda-beda," terangnya.


Takdir Menikah di Usia Senja

Baginya juga tidak ada patokan soal usia untuk menikah. Setiap manusia memiliki waktunya sendiri. Meski jodohnya baru datang di usia senja, menurutnya itu bukan masalah. Itu kembali lagi pada takdir Tuhan.

"Tapi gue juga enggak pengin jadi takut, cuma berhati-hati aja. Makanya kalau ada yang bilang 'Umur 50 belum nikah'. ya kalau Tuhan bilang gue kawinnya umur 70, 75, saat itu gue juga ketemu teman hidup, suami, terus kita hidup 10 tahun dan sama-sama mati," tuturnya.


Dapat Hidup dengan Baik

Lebih lanjut, Tika mengaku bahwa hidupnya masih berjalan dengan baik meski tidak memiliki suami. Dia juga dapat mengembangkan diri.

"Ternyata tanpa suami pun gue masih bisa berjalan dengan baik. Intinya hidup buat aku ga semata-mata harus berpasangan, berumah tangga, punya suami, tapi bagaimana kualitas diri gue untuk gue sendiri dan orang di sekeliling," ucapnya.


Opini Warganet

Warganet pun banyak yang sependapat dengan Tika. "Yang belum menikah kalo ada mulut nyinyir yang nanya.bales gini aja kamu kapan mati???" kata salah satu netizen.

"Jawab aja... Why not? Orang yg udh nikah aja pengen kayak gua," ucap warganet yang lain.

"Tik,,, orang ga harus bahagia karena udah nikah, jalani saja hidup dan bersyukur," yang lain menimpali.

Dapat Ganti Rugi Rp2,8 M

Pangeran Harry Menangkan Kasus Gugatan Peretasan Telepon oleh Grup Media Inggris, Dapat Ganti Rugi Rp2,8 Miliar

Liputan6.com 2023-12-20 11:02:58
Pangeran Harry, Duke of Sussex tiba di Pengadilan Tinggi di London saat dia mengajukan gugatan terhadap penerbit surat kabar atas dugaan peretasan telepon. (dok. Daniel LEAL / AFP)

Pengadilan Tinggi London memenangkan Pangeran Harry dalam kasus peretasan telepon yang dilakukan Surat Kabar Mirror Group (MGN) pada Jumat, 15 Desember 2023. Ia pun mendapat 180 ribu dolar AS, sekitar Rp2,8 miliar, sebagai ganti rugi atas 15 dari 33 artikel yang dipermasalahkan.

Menanggapi putusan tersebut, pengacara David Sherborne membacakan pernyataan dari pihak Harry di luar pengadilan. Duke of Sussex diketahui tidak hadir saat putusan dibacakan.

"Kasus ini bukan hanya tentang peretasan. Ini tentang praktik sistemik dari perilaku yang melanggar hukum dan mengerikan, yang diikuti penyembunyian dan penghancuran bukti, yang skala mengejutkannya hanya dapat terungkap melalui proses ini," kata Sherbone, dikutip dari Page Six, Rabu (20/12/2023).

"Saya berharap temuan pengadilan ini akan jadi peringatan bagi semua organisasi media yang telah melakukan praktik ini, kemudian berbohong mengenai hal tersebut," lanjut pernyataan tersebut. "Komitmen saya untuk menyelesaikan kasus ini didasarkan pada keyakinan akan kebutuhan dan hak kolektif kita atas pers yang bebas dan jujur. Misi berlanjut."

Sementara, juru bicara MGN menyampaikan, "Kami menyambut baik keputusan hari ini yang memberi kejelasan yang diperlukan bagi bisnis untuk bergerak maju dari peristiwa yang terjadi bertahun-tahun lalu."

Harry pertama kali menuduh perusahaan media Inggris tersebut meretas telepon dan mencuri pesan suaranya pada Oktober 2019. Ia meyakini para jurnalis di surat kabar Mirror Group, termasuk Daily Mirror, Daily Record, Sunday Mirror, dan The People, terlibat dalam praktik yang tidak etis dan ilegal untuk mendapatkan informasi tentang dirinya untuk ulasan mereka.


Tidak Hadir di Sidang Pertama

Harry mengklaim aktivitas ilegal itu terjadi dalam kurun waktu 1991 hingga 2011. Sidang pertama dimulai pada 5 Juni 2023, tapi Harry tidak hadir karena ia harus menghadiri ulang tahun kedua Lilibet.

"Pengaturan perjalanannya sedemikian rupa dan pengaturan keamanannya sedemikian rupa sehingga sedikit rumit," kata pengacara kerajaan David Sherborne pada Hakim Timothy Fancourt saat itu.

Hakim menanggapi dengan mengatakan bahwa ia 'sedikit terkejut,' dan mencatat, ia telah memberi tahu Duke bahwa ia ingin Harry hadir di pengadilan selama kasus tersebut. Keesokan harinya, Harry mengambil sikap dan bersaksi di depan pengadilan mengenai serangkaian topik tentang kehidupan pribadinya, yang telah dibahas secara luas di surat kabar MGN.

Di antara kesaksian yang diberikannya, ia mengaku tidak lagi memercayai bagian dalam buku memoarnya, Spare, adalah benar. Harry sebelumnya berpikir bahwa seorang temannya di Eton College telah menjual cerita tentangnya. Namun, Harry bersaksi pada 6 Juni 2023 bahwa hal itu 'tampaknya bukan itu masalahnya.'


Deretan Klaim Protes Harry

Harry juga berbicara panjang lebar dalam pernyataan tertulis di pengadilan tentang mantan pacarnya Chelsy Davy, berbagi rincian tentang apa yang menyebabkan berakhirnya percintaan mereka. Harry, yang berkencan dengan Davy dari 2004 hingga 2011, mengatakan bahwa ia dulunya "bodoh" dan "tidak dewasa" sehingga ia menggoda wanita lain di sebuah pesta, tapi kemudian menyalahkan tekanan pers untuk perpisahan itu.

Harry juga mengecam pemberitaan media mengenai rumor bahwa James Hewitt adalah ayah kandungnya, bukan Raja Charles III. Ia pun mengakui di pengadilan bahwa ia pernah menyebut kepala pelayan ibunya sebagai "orang bermuka dua" dalam pesan suara. Harry kemudian menjalani pemeriksaan silang pada 7 Juni 2023 selama 7,5 jam.

MGN, yang kini dimiliki Reach, membantah melakukan kesalahan dalam sebagian besar tuduhan yang dibuat dalam kasus peretasan telepon, namun mengakui melakukan pengumpulan berita yang melanggar hukum dalam satu kasus. Pengacara MGN mengatakan pada hari pertama persidangan bahwa tabloid Sunday People menyewa penyelidik swasta untuk mengumpulkan informasi tentang Duke ketika ia berada di klub malam London pada 2004.

MGN mengatakan pihaknya 'tanpa syarat meminta maaf dan menerima bahwa (Harry) berhak atas kompensasi yang sesuai.'


Harry Kalah dalam Gugatan Berbeda

Sebelumnya, Pangeran Harry telah diperintahkan membayar tabloid Inggris Mail on Sunday lebih dari 48 ribu pound sterling untuk biaya hukum setelah ia kalah dalam upaya membatalkan sebagian pembelaan surat kabar tersebut dalam kasus pencemaran nama baik. Duke of Sussex menggugat penerbit surat kabar tersebut, Associated Newspapers Limited (ANL), atas sebuah artikel tentang pertarungan hukumnya dengan Kementerian Dalam Negeri mengenai pengaturan keamanannya di Inggris.

Dikutip dari Independent, 12 Desember 2023, hakim lalu memerintahkan suami Meghan Markle itu membayar sebesar 48.447 pound sterling (Rp947 juta) setelah gugatannya gagal. Kasusnya untuk mencabut sebagian pembelaan ANL yang disidangkan pada Maret 2023.

Pekan lalu, hakim Pengadilan Tinggi Hakim Nicklin memutuskan bahwa ANL dapat melanjutkan pembelaan "pendapat jujur" dalam kasus pencemaran nama baik, dengan Harry menggugat grup berita tersebut atas artikel yang terbit pada Februari 2022. Artikel itu berisi keputusan pemerintah untuk melepaskan fasilitas keamanan yang didanai pembayar pajak setelah Harry sekeluarga pindah ke AS.

Hakim Nicklin berpendapat bahwa ANL mempunyai "prospek nyata" untuk memperdebatkan pendiriannya dan kasus tersebut harus dibawa ke pengadilan. Hakim memerintahkan Harry membayar tabloid Inggris itu paling lambat pada 29 Desember 2023.

Viral, Bikin Konsultasi Online 24 Jam

Influencer dr Kamila Jaidi Viral di TikTok, Bikin Konsultasi Online 24 Jam soal Masalah Kecantikan

Liputan6.com 2023-12-19 21:20:00
Platform medsos melahirkan figur publik yang dikenal luas netizen. Salah satunya, dr Kamila Jaidi. Akun Instagram terverifikasinya punya 200 ribuan pengikut. (Foto: Dok. Instagram @dr.kami

Platform medsos seperti TikTok dan Instagram melahirkan figur publik baru atau influencer yang dikenal luas netizen. Salah satunya, dr Kamila Jaidi. Akun Instagram terverifikasinya hingga kini punya 200 ribuan pengikut.

Tak hanya itu, dr Kamila Jaidi viral di TikTok salah satunya gara-gara bikin konsultasi online 24 jam tentang masalah kecantikan termasuk perawatan kulit. Soal edukasi kecantikan, dedikasinya tak diragukan lagi.

Pengguna bisa bertanya apa pun tentang masalah kulit wajah. Mereka dibantu untuk menemukan produk skincare yang tepat. Tak heran jika popularitas dr. Kamila Jaidi, MARS, Dipl. AAAM di jagat maya mengangkasa.

"Memberi konsultasi selama 24 jam ke banyak pasien secara online tentu sangat menantang," katanya lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, pada Selasa (19/12/2023).


Interaksi Yang Real Time

Dampak konsultasi online 24 jam ini tak hanya mendongkrak nama Kamila Jaidi sebagai celebrity doctor. Akun TikTok terverifikasi H&H Skincare sebagai ruang konsultasi daring pun dikenal publik. Saat artikel ini disusun akun tersebut punya 700 ribuan pengikut.

"Interaksi yang real-time dan akses pengetahuan terhadap skincare membuat pengguna TikTok makin menyukai dan percaya bahwa yang ditawarkan brand ini berkualitas, cocok dengan permasalahan kulit netizen," Kamila Jaidi menjelaskan.

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Menyapa Audiens Global

Kamila Jaidi mengakui, platform medsos yang interaktif memungkinkan unit bisnisnya memperluas jangkauan ke berbagai demografi di seluruh Indonesia maupun ke level global.

"Ini memberikan H&H Skincare kesempatan yang belum pernah terjadi sebelumnya untuk menyapa audiens global sekaligus mendorong merek kami ke tingkat yang lebih tinggi. Dengan kata lain, lebih dikenal," urainya.


3 Tips Kamila Jaidi

Tak hanya di TikTok, Kamila Jaidi juga berbagi informasi dan tips kecantikan kepada netizen di akun Instagram terverifikasi. Jumat (15/12/2023) misalnya, ia berbagi saran soal perawatan halal di klinik kecantikan.

"Jadi saran saya untuk kamu yang satu preferensi dengan saya. Yang pertama, tanyakan kalau ke klinik itu. Tanyakan apakah treatment-nya halal atau tidak. Kalau kamu bisa cari sendiri, cari sendiri," Kamila Jaidi berbagi kiat.

"Kedua, apakah bahan yang digunakan itu halal atau tidak. (Terakhir namun tak kalah penting) jangan tergoda dari promo, kemudian viralnya klinik atau sampai ramai-ramai yang antre," ia mengakhiri.

Beri Rumah untuk Penjual Donat di Bali

Profil Isaiah Garza, Desainer AS yang Kasih Rumah dan Uang Rp155 Juta untuk Penjual Donat di Bali

Liputan6.com 2023-12-20 10:00:28
Isaiah Garza, desainer AS yang kasih rumah dan uang Rp155 Juta untuk penjual donat di Bali. (d0k. tangkapan layar video TikTok @isaiahgarza/

Adalah Isaiah Garza, desainer Amerika Serikat (AS) yang tengah jadi sensasi onlinedi kalangan warganet Indonesia. Ia kedapatan memberikan rumah dan uang senilai 10 ribu dolar AS (sekitar Rp155 juta) pada seorang penjual donat asal Bali.

Dalam catatan profilnya, dilansir dari Sports Keeda, Rabu (20/12/2023), Garza adalah salah satu bintang TikTok paling terkenal dan dihormati di platform sosial. Terutama dikenal karena aksi sosialnya, pria kelahiran 27 Mei 1990 ini berinteraksi dengan para penggemar melalui video-video, seperti membantu para tunawisma dan telah jadi mentor bagi mereka.

Garza terlahir dari keluarga kaya, dan memiliki "rumah bahagia di Amerika Serikat," menurut outletitu. Namun, belum ada informasi resmi terkait anggota keluarga si kreator konten.

Sebelum jadi sensasi media sosial, Garza sudah lebih dulu berkecimpung di industri fesyen. Ia diketahui meraih gelar sarjana di bidang bisnis dan pemasaran dari Fashion Institute of Design and Marketing di Los Angeles, AS, pada 2014.

Setelah berkarier di sektor mode, Garza memasuki media sosial dengan akun TikTok-nya, tempat ia mengunggah video harian untuk para penggemar, selain juga tentu konten sosialnya. Salah satu tujuan utama yang disampaikan desainer AS melalui video adalah menghentikan perdagangan manusia.

Pada 2023, Isaiah Garza diperkirakan punya kekayaan bersih berkisar antara 900 ribu-1 juta dolar AS (sekitar Rp13,9 miliar-Rp15,5 miliar), menurut situs Celeb Life Reels. Kekayaan bersihnya dihitung dengan mengumpulkan semua aset, mulai dari properti hingga kehadiran media sosial.


Beri Kejutan pada Seorang Penjual Donat

Di video yang sudah mencatat tujuh jutaan penayangan saat artikel ini ditulis, Garza berbagi momen ketika ia memberikan kejutan pada pedagang yang diketahui bernama Ni Luh Sri Wulandari. "Saya mengejutkan seorang pedagang kaki lima dengan rumah baru dan (uang tunai) 10ribu dolar AS," tulisnya di keterangan unggahan, pekan lalu.

Di klip berdurasi 1 menit dan 29 detik, si influencerbercerita bahwa beberapa bulan lalu, ia bertemu dengan pedagang tersebut. Kala itu, Garza meminta donat, tapi menyebut ia tidak punya uang. Mendengarnya, Ni Luh tidak keberatan memberikan tiga buah donat.

Tiba-tiba Garza mengeluarkan uang yang disebut senilai 500 dolar AS (sekitar Rp7,7 juta) dan hendak memberikannya. Tapi, Ni Luh menolak karena menurutnya, sesama manusia harus saling menolong. Ni Luh bercerita ia berjualan untuk membayar pemakaman ayah dan ibunya yang meninggal awal tahun ini.

"Mimpinya adalah punya rumah suatu hari nanti. Terima kasih pada kalian semua, di Natal kali ini, kita memberinya kejutan seumur hidup," tutur Garza.


Disebut Malaikat

Berdiri di depan rumah barunya, Ni Luh terlihat tidak kuasa menahan tangis. Ia berkali-kali mengatakan terima kasih pada Garza, menyebut si kreator konten sebagai malaikat. Tangisnya kembali pecah setelah melihat Garza membawakan uang tunai.

Ia pun terlihat sangat senang berada di dalam rumah yang diberikan untuknya. Di beberapa momen, terlihat Ni Luh melompat kegirangan dan menyunggingkan senyum lebar ke arah kamera. Sebagai ucapan terima kasih, ia juga beberapa kali memeluk Garza yang menyambutnya dengan penuh senyum.

Video ini pun dikomentari sejumlah warganet. Salah satunya menulis, "Ini seriusan? Baik banget om bule. Semoga rejekinya lancar." "Daridonat yang cuma minta satu, eh dikasih tiga, akhirnya berbuah rumah, Alhamdulillah," sambung yang lain. "Rezeki siapa yang tau. Makanya tetep berbuat baik," kata pengguna berbeda.

"Nangis banget liatnya. Jadi ikut terharu," tulis seorang warganet. "Karma baik orangtuanya membuat berkah dirinya. Semoga makin baik. Semangat mbak," bunyi komentar lain.


Konten Viral Lainnya

Konten sarat haru di TikTok sebelumnya dilakukan sejumlah guru di Sekolah Nasional Pos Balar, Gua Musang, Kelantan, Malaysia yang membersihkan rambut murid-muridnya dari kutu, merujuk video akun@cikguoffroad, rangkum Says, dikutip 12 Desember 2023.

"Ada yang memuji dan ada pula yang menghina. Tugas kami bukan hanya mendidik, tapi juga memperlakukan mereka seperti anak sendiri," bunyi keterangan unggahan yang dibagikan, baru-baru ini. "Semua guru begini. Kalau datang ke sekolah, kami bangga karena semuanya ada di sini untuk mereka. Jadi inilah kisah kami di pedesaan. Kami tidak kecewa. Kami hanya melakukan apa yang diperlukan. Itu saja."

Video yang jadi viral di media sosial itu pun mengundang beragam komentar. Sebagian warganet mengaku dibuat haru akan tindakan para guru. "Menangis saya melihat tulusnya pengorbanan para guru," kata salah satunya.

"Semoga Allah limpahkan cinta kasih untuk bapak ibu guru," sambung pengguna berbeda, sementara yang lain berkomentar, "Kalo bersih bisa konsentrasi belajar. Tidak garuk-garuk kepala karena gatal." "Salut banget sama bapak ibu guru yang sangat perhatian," sebut seorang warganet.

Dasi Kuning Jokowi, Isyaratkan Apa?

HEADLINE: Dasi Kuning Jokowi dan Akui Nyaman dengan Golkar, Isyaratkan Apa?

Liputan6.com 2023-12-21 00:01:46
Presiden Joko Widodo atau Jokowi memakai dasi bewarna kuning saat bertolak ke Tokyo, Jepang dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Sabtu (16/12/2023). (Foto: Biro Pers Sekretariat

Presiden Joko Widodo atau Jokowi tampak berpenampilan berbeda saat melakukan lawatan ke Jepang, Sabtu 16 Desember 2023 lalu. Ketika akan bertolak ke Tokyo dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, dia mengenakan dasi kuning yang dipadukan dengan jas serta celana biru gelap dan kemeja putih.

Gaya berpakaian Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengundang tanya awak media. Saat ditanya alasannya, sambil tersenyum dan memegang dasi kuningnya, Jokowi menjawab singkat. "Masa enggak tahu (artinya)," ucap Jokowi singkat.

Pertanyaan tersebut masih berlanjut ketika Jokowi meresmikan Jembatan Otista Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (19/12/2023). Kala itu, Jokowi yang tidak mengenakan dasi ditanya soal kedekatannya dengan Partai Beringin yang dipimpin Airlangga Hartarto. Jokowi lalu membenarkan dirinya nyaman dengan Partai Golkar.

"Nyaman," ucap Jokowi singkat sambil tertawa.

Analis politik dan Direktur Eksekutif Aljabar Strategic, Arifki Chaniago menilai ini merupakan bagian dari cara Jokowi dalam mengekspresikan jalan politiknya. Dia menyebut dalam pertemuan formal, Jokowi dapat dibilang jarang menggunakan dasi berwarna kuning.

"Saya membaca ini bagian dari kode Pak Jokowi, karena selama ini kan Pak Jokowi bisa dikatakan jarang menggunakan dasi kuning, soalnya dalam kegiatan formal kan dasi kuning ini jarang digunakan, kecuali merah sama hitam ya, atau warna lain. Karena warna kuning kontras sekali dengan pertemuan formal kan," kata dia kepada Liputan6.com, Rabu (20/12/2023).

Dia menambahkan, dengan kebiasaan Jokowi yang suka dengan simbol politik, ini menunjukkan bagian kode mantan Gubernur DKI Jakarta itu dalam menentukan arah politiknya.

"Simbol ini apakah bagian dari sikapnya itu dia akan menunjukkan lebih nyaman dengan Golkar, saya melihat lebih nyaman dengan Golkar dibanding dengan PDIP," kata dia.

Dasi kuning yang kenakan Jokowi, menurut Arifki, bisa menjadi kode keras mantan Wali Kota Solo itu bakal melabuhkan kendaraan politiknya di Pohon Beringin usai Pilpres 2024. Bahkan bisa jadi seluruh keluarganya akan diboyong untuk menjadi kader Golkar.

"Atau ini sinyal Pak Jokowi akan menyeberang pasca pilpres. Atau juga ini simbol keluarganya akan menyeberang ke Golkar. Ini yang akan menarik kita lihat dari kontestasi yang dimainkan oleh Jokowi dengan simbol politiknya, karena selama ini Jokowi dikenal dengan simbol simbol politiknya ya kan," ujar dia.

Ada sejumlah alasan mengapa Golkar menjadi tempat yang nyaman untuk Jokowi berlabuh. Menurut dia, partai yang dipimpin Airlangga Hartarto itu merupakan partai yang serius mendukung pemerintahannya.

"Golkar salah satu partai yang serius menjaga Jokowi di pemerintahan. Menjaga ini bukan hanya di DPR, tapi menjaga dalam hal kebijakan, membantu Pak Jokowi dalam keputusan strategis lewat menteri menteri Golkar. Ini yang menurut saya membuat Pak Jokowi menjadi nyaman sedangkan PDIP, partai pengusung Jokowi, tapi rasa oposisi juga," dia menerangkan.

"PDIP paling banyak di pemerintahan, kadernya banyak jadi menteri, tapi kadernya juga yang paling kritis dan buka aib pemerintahan Jokowi, ini yang nggak nyaman. Artinya ini PDIP jadi oposisi atau pemenang pemilu sih," Arifki menambahkan.

Meski demikian, dia menerangkan dasi kuning ini tak membuat serta merta Jokowi akan langsung mengajukan pengunduran dirinya dari kader PDIP. Menurutnya langkah itu terlalu jauh bagi Jokowi.

"Saya kira belum ke arah sana. Untuk Gibran saja PDIP belum mengambil tindakan kan, artinya tentu PDIP akan merasa, ternyata Jokowi tidak nyaman dengan kita. Mungkin perpsektif itu yang muncul di PDIP. Atau ini kode bahwa Jokowi akan mempunyai partai lain ketika PDIP meninggalkannya," ujar dia.

Yang pasti, dia menegaskan, dasi kuning ini sebagai penunjuk posisi Jokowi dalam kontestasi pilpres 2024 nanti. Namun hal itu hanya sebatas simbol, bukan muncul sebagai statemen resmi dari Jokowi.

"Kalau dasi kuning menunjukkan di mana Golkar, di situlah pilihan pilpres Jokowi. Golkar kan mendukung Prabowo-Gibran, mungkin ke sana. Ini menunjukkan pesan politik yang menguntungkan atau menarik yang kita baca bahwa Jokowi memberikan simbol di mana Golkar, di situlah posisi politiknya," ujar dia.

"Tapi secara statement langsung, nggak mungkin, pasti nggak mungkin. Karena akan bahaya tapi Pak Jokowi pasti memunculkan simbol-simbol politik keberpihakannya," dia menandaskan.

Sementara itu Pengamat politik dari Populi Center, Usep Saepul Ahyar menilai langkah politik Jokowi ke depan kini sudah semakin jelas. Geraknya pun sudah dapat terbaca oleh publik.

"Politik Pak Jokowi sudah jelas saat ini dibaca orang, berkoalisi partai dengan yang mana itu juga udah ketahuan," kata dia kepada Liputan6.com, Rabu (20/12/2023).

Meski demikian, dia memandang dasi kuning itu tidak menjadi dasar jika Jokowi bakal pindah gerbong. Jelang pilpres 2024, Usep meyakini tidak ada tindakan ekstrem yang dilakukan politisi untuk dapat mengubah peta politik nasional.

"Kalau dibaca kecenderungan politik pindah haluan ke Golkar, saya kira belum kebaca begitu juga. Memang di PDIP juga kan secara resmi tidak diberikan sanksi Pak Jokowi. Menurut saya, sampai paling enggak Pilpres ini, tidak bakalan ada yang memulai frontal karena masing-masing menjaga elektabilitas yang didukungnya," terangnya

Dia mengungkapkan, bila pun Jokowi bergabung dengan Golkar, cocktail effect-nya belum terlihat siginifikan. Saat ini, Partai beringin itu masih mengandalkan gerak dari mesin politiknya.

"Kalau saya lihat pengaruh cocktail effect Pak Jokowi belum juga berpengaruh secara langsung kepada Golkar. Golkar masih mengandalkan organisasi profesionalnya solidnya, tidak mengandalkan tokoh juga," kata dia.

Sedangkan menurut Pakar komunikasi politik Universitas Pelita Harapan (UPH) Emrus Sihombing, ada dua hal yang dapat diungkap dalam kode dasi kuning Jokowi. Pertama, dia mengatakan, bila itu tidak disengaja, maka tidak perlu dibahas. Namun jika itu disengaja, ini akan memunculkan persepsi di publik.

"Saya kira publik berhak memaknai bahwa Jokowi lebih lebih mulai dekat dengan Golkar dibanding dengan PDIP. Saya memaknai bahwa dasi kuning itu bisa saja ke depan dia lebih dekat dengan Golkar atau punya garis politik yang sama dengan Golkar," kata Emrus kepada Liputan6.com, Rabu (20/12/2023).

Menurut pandangannya, dengan semakin merapatnya ke gerbong Golkar, Jokowi otomatis akan kian menjauh dengan PDIP. Karena Jokowi tidak mungkin memiliki dua kartu anggota partai.

"Saya kira tinggal tunggu waktu bahwa Jokowi akan bisa merapat ke Golkar," tegas dia.

Emrus mengungkapkan, ada tujuan alasan Jokowi untuk merapat ke Partai Golkar. Menurut dia, faktor kepentingan menjadi asas utama dalam sikapnya mengubah haluan politik tersebut.

"Tentu pak Jokowi ini kan politisi, sebagai politisi tentu punya tujuan merapat ke partai mana. Biasanya merapat ke partai politik tertentu karena kepentingan seseorang itu lebih terwujud di partai yang akan ditujunya," kata dia.

"Bisa saja dia membaca, dia melihat, dan ada juga sinyal bahwa kepentingan politiknya akan lebih bisa terealisasi di Partai Golkar," dia menandaskan.

Mengenai dasi kuning Jokowi, Ketua Bidang Kehormatan DPP PDI Perjuangan Komarudin Watubun enggan mengomentarinya. Dia mempersilakan menanyakan langsung kepada Jokowi.

"Mau murni atau simbol tertentu, silakan tanyalah kepada Pak Jokowi sendiri," ucap dia singkat kepada Liputan6.com, Rabu (20/12/2023).


Kader Golkar Disebut Kian Bersemangat Usai Muncul Kode Jokowi

Politikus Partai Golkar Ravindra Airlangga menilai warna dasi Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang dikenakan saat kunjungan kerja ke Jepang menunjukkan kenyamanan orang nomor satu di Indonesia itu dengan identitas kuning.

Menurut dia, hal itu juga menjadi kode Jokowi nyaman dengan warna kuning. "Ini kode dari Pak Jokowi. Biasanya kan beliau mengenakan dasi warna lain, sekarang berubah kuning. Buat kami partai kuning, ini kode Pak Jokowi menunjukkan kenyamanan dengan filosofi Golkar," tutur Ravindra kepada wartawan, Senin (18/12/2023).

Anggota Komisi IV DPR dari Fraksi Golkar ini menambahkan, terlebih, belakangan ini Presiden Jokowi sering dikaitkan dengan Partai Golkar.

"Ada sinyal tokoh muda merapat ke Golkar. Saya kira sangat bagus anak muda memikirkan pembangunan kedepan," tegas Ravindra.

Dia mengaku partainya sangat membuka pintu lebar anak muda bergabung. Menurutnya, partai Golkar kerap menampilkan kader 'Under Fourty'.

"Saya kira, kami, generasi muda di Golkar, bisa berjuang bersama tokoh muda untuk melanjutkan pembangunan yang dimulai Presiden Jokowi. Ketum Golkar kan juga sudah menegaskan, arah politik partai adalah keberlanjutan pembangunan Presiden Jokowi. Jadi pas kalau banyak anak muda bergabung dengan Golkar," ujar Ravindra.

Sementara Ketua DPD Golkar Maluku Utara Alien Mus menilai dasi kuning yang dikenakan Presiden Jokowi saat kunjungan kerja ke Jepang merupakan kode dukungan untuk Partai Golkar.

Menurut Alien, kode-kode seperti ini memang kerap muncul, bahkan menjelang momentum Pemilu 2024 dan masa kampanye sedang berjalan.

"Bapak Presiden (Jokowi) memberikan pesan warna saat moment pemilu sedang berlangsung. Dasi kuning bersamaan masa kampanye menjadi kode atau blessing Bapak Presiden untuk mendukung kemenangan Partai Golkar," tutur Alien Mus, Sabtu (16/12/2023).

Anggota Komisi IV DPR ini menegaskan, kode itu juga diperkuat dengan jawaban dari Presiden Jokowi saat ditanya wartawan mengenai makna dasi warna kuning.

Menurutnya, warna kuning melekat dan menjadi identitas dari Partai Golkar. Partai yang dipimpin Ketum Airlangga Hartarto ini mendapat nomor urut 4 di Pemilu 2024.

"Ini menambah semangat kader Golkar atas sinyal yang diberikan Bapak Presiden. Kuning identik dengan partai yang dipimpin Ketum kami bapak Airlangga Hartarto," ujar Alien Mus.

Alien Mus mengaku, seluruh kader partai berlambang pohon beringin semakin bersemangat untuk memenangkan dan mencapai target kemenangan partai di pemilu 14 Februari mendatang. Terlebih, sudah ada kode dukungan dari orang nomor satu di Indonesia, Presiden Jokowi.

"Baru kasih kode kuning saja, kader diakar rumput senang, apalagi kalau Bapak Presiden benar-benar mendukung target kemenangan Partai Golkar di Pileg dan Pilpres 2024," tegasnya.

Golkar menjadi salah satu partai yang mendukung penuh pemerintahan Presiden Jokowi. Ketum Golkar Airlangga menegaskan, seluruh kader Partai Golkar bakal meneruskan pembangunan yang telah dimulai era Presiden Jokowi.

"Pada Pilpres 2024, Partai Golkar bersama KIM dan paslon nomor urut 2 berkomitmen melanjutkan pembangunan yang sudah didahului Presiden Jokowi," tegas Alien Mus.


Dasi Kuning dan Nyaman Bersama Golkar

Ketua Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) Anggawira menilai, Presiden Joko Widodo (Jokowi) milik semua masyarakat Indonesia terlepas dari polemik dasi berwarna kuning yang ia gunakan saat akan bertolak ke Jepang, di Lapangan Halim Perdanakusuma, Sabtu 16 Desember 2023.

Secara semiotika, banyak yang mengaitkan dasi berwarna kuning itu menjadi sinyal bahwa Jokowi akan bergabung dengan Partai Golkar yang identik dengan warna kuning. Meski begitu, Anggawira menilai Jokowi bukan hanya miliki PDIP karena dia adalah pemimipin negara.

"Tidak ada hubungannya denga partai apapun. Saya rasa wajar saja Pak Jokowi memakai dasi warna apa saja karena Pak Jokowi milik semua masyarakat Indonesia dan semua partai politik di Indonesia," kata Anggawira yang juga Wakil Komandan Tim Fanta TKN Prabowo-Gibran dalam keterangan tertulis diterima Senin, (18/12/2023).

Anggawira juga menilai, wajar jika muncul pendapat yang menilai Jokowi akan bergabung dengan Golkar. Terlebih hubungan Jokowi dengan PDIP yang dikabarkan sempat merenggang beberapa waktu lalu. Lebih lanjut Anggawira juga menyayangkan PDIP kerap menyebut Jokowi sebagai petugas partai.

"Secara tidak langsung pernyataan PDIP yang menyebut Pak Jokowi sebagai petugas partai men-downgrade Pak Jokowi. Sebagai kepala negara, wajar Pak Jokowi mengayomi semua masyarakat termasuk partai politik dan bukan hanya satu partai saja," kata dia.

Hingga saat ini memang belum ada pernyataan perihal bergabungnya Jokowi ke salah satu partai atapun tetap di PDIP. Namun, secara tersirat Jokowi mengeluarkan candaan yang membuat indikasi ia bergabung dengan salah satu partai berwarna kuning.

Sebelumnya Menteri Sekretaris Negara Pratikno menceritakan alasan dibalik Presiden Joko Widodo atau Jokowi memakai dasi bewarna kuning saat bertolak ke Jepang dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Sabtu (16/12/2023).

Pratikno mengatakan Jokowi kesulitan mencari dasi yang hendak dipakainya. Sehingga, Jokowi memilih dasi yang ada untuk dipakai yakni, bewarna kuning.

"Oh, tadi beliau (Jokowi) cerita kesulitan cari dasi yang ada aja dipakai," kata Pratikno di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, Sabtu (16/12/2023).

Sebelumnya, Jokowi memadukan dasi kuning dengan jas serta celana bewarna biru gelap dan kemeja putih. Jokowi sempat ditanya awak media perihal makna dibalik dirinya memakai dasi bewarna kuning.

Dia awalnya hanya tersenyum sambil memegang dasi bewarna kuning. Namun, Jokowi memberikan jawaban singkat soal makna dibalik dasi kuning yang dipakainya.

"Pak, memakai dasi kuning maknanya apa, Pak?," tanya awak media kepada Jokowi.

"Masa enggak tahu (artinya)," ucap Jokowi singkat.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyebut dirinya nyaman dengan Partai Golkar.

Awalnya, Jokowi ditanya awak media perihal dasi bewarna kuning yang dipakainya saat bertolak ke Jepang, Sabtu, 16 Desember 2023.

"Sekarang enggak pake dasi," kata Jokowi yang memakai kemeja putih dan celana hitam usai meresmikan Jembatan Otista Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (19/12/2023).

Jokowi pun ditanya oleh wartawan soal klaim Golkar yang menyebut dirinya nyaman dengan partai berlambang pohon beringin itu. Jokowi lalu membenarkan dirinya nyaman dengan Partai Golkar.

"Nyaman," ucap Jokowi singkat sambil tertawa.